5 Film Drama Terbaik Ethan Hawke, Terbaru Strange Way of Life

Wajib masuk ke daftar tontonanmu, nih!

Salah satu aktor kenamaan Amerika yang sering malang melintang di layar lebar maupun layar kaca adalah Ethan Hawke. Laki-laki kelahiran 6 November 1970 ini memulai perjalanannya di dunia seni peran sejak 14 tahun.

Hawke debut pertama kali dalam film panjang melalui film arahan Joe Dante, Explorers (1985). Sejak saat itu, wajah Hawke mulai menghiasi industri perfilman.

Sepanjang kariernya, Hawke telah membintangi sejumlah film drama yang sebagian besar sukses di pasaran. Berikut ada beberapa rekomendasi film drama yang pernah ia perankan. Semuanya sukses di pasaran, lho!

Baca Juga: Gabung MCU, 10 Fakta Perjalanan Karier Ethan Hawke

1. Before Series

5 Film Drama Terbaik Ethan Hawke, Terbaru Strange Way of Lifecuplikan film Before Midnight (dok. Sony Pictures/Castle Rock)

Before merupakan trilogi film yang masing-masing dirilis setiap 9 tahun. Before Sunrise (1995) adalah film pertama yang berkisah tentang pertemuan Jesse (Ethan Hawke) dan Celine (Julie Delpy) di kereta Eurail yang mengarahkan mereka ke dalam hubungan romantis di Kota Wina.

Kisah mereka berlanjut di Before Sunset (2004). Setelah terpisah bertahun-tahun lamanya, mereka kembali dipertemukan di Paris saat Jesse tengah melakukan tur promosi novel yang dia tulis.

Kehidupan Jesse dan Celine yang telah resmi sebagai pasangan dilanjutkan dalam Before Midnight (2013). Keduanya menghabiskan liburan musim panas di Yunani bersama anak-anak mereka.

Before Midnight menjadi penutup trilogi dengan kualitas mumpuni. Film ini untung besar secara komersil dan masuk dalam nominasi di berbagai ajang penghargaan termasuk Oscar dan Golden Globe Award.

2. Alive (1993)

5 Film Drama Terbaik Ethan Hawke, Terbaru Strange Way of Lifecuplikan film Alive (dok. Paramount Pictures/Alive)

Alive merupakan film drama survival yang diadaptasi dari novel karya Piers Paul Read berjudul "Alive: The Story of the Andes Survivors". Film ini berkisah tentang tim rugbi Uruguay yang mengalami kecelakaan pesawat dan terdampar di pegunungan Andes.

Alive disebut kritikus sebagai film drama yang sukses menyatukan konflik sosial, aksi heroik, hingga aspek religi. Pada 1993, perilisan film yang dibintangi Ethan Hawke ini juga disertai perilisan dokumenter bertajuk "Alive: 20 Years Later" sebagai penghargaan kepada penyintas tragedi tersebut.

3. Dead Poets Society (1989)

5 Film Drama Terbaik Ethan Hawke, Terbaru Strange Way of Lifecuplikan film Dead Poets Society (dok. Touch Stone Pictures/Dead Poets Society)

Dead Poets Society merupakan film drama coming-of-age arahan Tom Schulman. Film ini berkisah tentang keseharian siswa di sekolah asrama elit. Mereka mendapat banyak inspirasi dan pelajaran dari guru bahasa Inggris melalui sajak-sajak yang ia ajarkan.

Pasca dirilis pada 1989, Deads Poets Society sukses baik secara komersil maupun kritik. Film ini dipuji karena performa para pemerannya yang begitu total dalam menyalurkan energi yang inspiratif. Film ini bahkan masuk dalam puluhan nominasi di berbagai ajang penghargaan dan berhasil mengantongi satu piala Oscar.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Drama tentang Bisnis Korporasi, Penuh Inspirasi!

4. Boyhood (2014)

5 Film Drama Terbaik Ethan Hawke, Terbaru Strange Way of Lifecuplikan film Boyhood (dok. Universal Pictures/Boyhood)

Ethan Hawke kembali berperan dalam film coming-of-age bertajuk Boyhood yang dirilis pada 2014. Film ini berkisah tentang kehidupan anak laki-laki sejak umur 6—18 tahun bersama orang tuanya yang telah bercerai dan saudara perempuannya.

Boyhood adalah salah satu film drama yang terbilang epik, karena diproduksi selama 12 tahun lamanya dengan tokoh yang sama. Film ini tayang perdana di Sundance Film Festival 2014 dan mendapuk berbagai piala dari ajang penghargaan ternama. Dalam situs agregator Metacritic, film ini bahkan meraup skor 100 dari 100.

5. Strange Way of Life (2023)

5 Film Drama Terbaik Ethan Hawke, Terbaru Strange Way of Lifecuplikan film Strange Way of Life (dok. Saint Laurent Productions/Strange Way of Life)

Strange Way of Life merupakan film pendek arahan sutradara Spanyol, Pedro Almodovar. Film berdurasi 31 menit ini berkisah tentang reuni dua koboi (Ethan Hawke & Pedro Pascal) setelah terpisah 25 tahun lamanya. Pertemuan itu ternyata memantik konflik baru yang menyeret orang-orang di sekitar mereka.

Strange Way of Life tayang perdana di Cannes Film Festival pada 17 Mei 2023 lalu. Film ini kemudian tayang di bioskop Spanyol pada 26 Mei 2023 dan tayang di bioskop Amerika pada 6 Oktober 2023. Namun saat ini, belum ada informasi resmi mengenai perilisan secara global, baik di bioskop maupun layanan streaming.

Ethan Hawke terbilang jarang membintangi film drama jika dibandingkan dengan aktor-aktor lain. Namun, sekalinya ikut berperan dalam drama, film yang ia bintangi sering menuai kesuksesan baik secara kritik maupun komersil. Benar-benar aktor yang bertalenta!

Baca Juga: 5 Film Drama Sosial Terbaik dari Hong Kong dan Taiwan

Santo Hamada Photo Verified Writer Santo Hamada

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya