Sutradara 2125: Pesan dari Bumi Bocorkan Makna Punchline Web Series

Jakarta, IDN Times - Warisan apa yang akan kita tinggalkan di masa depan? Pertanyaan inilah yang jadi premis 2125: Pesan dari Bumi, web series keenam yang dirilis Bakti Lingkungan Djarum Foundation (BLDF).
2125: Pesan dari Bumi menggelar press screening pada Rabu (8/10/2025) di Flix Cinema, Jakarta Selatan. Dalam kesempatan yang sama, sutradara dan program officer BLDF menyampaikan beberapa fakta unik dari web series ini.
1. Sutradara jelaskan makna punchline dari web series 2125: Pesan dari Bumi

Ada satu kalimat yang menjadi punchline web series ini. Sutradara 2125: Pesan dari Bumi, Achmad Romie, menyampaikan makna dari kalimat tersebut.
“Kita kan harap message ini adalah harapan (untuk) manusia-manusia baru yang jauh lebih muda kedepannya seperti apa. Kalau manusia-manusia yang sekarang itu kan udah tinggal menjalankan,” ujar Achmad.
2. Makna di balik nama-nama tokoh utama

2125: Pesan dari Bumi memperlihatkan bagaimana bumi 100 tahun yang akan datang. Berkisah tentang perjalanan tiga orang di 2125 dalam mencari kehidupan baru di tengah distopia.
Melalui trailer, diketahui bahwa web series ini berfokus pada perjalanan waktu. Achmad pun mengungkapkan alur dari 2125: Pesan dari Bumi, “Sebenarnya karena saya dapat brief kan, Langsung ingin menceritakan bahwa ‘Bumi itu 100 tahun lagi gimana ya,’ saya berpikir bahwa, saya coba tarik maju ke depan, sama saya coba tarik mundur 100 tahun.”
Terdapat tiga karakter utama dari 2125: Pesan dari Bumi. Ada Alam yang diperankan Gabriel Prince, Laras yang diperankan Aline Alfauziah, dan Bumi yang diperankan Calvin Jeremy.
Dandy Mahendra, Program Officer BLDF, ikut menerangkan pemilihan nama karakter. Menurutnya, nama Alam, Laras, dan Bumi adalah sebuah pesan. “Alam dan bumi selaras,” terangnya.
3. Syuting di keadaan over cold untuk scene over heat

Dalam web series ini, latar bumi di tahun 2125 direkam di Kawah Papandayan, Garut, Jawa Barat. Syuting 2125: Pesan dari Bumi menghabiskan waktu selama empat hari.
“Ini kita ngomongin iklim yang sangat panas, lingkungan yang rusak, lingkungan yang hancur, Tapi, kita syuting di tempat yang over cold. Freezer, kita syuting di freezer,” ucap sang sutradara terkait tantangan saat syuting.
2125: Pesan dari Bumi akan ditayangkan melalui YouTube SiapDarling pada 11 Oktober 2025. Dengan total tiga episode, setiap episode-nya akan ditayangkan seminggu sekali di hari Sabtu.