[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang Menggila

Wi Ha Joon respons komen heboh kalian yang menuhin IG-nya ni

Efek Squid Game bagi para aktornya memang gak main-main. Selain pemeran utamanya, Wi Ha Joon yang jadi Detektif Jun Ho juga meneguk popularitas luar biasa di kalangan penonton global. Saat IDN Times mewawancarainya pada Rabu (6/10/2021), akun Instagram Wi Ha Joon sudah diikuti lebih dari 6 juta followers. Namun jumlahnya naik fantastis beberapa hari kemudian saat artikel ini ditulis pada Minggu (10/10/2021), kini sudah 7,6 jutaan.

Selain dari jumlah followers, foto dan video Wi Ha Joon editan fans juga ada di mana-mana. Dari reels Instagram, thread Twitter, hingga fyp TikTok! Gak heran, sih, banyak netizen Indonesia yang sampai menyebut demam ini dengan sebutan Ter-WiWi-WiWi. 

Buat kamu yang lagi kena demam Wi Ha Joon, berikut ini wawancara eksklusif IDN Times dengan sang aktor di sela-sela syuting drama barunya, Bad and Crazy. Scroll sampai habis, ya!

1. Selamat ya atas kesuksesan Squid Game. Seberapa berarti sih drama ini untuk kamu sekarang?

[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang MenggilaWi Ha Joon pemeran Jun Ho di Squid Game (instagram.com/wi__wi__wi)

Karena ini adalah karya yang bisa memberikan makna yang dalam dan memiliki cerita relatable bagi banyak orang di seluruh dunia, aku merasa bangga dapat berpartisipasi di serial ini. Ini adalah karya yang membuatku tumbuh sebagai aktor lewat tantangan-tantangan baru.

2. Meski karakter Jun Ho gak sering muncul, dia punya kesan yang kuat banget. Menurut kamu, apa yang bikin Jun Ho menarik dan disukai penonton?

[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang MenggilaWi Ha Joon pemeran Jun Ho di Squid Game (instagram.com/wi__wi__wi)

Aku rasa banyak orang yang menganggapnya menarik, karena Jun Ho adalah karakter yang paling adil dan berani di Squid Game. Selain itu, dia juga sangat menyayangi sang kakak sehingga cukup berani untuk menerjang bahaya dan mempertaruhkan nyawanya.

2. Bagaimana Squid Game mengubah keseharianmu? Setelah drama selesai, kamu dapat panggilan lebih banyak, dong?

[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang MenggilaWi Ha Joon pemeran Jun Ho di Squid Game (instagram.com/wi__wi__wi)

Saat ini aku menghabiskan sebagian besar waktuku di lokasi syuting sebuah drama, jadi belum bisa merasakan perbedaannya secara langsung. Namun aku mendengar banyak cerita dari teman-teman dan keluargaku bahwa mereka sangat menikmati serialnya.

Selain itu, aku menerima banyak wawancara dari berbagai media luar negeri di banyak negara melalui Netflix dan perbedaan lainnya yang ku rasakan, jumlah followers-ku di Instagram naik luar biasa sampai aku sendiri kaget.

4. Wah, selamat ya followers IG kamu sudah 6 jutaan, lho! Bagaimana rasanya jadi salah satu aktor Korea paling banyak diikuti?

[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang MenggilaWi Ha Joon pemeran Jun Ho di Squid Game (instagram.com/wi__wi__wi)

Sebenarnya, melihat jumlah followers-ku naik setiap hari, aku masih bingung, 'Ini apa? Kok bisa ya?' dan membuatku sadar bahwa popularitas yang tinggi ini berkat Squid Game. Meski sudah lama, tapi aku masih gak percaya dan selalu bingung harus bereaksi seperti apa.

5. Berapa lama biasanya kamu baca komentar di sosmed? Ada yang berkesan gak dari penggemar luar negeri?

[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang MenggilaWi Ha Joon pemeran Jun Ho di Squid Game (instagram.com/wi__wi__wi)

Karena aku sibuk dengan jadwal syuting, aku biasa membacanya saat waktu luang ketika istirahat sebentar. Aku menemukan banyak foto dan video yang mereka upload dari film dan dramaku sebelumnya, dan ketika aku meng-upload foto atau video, para fans selalu memberikan reaksi yang sangat antusias. Aku belum terbiasa dengan respons sepanas itu, namun aku senang melihatnya.

Baca Juga: 7 Aktor Korea yang Kian Populer berkat Serial Netflix, Ada Wi Ha Joon

6. Di Indonesia sendiri, popularitas kamu gak main-main, lho! Apa yang mau kamu sampaikan untuk penggemar di Indonesia?

[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang MenggilaWi Ha Joon pemeran Jun Ho di Squid Game (instagram.com/wi__wi__wi)

Aku sungguh sangat berterima kasih untuk semua cinta dan perhatian yang diberikan orang-orang di Indonesia. Aku harap bisa segera bertemu para penggemarku suatu hari nanti jika memang ada kesempatan. Sekali lagi, terima kasih banyak dan kita akan segera bertemu lagi dengan karakter bagusku yang lainnya. Terima kasih.

7. Lantas, apa yang kamu ketahui tentang Indonesia sejauh ini?

[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang MenggilaWi Ha Joon pemeran Jun Ho di Squid Game (instagram.com/wi__wi__wi)

Aku belum pernah ke Indonesia, tapi aku tahu Bali lewat foto-foto dan video-video. Bali dikenal sebagai destinasi jalan-jalan favorit bagi orang Korea, karena alamnya yang terkenal cantik dan warisan budayanya yang luar biasa keren. Itu jadi tempat yang ingin banget aku kunjungi setelah situasi pandemik COVID-19 ini membaik.

8. Drama baru kamu selanjutnya adalah Bad and Crazy, apa yang bisa kami nantikan dari karakter kamu di situ?

[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang MenggilaWi Ha Joon pemeran Jun Ho di Squid Game (instagram.com/wi__wi__wi)

Ini adalah karakter yang belum pernah aku tampilkan sebelumnya. Jika ia melihat ketidakadilan, sisi kasarnya dapat duluan muncul dan ia tak segan untuk mengeluarkan tinjunya, tapi di sisi lain ia adalah karakter yang aneh (tak bisa diprediksi), imut, dan memiliki sifat yang kocak. Memerankannya jadi tantangan baru bagiku, karena aku baru pertama kali mencoba akting komedi, dan aku rasa aku bisa menunjukkan sisi baruku ini kepada para penggemar.

9. Apa poin utama yang jadi pertimbangan kamu saat memilih drama?

[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang MenggilaWi Ha Joon pemeran Jun Ho di Squid Game (instagram.com/wi__wi__wi)

Setiap kali aku membaca naskah, akan akan fokus kepada ceritanya dan juga karakter yang ditawarkan kepadaku, apakah menarik atau gak.

10. Aktor seperti apa yang kamu ingin tunjukkan pada semua orang?

[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang MenggilaWi Ha Joon pemeran Jun Ho di Squid Game (instagram.com/wi__wi__wi)

Aku ingin menjadi seorang aktor yang bisa dipercaya hanya dengan nama Wi Ha Joon. Aku juga ingin tetap menjadi seseorang yang berkepribadian baik dan humanis.

11. Apa peran yang ingin banget kamu mainkan ke depannya?

[EKSKLUSIF] Wi Ha Joon soal Bali hingga Postingan Fans yang MenggilaWi Ha Joon pemeran Jun Ho di Squid Game (instagram.com/wi__wi__wi)

Aku berasal dari sebuah pulau kecil bernama Soan-do. Untuk tetap mempertahankan latar belakangku yang seperti ini, aku ingin menunjukkan sisi lainnya melalui karakter pemuda lokal sederhana yang bicara dengan logat daerah.

Makin kesengsem gak, sih, sama aktor kelahiran 5 Agustus 1991 ini? Wi Ha Joon akan segera comeback drama bareng Lee Dong Wook yang berjudul Bad and Crazy. Gak sabar banget, ya!

Baca Juga: Gaet Lee Dong Wook-Wi Ha Joon, 5 Hal Menarik dari Drama Bad and Crazy

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya