Lirik Lagu Jolma Biasa - Arghado Trio

Aku hanya manusia biasa

Lagu Jolma Biasa, yang bermakna "Manusia Biasa" dipopulerkan oleh Arghado Trio dan diciptakan oleh Erwin Sihite Husadari. Lagu ini dirilis pada bulan Agustus 2019 melalui kanal YouTube resmi Arghado Trio.

Arghado Trio adalah sebuah grup musik yang dikenal sering membawakan lagu-lagu Batak. Anggotanya terdiri dari Rahot Sihaloho, Lando Turnip, dan Tua Sinaga. Lagu ini sempat menempati urutan teratas dalam blantika musik Batak. 

Namun, banyak yang penasaran dengan makna dari lagu ini. Yuk, simak lirik lagu Jolma Biasa dan maknanya di bawah ini!

1. Lirik lagu Jolma Biasa

https://www.youtube.com/embed/4NpllVjuujg

Husadari do dirikku na humurang
Sian na hea na gabe mantanmi
Di rupa nang di arta jolma biasa do au
Holonghi do na hupangasahon lao pasonanghon ho

Na hea pe ho kecewa di masa lalu
Ubatanhu ma i rap holonghu
Serius au ito cinta hian do au tu ho
Holonghi tung marapi purun dang tarobatan be

Reff
Dang di au be marmeam-meam
Dang di au be marsandiwara
Dang di au be di paralangan
Molo rade do roham asa tapudun padan ito

Tapukka ma lembaran baru talupahon masa lalu
Unang be sai ingoti sude

Di akka na hea mambahen kecewa di rohatta
Tamaafhon ma sian ias ni rohatta

Kembali ke Pre-Chorus

Asa tulus 2x 
parpadananta on

2. Terjemahan lirik lagu Jolma Biasa

Lirik Lagu Jolma Biasa - Arghado TrioCuplikan video clip lagu Jolma Biasa (youtube.com/Arghadotrio)

Aku sadar diriku penuh kekurangan
Dibanding semua yang pernah jadi mantanmu
Dari sisi tampang dan harta, aku orang biasa
Hanya cinta yang kuandalkan untuk membahagiakanmu

Jika kau pernah kecewa di masa lalu
Akan kuobati dengan cintaku
Serius, aku sungguh mencintaimu
Cintaku sungguh membara, tak terobati lagi

Aku tak mau lagi main-main
Aku tak mau lagi bersandiwara
Aku tak mau lagi ragu-ragu
Kalau hatimu siap mari kita ikat janji

Kita buka lembaran baru kita lupakan masa lalu
Jangan lagi semua diingat
Segala yang pernah membuat hati kecewa
Kita maafkan dengan tulus agar janji kita ikhlas

Lagu Jolma Biasa sebenarnya bercerita tentang seorang kekasih yang sungguh-sungguh berkomitmen untuk membuat pasangannya bahagia dengan cinta dan kasih sayangnya yang tulus.

Meskipun dia sadar bahwa dia hanyalah manusia biasa dan tidak bisa bersaing dengan mantan kekasih pasangannya dalam hal penampilan atau kekayaan, namun hatinya penuh dengan ketulusan. Lagu ini menggambarkan perasaan cinta yang serius dan keikhlasan hati untuk memberikan yang terbaik.

Demikian penjelasan mengenai makna dan arti dari lirik lagu Jolma Biasa. 

Penulis: Hanna Aprelia Elfrida Saragih

Baca Juga: Lirik Lagu Buktini Cinta - Nagabe Trio

Topik:

  • Sierra Citra
  • Yunisda Dwi Saputri

Berita Terkini Lainnya