Poster film Tukar Takdir (dok. Starvision)
Proses pra produksi film ini dimulai sejak tahun 2019. Sementara proses produksi akan dimulai pada akhir November 2024.
"Film Tukar Takdir ini melalui proses yang cukup panjang, kami mempersiapkan film ini sejak tahun 2019, proses berjalan mulai dari penulisan skrip, pemilihan tim produksi yang berdedikasi, pemilihan pemain yang terbaik, sampai akhirnya siap memulai syuting di akhir bulan November ini," ujar Chand Parwez Servia, Produser Starvision.
Film ini sendiri sudah memulai penayangan di seluruh bioskop Indonesia pada hari ini, 2 Oktober 2025. Film berdurasi 1 jam 47 menit ini mendapat rating 13+.