Tak Terasa, 10 Lagu KPop Hits Ini Berusia Satu Dekade di 2019

Salah satu lagunya pasti pernah ada dalam list favoritmu

Memasuki tahun 2019, tak hanya usia kita yang bertambah, ditahun ini otomatis lagu yang dirilis pada tahun 2009 berusia 10 tahun. 2009, dijuluki sebagai "Golden year of KPop," tahun dimana banyak girlgroup dan boygroup KPop menyebarkan Hallyu Wave ke berbagai negara di Asia bahkan sekarang hingga ke seluruh dunia.

Banyak lagu KPop hits yang bermunculan pada tahun tersebut dan menjadi legendaris hingga sekarang. Berikut ini adalah 10 lagu KPop yang berusia satu dekade di tahun 2019.

1. Super Junior - Sorry Sorry

https://www.youtube.com/embed/x6QA3m58DQw

Siapa sih yang gak kenal dengan lagu KPop yang satu ini, bisa dikatakan lewat lagu Sorry-Sorry ini gelombang hallyu menyebar ke berbagai negara dan berhasil menempatkan Super Junior menjadi boygroup top Korea dan juga dikenal secara internasional.

Lagu Sorry Sorry ini sendiri dirilis pada Mei 2009 lalu.

2. SHINee - Ring Ding Dong

https://www.youtube.com/embed/roughtzsCDI

Masih satu agensi dengan Super Junior, setelah lima bulan absen dari KPop, SHINee comeback dengan merilis Ring Ding Dong pada Oktober 2009. Tak kalah populer dengan Sorry Sorry Super Junior, Ring Ding Dong berhasil menduduki puncak tangga lagu korea dan juga menciptakan "Ring Ding Dong Craze" di seluruh Asia.

3. SNSD - Gee

https://www.youtube.com/embed/U7mPqycQ0tQ

Tak kalah dengan boygroup-nya, girlgroup besutan SM Entertaiment juga turut dalam penyebaran gelombang hallyu. Girlgroup yang dulunya beranggotakan 9 member ini dikenal secara luas lewat lagu Gee.

Gee merupakan track yang dirilis pada 5 Januari 2009, yang berhasil membawa nama Girls Generation menjadi girlband top di Korea Selatan pada saat itu dan juga membawa Girls Generation menjadi group ternama secara internasional.

4. 2NE1 - FIRE

https://www.youtube.com/embed/ISEoXdHb4W4

Lagu yang tak kalah populer lainnya yang rilis pada tahun 2009 adalah lagu FIRE 2NE1. Lagu ini sangat sukses sehingga menjadi istilah pencarian teratas dan memenangkan tiga penghargaan Cyworld Digital Music Award tahun 2009 bersama lagu "Lollipop," kolaborasi ikonik 2NE1 dengan BIGBANG.

Baca Juga: Love Shot EXO dan 9 Lagu KPop Rilis Desember 2018, Easy Listening!

5. Taeyang - Wedding Dress

https://www.youtube.com/embed/qIt6KCwlFPw

2009 juga menyaksikan maraknya aksi solo legendaris dalam sejarah KPop. Dirilis pada November 2009, lagu ini merupakan lagu solo member BIGBANG, Taeyang. Lagu ini sangat terkenal di masanya sehingga membuat Taeyang menjadi orang Asia pertama yang merebut tempat Top 3 di R&B atau Soul Albums Chart iTunes Amerika.

6. T-ARA - Bo Peep Bo Peep

https://www.youtube.com/embed/XmXIrcUFGfA

Lagu ini dirilis pada 27 November 2009. Sejak perilisaanya lagu ini banyak menuai kesuksesan. Bo Peep Bo Peep berhasil memenangkan lima penghargaan nomor satu di Music Bank dan Inkigayo.

Dua tahun setelahnya, T-ARA merilis Bo Peep Bo Peep berbahasa Jepang. Hal ini menjadikan T-ARA sebagai girlgroup Korea pertama yang debut di Oricon dan chart Billboard Japan Hot 100.

7. KARA - Mister

https://www.youtube.com/embed/s2EQm6WPMHs

Lagu ini mulai terkenal karena koreografinya yang tak terlupakan. Lagu ini menjadi hits dan berhasil mengantarkan KARA ke level popularitas yang lebih tinggi. Tawaran iklan, manggung di acara musik dan sponsor pun terus mengalir.

Tarian KARA - Mister, semakin populer setelah makin banyak selebriti lain yang memarodikannya.

8. 4Minute - Hot Issue

https://www.youtube.com/embed/nPPKwg5eQ4o

Lagu ini merupakan lagu debut 4minute yang dirilis pada Agustus 2009 dan cukup menuai kesuksesan saat dirilis. Lagu ini berhasil menempati chart tangga musik Korea, salah satunya peringkat ke-20 pada Melon Chart's Yearly 2009.

9. G-Dragon - Heartbreaker

https://www.youtube.com/embed/LOXEVd-Z7NE

Lagu Heartbreaker dari sang leader BIGBANG, GDragon ini dirilis pada 18 Agustus 2009. Lagunya yang enak tak hanya disukai oleh penggemar KPop saja tapi juga non-KPop. Sejak perilisannya, lagu ini mendominasi chart musik Korea dan menjadikannya sebagai album terlaris pada tahun 2009.

10. Brown Eyed Girls - Abracadabra

https://www.youtube.com/embed/ofwFr8o8p0Y

Dibawah manajemen Mystic Entertainment, penampilan Brown Eyed Girls yang imut dan konten visual di music video “Abracadabra” menjadikan konten visual mulai dipertimbangkan sejak 2009. Dirilis pada Juli 2009, lagu ini langsung menduduki puncak tangga lagu Korea Selatan. Bahkan memenangkan "Mutizen Song" Inkigayo 2009 dan "Best Dance atau Electronic Song of the Year" di Korean Music Awards tahun berikutnya.

Itulah beberapa lagu KPop yang akan berusia satu dekade di 2019 ini. Ada lagu favoritmu gak?

Baca Juga: Rilis di Penghujung 2018, 5 Lagu KPop Ini Langsung Ngehits

S H E R L Y Photo Verified Writer S H E R L Y

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya