Go Public, Ini 12 Potret Romantis Jedar-Richo Sebagai Pasangan Baru

Kabar kedekatan Jessica Iskandar dengan aktor sekaligus model keren Richard Kyle, atau akrab disapa Richo Kyle, akhirnya dikonfirmasi oleh Jedar. Lewat wawancara di stasiun televisi, Jedar mengaku bahwa keduanya memang tengah berpacaran.
Setelah sempat membantah memiliki hubungan spesial, beberapa waktu lalu baik Jedar maupun Richo akhirnya kompak memposting foto kebersamaan mereka dengan caption yang gak kalah romantis disertai hashtag #jedaricho yang menandakan bahwa hubungan keduanya memang bukan hanya sebatas teman.
Sering tertangkap jalan bareng hingga ketahuan liburan bersama, berikut 10 potret romantis Jedar dan Richo. Awas baper!
1. Cantik dan tampan, Jedar dan Richard terlihat begitu serasi
Kabarnya mereka sudah jadian sejak tanggal 30 Mei nih.
2.Baru go public, Jessica menuturkan bahwa mereka tidak berniat untuk mengumbar kemesraan sejak jadian
Hingga akhirnya mereka sama-sama memposting foto di 10 Agustus 2018.
3.Cocok, mereka pun mendapat dukungan dari banyak pihak
Banyak dari rekan Jessica yang turut bahagia dan mendukung hubungan keduanya.
4.Setelah menunggu beberapa bulan, Richo memposting foto romantis mereka saat berlibur ke Pulau Mentawai
Tertanda dalam postingan Jedar maupun Richo, tagar #Jedaricho kini membuat warganet mulai baper.
5.Sama-sama mengutip caption yang romantis, Jedar mengakui jika ia begitu mengagumi Richo
Dalam postingan instagramnya, Jedar menuliskan:
"I haven’t spend a day since i met you without being amazed by your intelligence, your kindness, your generosity towards everything surround you. The beauty of your soul is limitless. @richo_kyle #jedaricho #blessed"
6.Rupanya Richo memang kerap menemani Jedar dan El Barack hang out lho
Editor’s picks
Senangnya melihat mereka selalu bersama.
7.Selain hang out, keduanya sempat olahraga bareng di salah satu tempat fitness bernama Elite Club Epicentrum
Lewat postingan @eliteclubepicentrum, Jedar terlihat sedang main treadmill sambil ditemani Richo.
8.Richo juga ikut memeriahkan acara ulang tahun El yang ke-4 pada Juli kemarin
Richard nampaknya sudah dekat dengan keluarga Jedar.
9.Richo memberikan kejutan di acara pesta dengan menyamar menggunakan kostum Dinosaurus
Keduanya sama-sama memancarkan senyum bahagia!
10.Kelihatannya sudah benar-benar kompak nih!
Kapan ya mereka membawa hubungannya ke jenjang yang lebih serius?
11.Saat diwawancarai, El dan Richo terlihat begitu akrab
Calon papa yang baik nih.
12.Richo sendiri begitu sumringah melihat El dan Jedar
Mereka sudah seperti keluarga bahagia.
Doa yang terbaik semoga selalu mendampingi kalian berdua, ya!
Baca Juga: 10 Potret Keseruan Ulang Tahun El Barack, Dihadiri Teman Dekat Jedar
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.