10 Karakter Pria Social Butterfly di Film dan Series Indonesia

Gak aneh, jika banyak perempuan yang dibuat baper

Kalian pernah mendengar kata-kata Social butterfly? sebuah sebutan yang menunjukkan, bahwa orang tersebut sangat mudah sekali bergaul, hingga memiliki banyak teman. Karakter Social butterfly juga, biasanya gampang membuat orang lain menjadi nyaman, hingga gampang membuat orang lain menjadi jatuh hati.

Dalam beberapa film Indonesia, muncul beberapa karakter pria social butterfly, yang kerap membuat banyak perempuan dibuat baper. Terbaru misalnya ada karakter Boy, yang diperankan oleh Angga Yunanda. Karakter ini sangat menunjukkan sifat social butterfly yang sesungguhnya, melalui arahan Hanung Bramantyo, sebagai sutradara.

Termasuk Boy, di bawah ini ada 10 karakter laki-laki yang memiliki sifat social butterfly. Ada yang sangat percaya diri dengan wajah tampan, keberanian, hingga keahliannya dalam membuat sebuah guyonan.

1. Selain terlahir dari keluarga yang kaya raya hingga memesona, Boy (Angga Yunanda) juga sangat ramah kepada semua orang di Catatan si Boy (2023)

10 Karakter Pria Social Butterfly di Film dan Series IndonesiaCatatan Si Boy (dok. MD Pictures / Catatan Si Boy)

2. Selain dikenal bad boy, Roy (Abidzar Al Ghifari) juga sangat ramah dan mudah beradaptasi dengan lingkungan baru di Balada Si Roy (2023)

10 Karakter Pria Social Butterfly di Film dan Series IndonesiaBalada si Roy (dok. IDN Pictures / Balada si Roy)

3. Dengan sifatnya yang lucu, Gepeng (Bio One) sangat mudah bersosialiasi dan berteman di Srimulat: Hil yang Mustahal - Babak Pertama  (2022)

10 Karakter Pria Social Butterfly di Film dan Series IndonesiaSrimulat: Hil yang Mustahal - Babak Pertama (dok. IDN Pictures / Srimulat: Hil yang Mustahal - Babak Pertama)

4. Dikenal sebagai playboy, Selatan (Bryan Domani) mempunyai pesona luar biasa, sehingga mudah diterima oleh banyak orang di Ayo Putus (2022)

10 Karakter Pria Social Butterfly di Film dan Series IndonesiaAyo Putus (dok. MD Pictures / Ayo Putus)

5. Memiliki banyak masalah hidup, Alvaro (Jefri Nichol) menutupinya dengan memperbanyak teman dan menikmati hidup di A: Aku, Benci & Cinta (2017)

10 Karakter Pria Social Butterfly di Film dan Series IndonesiaA: Aku, Benci dan Cinta (dok. MD Pictures / A: Aku, Benci dan Cinta

Baca Juga: [QUIZ] Apakah Kamu Social Butterfly atau Social Awkward?

6. Mengejar mimpi di luar negeri, Aji (Boy William) membangun banyak relasi dari berbagai kalangan, hingga perempuan di Promise (2017)

10 Karakter Pria Social Butterfly di Film dan Series IndonesiaPromise (dok. Screenplay Films / Promise)

7. Sempat diremehkan, Habibie (Reza Rahadian) tidak hanya pintar, tetapi dia juga sangat pandai mengambil hati orang lain di Rudy Habibie (2016)

10 Karakter Pria Social Butterfly di Film dan Series IndonesiaRudy Habibie (dok. MD Pictures / Rudy Habibie)

8. Memiliki paras yang tampan dan pekerjaan, membuat Roman (Jerome Kurnia) menjadi mudah untuk berteman dengan siapa saja di Yolo! (2023)

10 Karakter Pria Social Butterfly di Film dan Series IndonesiaYolo! (dok. Screenplay Films / Yolo!)

9. Sebagai aktor ternama, Jullian (Bukie B. Mansyur) diharapkan untuk mudah bersosialisasi dan memiliki banyak teman di Drama Ratu Drama (2022)

10 Karakter Pria Social Butterfly di Film dan Series IndonesiaDrama Ratu Drama (dok. BASE Entertainment / Drama Ratu Drama)

10. Sebagai ketua geng motor, Argantara (Aliando Syarief) memiliki banyak teman, relasi, hingga musuh yang tidak kalah banyak di Argantara (2022)

10 Karakter Pria Social Butterfly di Film dan Series IndonesiaArgantara (dok. Hitmaker Studios / Argantara)

Karakter-karakter social butterfly di atas, rupanya banyak yang berasal dari rumah produksi yang sama, yakni MD Pictures. Misalnya Catatan si Boy , yang sampai saat ini telah ditonton oleh 100 ribu orang lebih. Buat kalian yang belum menonton, bisa langsung ajak orang terdekat kalian untuk menonton bersama di bioskop terdekat.

Baca Juga: 5 Tanda Sosok Social Butterfly, Kamu Termasuk Gak?

Sandi Nugraha Photo Verified Writer Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya