8 Film Hollywood Low Budget yang Sukses di Oscar, Ada Favoritmu?

Meski bujet rendah, kualitas film ini juara

Ketika menyebut film Hollywood, orang pasti langsung membayangkan tontonan megah dengan latar, desain produksi, dan efek visual yang memukau. Tak jarang, untuk mewujudkan kepuasan sinematik seperti itu, para produser rela menghabiskan biaya yang tak sedikit, bahkan sampai ratusan juta dolar Amerika.

Namun, Hollywood bukan hanya sekadar film berbujet fantastis. Di balik ingar bingar film blockbuster, industri film terbesar di dunia ini menyimpan deretan judul terbaik dengan biaya produksi yang terbilang rendah. Bahkan, beberapa di antaranya mampu meraih kesuksesan di berbagai ajang penghargaan bergengsi, termasuk Academy Awards atau Oscars.

Punya bujet tak lebih dari 7 juta dolar AS (sekitar 107 miliar rupiah), delapan film Hollywood ini mampu membuktikan kalau "harga" tak selalu berkaitan dengan "kualitas". Justru, dengan segala kesederhanaannya, judul-judul berikut sukses mencuri hati para juri Oscar!

Baca Juga: 10 Film yang Tampilkan Lanskap Alam Megah, Ada Nomadland!

1. Dengan bujet 4 juta dolar AS, Boyhood (2014) memborong enam nominasi Oscar dan menang Best Supporting Actress untuk Patricia Arquette

8 Film Hollywood Low Budget yang Sukses di Oscar, Ada Favoritmu?Patricia Arquette dalam film Boyhood (dok. Universal Pictures/Boyhood)

2. Best Adapted Screenplay diraih Call Me by Your Name (2017) di Oscar 2018. Film berlatar Italia ini hanya butuh biaya 3,5 juta dolar AS, lho!

8 Film Hollywood Low Budget yang Sukses di Oscar, Ada Favoritmu?adegan dalam film Call Me by Your Name (dok. Sony Pictures Classics/Call Me by Your Name)

3. Bujet 5 juta dolar AS cukup mengantarkan Dallas Buyers Club (2013) meraih tiga Oscar, termasuk Best Supporting Actor untuk Jared Leto

8 Film Hollywood Low Budget yang Sukses di Oscar, Ada Favoritmu?Jared Leto (kiri) dalam film Dallas Buyers Club (dok. Voltage Pictures/Dallas Buyers Club)

4. Akting J.K. Simmons begitu memukau dalam Whiplash (2014) yang berbujet 3,3 juta dolar AS. Gak heran, sih, kalau raih Best Supporting Actor!

8 Film Hollywood Low Budget yang Sukses di Oscar, Ada Favoritmu?J.K. Simmons (kanan) dalam film Whiplash (dok. Blumhouse Productions/Whiplash)

Baca Juga: 5 Film Orisinal Netflix yang Pernah Menang Oscars

5. Nomadland (2020) jadi kejutan di Oscar 2021 dengan menyabet Best Picture. Percaya, gak, kalau film ini cuma punya bujet 5 juta dolar AS?

8 Film Hollywood Low Budget yang Sukses di Oscar, Ada Favoritmu?adegan dalam film Nomadland (dok. Searchlight Pictures/Nomadland)

6. Best Picture juga diraih Moonlight (2016) yang menelan bujet 1,5 juta dolar AS. Film ini mampu kalahkan La La Land (2016) dan Arrival (2016)!

8 Film Hollywood Low Budget yang Sukses di Oscar, Ada Favoritmu?adegan dalam film Moonlight (dok. A24/Moonlight)

7. Dibuat dengan bujet 4 juta dolar AS, Lost in Translation (2002) menjadi masterpiece Sofia Coppola yang meraih Best Original Screenplay

8 Film Hollywood Low Budget yang Sukses di Oscar, Ada Favoritmu?adegan dalam film Lost in Translation (dok. American Zoetrope/Lost in Translation)

8. Crash (2004) meraih Best Picture di Oscar 2006. Habiskan 6,5 juta dolar AS, film ini ungguli Munich (2005) yang berbujet 10 kali lipatnya!

8 Film Hollywood Low Budget yang Sukses di Oscar, Ada Favoritmu?adegan dalam film Crash (dok. DEJ Productions/Crash)

Meski tak menghadirkan efek visual setara film-film blockbuster, delapan film Hollywood low budget di atas mampu menyuguhkan naskah yang brilian dan akting yang total dari pemainnya. Dari Boyhood sampai Crash, mana film yang kualitasnya paling membuatmu kagum, nih?

Baca Juga: 5 Alasan Wajib Nonton Film CODA, Peraih Best Pictures Oscars 2022

Satria Wibawa Photo Verified Writer Satria Wibawa

Movies and series enthusiast. Feel free to read my reviews on Insta @satriaphile90 or Letterboxd @satriaphile. Have a wonderful day!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya