10 Idol yang Paling Dinantikan Debut/Comeback Solonya, Setuju?

Ada yang dibilang lebih bersinar saat sendiri!

Album solo bisa jadi merupakan salah satu bentuk kepercayaan agensi pada idolnya. Selain itu, penggemar juga memegang peranan penting, penggemar seringkali menilai seorang idol layak diberikan kesempatan untuk melakukan debut solonya agar semakin bersinar.

Berikut merupakan para idol yang dinantikan debut dan comeback solonya. Bagaimana menurutmu?

1. Rose (BLACKPINK)

10 Idol yang Paling Dinantikan Debut/Comeback Solonya, Setuju?instagram.com/roses_are_rosie

YG Entertainment dikabarkan tengah mempersiapkan debut solo bagi Rose setelah Jennie melakukan debut solonya pada 2018 lalu. Alasan debut solo Rose sangat dinantikan adalah karena warna suara rose yang unik.

GD BIGBANG bahkan sempat memuji warna vokal Rose yang unik dan langka. Saat ulang tahun pada 11 Februari lalu, Rose kembali menunjukkan vokal unik dan merdunya dengan mengcover lagu Closed Eyes milik Halsey.

2. Chen (EXO)

10 Idol yang Paling Dinantikan Debut/Comeback Solonya, Setuju?trendsmap.com

Chen yang mendapat julukan King of Soundtrack karena banyak membawakan lagu soundtrack berbagai drama ini diharapka segera memiliki album solo-nya. Penggemar tentu bukan sembarang berharap, warna vokal dari main vocalist EXO ini memang terbukti luar biasa.

Ia mampu menyanyikan setiap lagu dengan sempurna dan mampu menyampaikan isi lagu pada pendengar. Ketika menyanyikan lagu Drop That, penggemar merasa Chen bahkan bisa debut solo dengan genre rock.

3. Sejeong (Gugudan)

10 Idol yang Paling Dinantikan Debut/Comeback Solonya, Setuju?instagram.com/sejeong.gu9udan_

Sejeong disebut sebagai idol yang sangat layak untuk melakukan debut solo. Ia bersinar ketika bersama I.O.I tapi ketika debut bersama Gugudan, grupnya dianggap tidak berhasil. Penggemar terlihat menyalahkan agensi atas apa yang terjadi pada Sejeong.

Tanpa mengurangi respect kepada member Gugudan yang lain, tetapi penggemar merasa bahwa Sejeong seorang diri menggotong nama grupnya, dan memang nyatanya banyak orang yang tidak tahu Gugudan atau lagunya tetapi hanya kenal Sejeong. 

Sempat sukses saat membawakan lagu solo berjudul Flower Way yang diproduseri oleh Zico dan melakukan kolaborasi dengan Doyoung (NCT) dengan lagu Star Blossom dalam project SM STATION, penggemar pun berharap Sejeong segera memiliki album solonya.

4. D.O (EXO)

10 Idol yang Paling Dinantikan Debut/Comeback Solonya, Setuju?twitter.com/dksoowifeu

Selain Chen, D.O juga merupakan salah satu member EXO yang sering diharapkan untuk memiliki album solo-nya. Sempat membawakan lagu Crying Out untuk film yang dibintanginya yaitu Cart, suara D.O patut mendapat pujian. Juga sempat menampilkan lagu Tell Me What is Love, D.O kian membuat terpesona. Kira-kira kapan ya D.O membawakan lagu solo lagi?

5. Wendy (Red Velvet)

10 Idol yang Paling Dinantikan Debut/Comeback Solonya, Setuju?youtube.com

Kekuatan Wendy sebagai main vocalist Red Velvet terbukti tidak bisa diragukan. Wendy juga memberikan bukti bahwa ia mampu membawakan lagu solo dengan menawan atau berkolaborasi dengan siapa saja dengan suaranya yang indah, bahkan dengan John Legend dalam lagu Written in the Stars

Baca Juga: Ini 5 Idol KPop yang Bakal Debut dan Comeback Solo di Bulan Februari

6. Doyoung (NCT)

10 Idol yang Paling Dinantikan Debut/Comeback Solonya, Setuju?aminoapps.com

Tampil dalam beberapa project SM STATION dan sempat mengisi soundtrack drama Radio Romance bersama Taeil, Doyoung kembali menunjukkan vokalnya yang menawan ketika mengcover lagu Mine milik Bazzi.

Penggemar pun dibuat terpesona dan berpikir alangkah baiknya Doyoung memiliki album solo. Namun sepertinya SM Entertainment belum dalam tahap mempersiapkan album solo member NCT karena usia yang masih muda dan kesibukkan mereka dengan berbagai sub unit.

7. Yuju (GFriend)

10 Idol yang Paling Dinantikan Debut/Comeback Solonya, Setuju?koreanesia.com

Beberapa kali melakukan kolaborasi bersama penyanyi lain, hingga mengisi soundtrack drama Lets Eat 3, Yuju juga patut diharapkan untuk kembali membawakan lagu secara solo. Selain itu, Yuju juga merupakan salah satu member GFriend yang paling menonjol dan memiliki banyak penggemar.

8. Minhyun (NUEST)

10 Idol yang Paling Dinantikan Debut/Comeback Solonya, Setuju?hoahoctro.vn

Masih ingat bagaimana para produser memperebutkan Minhyun di Wanna One Go? Acara tersebut saat itu bertujuan untuk membentuk sub unit Wanna One. Saat Minhyun menunjukkan kemampuan menyanyinya dan berharap Nell memproduserinya, Dynamic Duo tiba-tiba menginterupsi dan berusaha mengambil Minhyun, tapi pada akhirnya Minhyun tetap bergabung dengan Nell.

Vokal Minhyun yang lembut bahkan membuat para rapper ingin bekerjasama dengannya. Ini membuat Minhyun layak untuk tampil solo juga kan?

9. Kang Daniel

10 Idol yang Paling Dinantikan Debut/Comeback Solonya, Setuju?fanpop.com

Menjadi salah satu member yang overrated ketika bergabung dalam Wanna One tidak sulit bagi seorang Kang Daniel memiliki penggemar dari berbagai kalangan umur. Husky voice yang powerfull membuat Daniel tampil sempurna di panggung. Selain itu, kepribadian yang manly sekaligus cute yang dimilikinya, menambah pesona tersendiri bagi penggemar.

10. Seulgi (Red Velvet)

10 Idol yang Paling Dinantikan Debut/Comeback Solonya, Setuju?allkpop.com

Seulgi bisa dibilang merupakan salah satu idol dengan paket lengkap di industri KPop. Lead vocalist sekaligus main dancer Red Velvet ini dengan mudah menguasai panggung dan membuat penggemar berdecak kagum. Ia juga terlibat dalam beberapa project SM STATION serta mengisi soundtrack drama.

Kamu nungguin album solo siapa nih?

Baca Juga: Debut Hingga Comeback, Ini 12 Lagu KPop Terbaru di Bulan Januari 2019

Kim Photo Verified Writer Kim

An INTJ-A

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya