TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Tanda Rumah Diincar Maling, Cek Sebelum Terlambat!

Yuk mulai tingkatkan kewaspadaan kita

Ilustrasi maling (pexels.com/Victoria Borodinova)

Pernah melihat ada simbol-simbol aneh di area luar rumah? Nah, bisa jadi simbol tersebut merupakan salah satu tanda rumah diincar maling. Sebaiknya kamu segera memasang CCTV atau membuat laporan ke satpam atau pihak keamanan di lingkunganmu.

Selain simbol-simbol aneh, masih ada lho tanda-tanda jika rumahmu sedang diincar oleh maling. Daripada makin deg-degan dan overthinking, yuk kita simak bersama-sama 7 tanda rumah diincar maling sebagai berikut.

1. Perumahan baru

Ilustrasi perumahan. (Dok. Kementerian PUPR)

Buat kamu yang memiliki rumah di perumahan yang masih terhitung baru dan terletak di ujung gang, kamu harus lebih ekstra hati-hati perihal masalah keamanan rumah. Pasalnya, rumah yang memiliki posisi tersebut sering menjadi incaran maling karena penghuninya belum mengenal satu sama lain dan juga masih sangat sepi.

2. Sering terlihat orang asing di lingkungan rumah

Ilustrasi orang asing (pexels.com/David Duky)

Kamu perlu waspada jika ada orang asing yang sering datang ke area rumahmu tanpa ada keperluan apa-apa. Apalagi jika orang tersebut berkelompok dan tampak sangat memperhatikan lingkungan sekitar rumahmu karena bisa jadi orang tersebut merupakan maling yang sedang mencari rumah untuk dibobol.

3. Ada simbol di area luar rumah

instagram.com/netflixkr

Nah, setelah kamu melihat orang asing yang sering datang ke area rumahmu, kamu juga harus waspada jika melihat tanda-tanda khusus, seperti angka, coretan, gambar, dan sebagainya yang digambar di bagian tembok, pagar, tempat sampah, dan area luar rumah lainnya. Kamu harus benar-benar meningkatkan penjagaanmu karena terdapat kelompok maling yang beroperasi secara berkelompok dan menggunakan kode-kode khusus untuk berkomunikasi atau sebagai penanda.

4. Bahan bakar tiba-tiba habis

ilustrasi motor mogok (Pexels.com/gijs coolen)

Kamu perlu curiga jika saat pulang kantor tiba-tiba bahan bakarmu habis, padahal kamu baru saja mengisinya kemarin malam. Bisa jadi, malam sebelumnya ada maling yang sengaja mengosongkan bensinmu agar kamu pulang terlambat dan mereka dapat memulai aksinya tanpa ketahuan. Jika kamu mengalami kejadian tersebut coba hubungi tetanggamu untuk mengecek rumahmu.

Baca Juga: 6 Doa Bala, Doa Andalan agar Selalu Dilindungi oleh Allah SWT

5. Orang asing mengobrak-abrik tempat sampah

Ilustrasi pemulung (IDN Times/Rohman Wibowo)

Jika kamu melihat ada orang asing selain pemulung dan petugas sampah yang sedang mengobrak-abrik tempat sampahmu, lebih baik kamu langsung menegurnya secara halus. Tanya saja apakah dia memang ingin mencari barang bekas atau justru petugas sampah yang baru. Kamu perlu memperhatikan hal ini karena tempat sampah merupakan salah satu cara maling mengetahui ada barang apa saja di rumahmu.

6. Selebaran di depan rumah

twitter.com/guernseystamps

Jangan pernah membiarkan kotak surat atau selebaran brosur dan pamflet berserakan di depan rumah karena bisa saja maling mengira rumahmu dalam keadaan kosong dan tidak berpenghuni. Jadi, sebisa mungkin bereskan selebaran atau kotak posmu secara rutin, ya!

Baca Juga: Doa Setelah Sholawat Jibril, Doa Mustajab Datangkan Rezeki Berlimpah

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya