10 Karakter Pria Hebat yang Menjadi Anak Pertama di Film Indonesia

Ada yang melunasi hutang orangtuanya!

Kata orang, anak pertama harus mempunyai mental dan fisik yang kuat. Hal ini sangat wajar, pasalnya menjadi anak pertama tentunya sangat tidak mudah. Apalagi jika anak pertama ini laki-laki, tentunya akan mendapatkan tuntutan dan tanggung jawab tambahan. Selain harus menjadi contoh bagi adik-adiknya, dia juga harus bisa melindungi, hingga menjadi pengganti dari sosok orangtua yang tiada.

Di film Indonesia, muncul beberapa karakter laki-laki hebat yang menjadi anak pertama. Ada yang harus menjadi tulang punggung, hingga harus membayar hutang keluarga.

1. Kerap dianggap keras hingga berandalan, Alim (Ramon Y. Tungka) ternyata mampu menjadi pelindung adik-adiknya di I Love You Masbro (2012)

10 Karakter Pria Hebat yang Menjadi Anak Pertama di Film IndonesiaI Love You Masbro (dok. Rapi Films / I Love You Masbro)

2. Kerap dibanding-bandingkan dengan adiknya yang lebih sukses, Yohan (Dion Wiyoko) tetap menghormati ayahnya di Cek Toko Sebelah (2016)

10 Karakter Pria Hebat yang Menjadi Anak Pertama di Film IndonesiaCek Toko Sebelah (dok. Starvision Plus / Cek Toko Sebelah )

3. Galih (Refal Hady) pria dingin yang telah ditinggalkan ayahnya sejak lama, hingga jadi pelindung keluarga di Galih & Ratna (2017)

10 Karakter Pria Hebat yang Menjadi Anak Pertama di Film IndonesiaGalih dan Ratna (dok. Nant Entertainment / Galih dan Ratna)

4. Memiliki 3 adik laki-laki, Ibra (Adipati Dolken) berusaha menjadi pelindung mereka, setelah sang ayah meninggal dunia di Pertaruhan (2017)

10 Karakter Pria Hebat yang Menjadi Anak Pertama di Film IndonesiaPertaruhan (dok. IFI Sinema / Pertaruhan)

5. Di usianya yang sangat kecil, Anton (Bima Azriel) bersama adiknya harus tinggal di kolong jembatan agar bisa hidup di Surat Kecil untuk Tuhan (2017)

10 Karakter Pria Hebat yang Menjadi Anak Pertama di Film IndonesiaSurat Kecil untuk Tuhan (dok. Falcon Pictures / Surat Kecil untuk Tuhan)

Baca Juga: 10 Karakter di Film dan Series Indonesia, Terlilit Utang Besar

6. Menjadi anak laki-laki satu-satunya, Angkasa (Rio Dewanto) harus bertahan di tengah keluarga toxic di Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (2019)

10 Karakter Pria Hebat yang Menjadi Anak Pertama di Film IndonesiaNanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (dok. Visinema Pictures / Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini)

7. Di tengah keterbatasan, Alif (Arbani Yasiz) berusaha membiayai pendidikannya sendiri tanpa membebani keluarga di Ranah 3 Warna (2021)

10 Karakter Pria Hebat yang Menjadi Anak Pertama di Film IndonesiaRanah 3 Warna (dok. MNC Pictures / Ranah 3 Warna)

8. Kerap diperlakukan tidak adil oleh sang ayah, Adam (Oka Antara) tumbuh menjadi sosok anak pertama yang kuat di Gara-Gara Warisan (2022)

10 Karakter Pria Hebat yang Menjadi Anak Pertama di Film IndonesiaGara-Gara Warisan (dok. Starvision Plus / Gara-Gara Warisan )

9. Domu (Boris Bokir) merupakan anak pria paling tua di keluarga yang masih berpikir kolot tentang kesuksesan di film Ngeri-Ngeri Sedap (2022)

10 Karakter Pria Hebat yang Menjadi Anak Pertama di Film IndonesiaNgeri-Ngeri Sedap (dok. Imajinari / Ngeri-Ngeri Sedap)

10. Sebagai anak pertama, Sultan (Vino G Bastian) harus menanggung hutang ayahnya bernilai ratusan juta setelah meninggal di Gampang Cuan (2023)

10 Karakter Pria Hebat yang Menjadi Anak Pertama di Film IndonesiaGampang Cuan (dok. Adhya Pictures / Gampang Cuan)

Terlepas dari kesalahan atau kegagalan yang pernah dialami karakter di film Indonesia ini, tentunya tidak menghilangkan pengorbanan mereka yang luar biasa sebagai anak pertama. Mereka tetap mengutamakan keluarga, orang tercinta dan adik-adiknya. Semoga kalian anak pertama, selalu diberikan kemudahan dan kesehatan, ya.

Baca Juga: 9 Karakter Guru Perempuan Hebat Menginspirasi Cerita Film Indonesia

Sandi Nugraha Photo Verified Writer Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya