8 Rekomendasi Film LaKeith Stanfield, Pemeran Ben di Haunted Mansion

Aktor milenial dengan akting menawan

Setelah mengunggah teaser yang sukses bikin fans penasaran, Walt Disney Pictures akhirnya merilis trailer resmi Haunted Mansion (2023) beberapa waktu lalu. Trailer berdurasi 2 menit 15 detik tersebut langsung mengundang reaksi beragam dari netizen.

Selain adegan penampakan hantu yang dinilai menyeramkan untuk ukuran film Disney, aksi para pemeran utamanya pun tak luput menjadi sorotan. Salah satunya adalah LaKeith Stanfield.

Dalam Haunted Mansion, aktor muda kelahiran San Bernardino, California, 31 tahun silam ini memerankan seorang penyelidik paranormal bernama Ben Matthias. Kerap berurusan dengan berbagai macam hantu, karakternya dikisahkan akan memimpin sebuah tim yang terdiri dari pendeta (Owen Wilson), dukun (Tiffany Haddish), dan profesor sejarah (Danny DeVito).

Buat kamu yang ingin mengenal lebih dekat sosoknya, penulis mempunyai delapan rekomendasi film LaKeith Stanfield yang bisa kamu tonton sambil menunggu perilisan Haunted Mansion pada 28 Juli mendatang. Salah satunya mengantarkannya meraih nominasi Oscar!

1. Stanfield memulai debut aktingnya lewat film arahan Destin Daniel Cretton, Short Term 12 (2013). Adu peran sama Brie Larson!

8 Rekomendasi Film LaKeith Stanfield, Pemeran Ben di Haunted MansionBrie Larson dan LaKeith Steinfeld dalam film Short Term 12 (dok. Cinedigm/Short Term 12)

2. Straight Outta Compton (2015) menampilkan versi fiksi dari sederet rapper terkenal. Salah satunya Snopp Dogg yang diperankan Stanfield

8 Rekomendasi Film LaKeith Stanfield, Pemeran Ben di Haunted MansionLaKeith Stanfield dalam film Straight Outta Compton (dok. Legendary Pictures/Straight Outta Compton)

3. Stanfield melakoni penampilan mencekam dalam Get Out (2017). Ia memerankan pria yang tubuhnya diambil alih oleh sebuah sekte misterius

8 Rekomendasi Film LaKeith Stanfield, Pemeran Ben di Haunted MansionLaKeith Stanfield dalam film Get Out (dok. Blumhouse Productions/Get Out)

4. Di tahun yang sama, Stanfield juga muncul dalam Death Note (2017) yang diadaptasi dari manga populer. Aktingnya sebagai L kece pol!

8 Rekomendasi Film LaKeith Stanfield, Pemeran Ben di Haunted MansionLaKeith Stanfield dalam film Death Note (dok. Netflix/Death Note)

Baca Juga: 10 Film Horor Komedi buat Kamu yang Nungguin Haunted Mansion

5. Stanfield dipertemukan dengan Adam Sandler lewat Uncut Gems (2019). Kisahnya seputar kehidupan kacau seorang pecandu judi

8 Rekomendasi Film LaKeith Stanfield, Pemeran Ben di Haunted MansionLakeith Stanfield dan Adam Sandler (kanan) dalam film Uncut Gems (dok. A24/Uncut Gems)

6. Suka tema misteri pembunuhan? Kamu wajib tonton Knives Out (2019) yang mendapuknya sebagai detektif. Plot twist-nya berlapis!

8 Rekomendasi Film LaKeith Stanfield, Pemeran Ben di Haunted MansionLaKeith Stanfield dalam film Knives Out (dok. Lionsgate/Knives Out)

7. Nominasi Best Supporting Actor Oscar berhasil diraihnya lewat peran William O'Neal dalam Judas and the Black Messiah (2021). Sudah nonton?

8 Rekomendasi Film LaKeith Stanfield, Pemeran Ben di Haunted MansionLaKeith Stanfield dalam film Judas and the Black Messiah (dok. Warner Bros. Pictures/Judas and the Black Messiah)

8. Aksinya sebagai Cherokee Bill dapat kamu simak dalam The Harder They Fall (2021). Recommended bagi penyuka film koboi, nih!

8 Rekomendasi Film LaKeith Stanfield, Pemeran Ben di Haunted MansionLaKeith Stanfield dalam film The Harder They Fall (dok. Netflix/The Harder They Fall)

Selain Haunted Mansion, tahun ini LaKeith Stanfield juga akan bermain dalam The Book of Clarence (2023) garapan Jeymes Samuel (The Harder They Fall). Turut diproduseri oleh Jay-Z, film berlatar kebangkitan Yesus Kristus ini mempertemukan Stanfield dengan sejumlah aktor papan atas. Salah satunya yakni pemeran Doctor Strange di seri film MCU, Benedict Cumberbatch. Wah, patut dinantikan banget, nih!

Baca Juga: 15 Film Animasi Disney Dirilis Walt Disney Animation Studios, Keren!

Satria Wibawa Photo Verified Writer Satria Wibawa

Movies and series enthusiast. Feel free to read my reviews on Insta @satriaphile90 or Letterboxd @satriaphile. Have a wonderful day!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya