Melanie Janine Brown atau biasa disebut dengan Mel B merupakan salah satu penyanyi dan aktris berkebangsaan Inggris. Mel B awalnya dikenal sebagai salah satu anggota girl band Spice Girls pada 1990-an. Dia mendapatkan julukan Scary Spice di grup tersebut.
Mel B lahir di Leeds, Inggris, pada 29 Mei 1975. Tahun ini merupakan ulang tahunnya yang ke-45. Bagi kamu yang penasaran dengan sosok Mel B, berikut lima fakta yang harus kamu ketahui.