5 Misteri yang Belum Terpecahkan dalam Alice in Borderland

Kamu pernah terpikir hal yang sama?

Pencinta seri bertema survival tentunya gak boleh melewatkan seri Alice in Borderland, nih. Drama Jepang ini begitu populer karena alur ceritanya yang penuh ketegangan. Setelah berhasil menamatkan musim pertama dan kedua dengan ciamik, ada banyak misteri yang akhirnya mendapatkan titik terang, mulai dari misteri di balik permainan maut yang dihadapi Arisu dan teman-temannya, apa itu Borderland, hingga pertanyaan apakah mereka bisa kembali ke dunia nyata atau tidak. 

Meski sebagian besar misteri dalam seri ini telah dijawab secara rinci, ternyata masih saja ada beberapa hal yang belum terungkap dan menjadi pertanyaan bagi sebagian penonton. Kali ini, penulis sudah merangkum lima misteri yang belum terpecahkan dalam seri Alice in Borderland. Yuk, kita simak satu per satu!

1. Permainan kartu normal hanya diselenggarakan pada malam hari

5 Misteri yang Belum Terpecahkan dalam Alice in BorderlandPermainan dimulai pada malam hari. (dok. Netflix/Alice in Borderland)

Borderland sendiri menjadi tempat misterius yang didatangi oleh Arisu dan banyak pemain lainnya. Latarnya mirip dengan kota Tokyo, tetapi lebih sepi dan tak terurus. Tidak ada akses komunikasi dan listrik yang bisa digunakan. Belum lagi, pemain harus bertahan hidup dengan mengikuti permainan maut agar bisa tetap bertahan di Borderland. 

Berbicara soal permainan, deretan permainan dalam Alice in Borderland memiliki beberapa misteri yang belum terungkap, nih. Selain permainan face cards yang memang boleh diikuti kapan pun, permainan kartu angka hanya bisa diikuti pada malam hari. Tidak ada penjelasan rinci mengapa permainan hanya dilakukan pada periode tersebut, mengapa alat komunikasi dan listrik hanya dinyalakan ketika permainan dimulai, dan bagaimana game master mengatur segalanya tanpa diketahui oleh para pemain.

2. Asal usul dealer

5 Misteri yang Belum Terpecahkan dalam Alice in BorderlandAsahi (dok. Netflix/Alice in Borderland)

Pada penghujung musim pertama, penonton memang sudah diperlihatkan dengan adanya orang-orang di balik permainan maut di Borderland. Melalui rekaman yang ditinggalkan oleh Momoka dan Asahi, Arisu dan rekan-rekannya akhirnya menyadari jika ada dealer dan game master yang mengawasi jalannya setiap permainan.

Kendati fakta tentang adanya game master telah diungkap, sangat sedikit informasi mengenai dealer dalam Alice in Borderland. Jika kita melihat pengakuan Asahi dan Momoka pada musim pertama, mereka tiba-tiba terbangun di Borderland dan mendapatkan peran untuk menjadi dealer.

Sementara, pada musim kedua, beberapa karakter di Borderland, seperti Mira, Kyuma, Kuzuryu, hingga Risa, menjadi game master sekaligus warga Borderland setelah menamatkan permainan. Tidak ada penjelasan lebih banyak mengenai bagaimana cara dealer dan game master mengatur permainan hingga bagaimana dealer terpilih dari sekian banyak orang yang memasuki Borderland.

Baca Juga: 5 Pelajaran Hidup dari Alice in Borderland 2, Kebaikan Itu Menular!

3. Apa yang terjadi pada warga Borderland di dunia nyata?

5 Misteri yang Belum Terpecahkan dalam Alice in BorderlandMira (dok. Netflix/Alice in Borderland)

Musim kedua Alice in Borderland menguak lebih banyak misteri. Adapun, terkuak juga pertanyaan terbesar selama seri ini: apa yang terjadi pada para pemain jika menamatkan keseluruhan permainan di Borderland?

Seluruh pemain yang berhasil bertahan hingga permainan terakhir selesai akan diberi dua pilihan. Mereka diberikan pilihan untuk kembali ke dunia nyata atau menetap di Borderland dan menjadi warga di sana. Tentunya, sebagian besar karakter utama memilih pergi ke dunia nyata meskipun harus terluka atau kehilangan beberapa anggota tubuh. 

Namun, tidak ada penjelasan yang spesifik tentang para karakter yang memutuskan untuk menjadi warga di Borderland dan nasib mereka di dunia nyata. Karakter lain, seperti Sunato Banda dan Oki Yaba, memilih untuk tinggal di Borderland. Kira-kira, apakah mereka meninggal seperti pemain lainnya yang gugur atau koma?

4. Kenapa hanya Kota Tokyo yang menjadi arena Borderland?

5 Misteri yang Belum Terpecahkan dalam Alice in BorderlandArisu (dok. Netflix/Alice in Borderland)

Dalam beberapa adegan pada musim kedua Alice in Borderland, Ann berusaha menyusuri area Borderland dan berharap bisa menemukan suatu petunjuk penting agar bisa pulang ke dunia nyata. Sayangnya, selain distopia yang mirip Kota Tokyo, Borderland dikelilingi pegunungan yang curam. 

Seperti yang penonton ketahui, Borderland sendiri adalah dunia imajiner yang tercipta ketika manusia berada di ambang batas antara hidup dan mati. Dalam kasus Arisu dan karakter lainnya, mereka terlibat insiden jatuhnya komet di daerah Shibuya, Tokyo. Namun selain rombongan pemain yang memasuki Borderland bersama Arisu, sudah banyak pemain lainnya yang berada di Borderland terlebih dahulu, kemungkinan dengan sebab yang berbeda. 

Penggunaan Kota Tokyo saja sebagai satu-satunya latar Borderland tentu menjadi pertanyaan tersendiri. Mengingat konsep Borderland adalah tempat di ambang kehidupan dan kematian yang bisa saja dialami seseorang di mana pun dan kapan pun, bukankah penggunaan satu kota saja agak terlalu sempit?

5. Misteri di balik kartu Joker

5 Misteri yang Belum Terpecahkan dalam Alice in BorderlandKartu Joker dalam Alice in Borderland. (dok. Netflix/Alice in Borderland)

Last, but not least, kartu Joker di penghujung musim kedua lagi-lagi membuat para penonton berpikir keras. Dalam manga Alice in Borderland, kartu Joker diperlihatkan sebagai sosok misterius yang memberikan pilihan pada pemain, entah mereka ingin pergi atau tinggal di Borderland. 

Namun, pada adaptasi seri, kartu Joker justru muncul di rumah sakit, tepat setelah para pemain kembali ke dunia nyata. Kemunculan kartu Joker yang berbeda dengan versi manga memunculkan banyak teori baru mengenai lanjutan Alice in Borderland.

Ada teori yang mengungkapkan jika Joker adalah permainan terakhir yang harus ditaklukkan oleh Arisu dan rekan-rekannya. Selain itu, mengingat para game master dan penyelenggara permainan face cards hanyalah warga di Borderland, teori yang mengungkapkan jika Joker adalah satu-satunya penguasa dan mastermind di balik permainan di Borderland cukup masuk akal. Ini bisa jadi adalah salah satu pertanda adanya musim lanjutan untuk Alice in Borderland. Kamu setuju?

Serial Alice in Borderland memang sangat seru untuk diikuti, terlebih jika kamu menyukai seri bertema game survival. Deretan misteri yang dihadirkan mungkin sebagian besar telah terjawab. Namun, yang belum terungkap pun masih membuat banyak penonton penasaran hingga sekarang. Apakah menurutmu serial ini perlu dapat musim lanjutan untuk memperjelas segalanya?

 

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Wajib Nonton Alice in Borderland 2, Jangan Ketinggalan!

Trisnaynt Photo Verified Writer Trisnaynt

(~ ̄³ ̄)~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya