6 Idol KPop yang Paling Curi Perhatian di KDrama 2019

Ong Seung Woo salah satunya!

Sudah bukan rahasia lagi kalau saat ini banyak idol KPop yang mencoba peruntungannya dalam berakting. Ada di antara mereka yang ketika kecil pernah terjun dalam dunia akting, namun gak sedikit juga yang baru pertama kali mencoba.

Walaupun baru pertama kali mencoba, namun kualitas akting dari para idol KPop tersebut cukup banyak mendapat pujian. Sepanjang tahun 2019 ini, ternyata cukup banyak juga idol KPop yang menjadi pemeran dalam sebuah drama.

Di antara banyaknya idol KPop tersebut, ternyata ada beberapa yang bakat aktingnya mencuri perhatian. Seperti enam idol KPop berikut ini, nih!

1. Rowoon 'SF9'

6 Idol KPop yang Paling Curi Perhatian di KDrama 2019twitter.com/KSeriesAD

Siapa sih yang gak terpikat dengan akting ciamik Rowoon di KDrama Extraordinary You? Memerankan karakter Haru, Rowoon berhasil mencuri perhatian para penikmat KDrama. Gak heran deh kalau ia membawa pulang penghargaan Best New Actor dalam Grimae Awards 2019.

2. Ong Seung Woo

6 Idol KPop yang Paling Curi Perhatian di KDrama 2019mydramalist.com

Mantan member Wanna One satu ini memang baru pertama kali menjajal dunia akting. Lewat KDrama Moment at Eighteen, Ong Seung Woo berhasil membuat baper para penonton dan penggemarnya. Aktingnya pun mendapat pujian.

Kerennya, tiap episode dari drama tersebut, akting Ong SeungWoo terlihat semakin menarik dan mumpuni.

3. Park Jihoon

6 Idol KPop yang Paling Curi Perhatian di KDrama 2019instagram.com/maystar_jh

Dulu, Park Jihoon sempat menjadi aktor cilik. Namun, ia memutuskan untuk fokus pada kariernya sebagai idol. Meskipun Park Jihoon telah lama meninggalkan dunia akting, tampaknya kemampuannya dalam dunia seni peran belum hilang.

Sebab, ada banyak sekali netizen Korea yang memberikan pujian untuk kemampuan aktingnya yang mumpuni dalam drama Flower Crew: Joseon Marriage Agency.

Baca Juga: Penuh Intrik, Ini 5 KDrama Baru yang Siap Temani Akhir Tahunmu

4. Jinyoung 'GOT7'

6 Idol KPop yang Paling Curi Perhatian di KDrama 2019soompi.com

Bukan rahasia lagi jika personel GOT7 satu ini dikenal jago dalam urusan akting. Pada tahun 2019 ini, ia dipercaya memerankan karakter utama dalam drama He Is Psychometric. Selain dari para netter, akting Jinyoung juga mendapat pujian dari sang sutradara He Is Psychometric lho!

5. IU

6 Idol KPop yang Paling Curi Perhatian di KDrama 2019elle.vn

Hotel del Luna bukanlah drama pertama yang dibintangi oleh IU. Meskipun pada awal episode mendapat kritikan, namun IU berhasil memperbaiki dan mengasah aktingnya sehingga pujian pun ia dapatkan dari netizen. Bahkan, akting emosional IU di drama Hotel del Luna dipuji layak meraih Daesang Award!

6. ONE

6 Idol KPop yang Paling Curi Perhatian di KDrama 2019twitter.com/soompi

Di tahun 2019, rapper yang bernama asli Jung Jae Won ini cukup banyak membintangi drama dan film. Namun yang paling menarik perhatian adalah ketika berperan sebagai Cha Shi An dalam drama Her Private Life. Selain drama, ONE juga membintangi film berjudul Goodbye Summer.

Itulah tadi enam idol KPop yang bakat aktingnya paling mencuri perhatian di tahun 2019 ini. Wah, jadi gak sabar nunggu mereka berakting lagi tahun depan nih!

Baca Juga: 5 KDrama dengan Rating Tertinggi Menurut Nielsen Korea di 2019

Suci Wu Photo Verified Writer Suci Wu

hi, Hello :) Instagram @ciiw08

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya