TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Padahal Halal, Tapi 10 Pekerjaan Ini Tak Pernah Muncul di Iklan Lowongan Kerja

Masih belum punya pekerjaan?

dikbee.com

Indonesia adalah negara yang unik, termasuk juga pekerjaan yang digeluti masyarakatnya. Gak melulu akuntan, guru dan polisi. Ternyata ada berbagai pekerjaan yang tidak akan kamu temui di iklan lowongan pekerjaan lho.

Penasaran apa saja? Berikut 10 pekerjaan di Indonesia yang tidak dibuka lewat iklan lowongan pekerjaan yang bisa kamu coba geluti dari sekarang.

1. Tukang tambal ban

aripitstop.com

Tambal ban adalah profesi yang menjanjikan. Rata-rata keuntungannya sekali menambal adalah sepuluh ribu rupiah. Bila lokasi tambal ban strategis di lajur jalan yang ramai, keuntungan bisa berlipat. Belum lagi kalau ditambah dengan eceran bensin.

2. Mantri hewan untuk pedesaan

yusranyahya.blogspot.com

Mantri adalah pekerjaan yang unik. Contohnya mantri hewan yang bertugas menyuntik hewan ternak agar hamil. Pekerjaan ini di luar negeri begitu menjanjikan, apalagi di daerah peternakan. Biasanya mahasiswa jurusan peternakan yang punya jalur khusus untuk melamar pekerjaan ini.

3. Kernet bus antar kota-antar provinsi (dan antar pulau)

tritkaskus.com

Bagi yang gemar jalan-jalan, profesi ini boleh kamu coba. Kernet bertanggungjawab menarik penumpang transportasi umum dan memastikan penumpang dapat duduk dengan nyaman. Meski bayarannya tergolong kecil, tetapi kamu bisa mendapat banyak pelajaran hidup di jalanan. Apalagi bila angkutan transportasi tersebut bersifat lintas provinsi, bahkan pulau.

Baca Juga: 11 Tanda Kekasihmu Punya Kecenderungan Psikopat

4. Tukang ledeng

seekmi.com

Simbol tukang ledeng di dunia internasional yang banyak dikenal adalah Mario dan Luigi bersaudara. Profesi ini memang kurang diperhitungkan. Namun dengan semakin pesatnya pembangunan rumah dan gedung kantoran, mungkin sudah waktunya ada yang melirik profesi tukang ledeng.

5. Bosman

ceriwis.net

Bosman adalah awak kapal yang bertugas memimpin awak kapal lain di bagian dek. Profesi ini memang jarang terlihat ketika memandang sepintas ke sebuah kapal. Namun perannya sangat vital karena memastikan pelayaran dapat berjalan dengan aman.

6. Dobi

dikbee.com

Dobi adalah orang yang bekerja sebagai pencuci dan penyetrika pakaian di binatu. Profesi ini jarang terlihat di iklan lowongan tenaga kerja. Biasanya para dobi dikomandoi oleh vendor yang menjembatani perusahaan penyewa tenaga dobi.

7. Kebayan

blog.kentongan.org

Kebayan adalah pegawai desa yang bertugas menyampaikan perintah pemerintah desa ke warga. Selain itu juga berfungsi sebagai penjaga keamanan desa. Dengan adanya dana desa satu milyar, sepertinya profesi ini bisa berjaya kembali.

8. Aktuaria

insurancemedianews.com

Aktuaria adalah pegawai asuransi yang bertugas melaksanakan perhitungan perusahaan. Profesi ini berada di lahan basah karena ia bisa menentukan besaran hitungan klaim asuransi.

9. Pedel

nieuws.kuleuven.be

Kita jarang menemukan upacara yang diadakan di perguruan tinggi. Namun ternyata ada petugas khusus yang bekerja untuk mengatur upacara di perguruan tinggi, dinamai pedel. Upacara di perguruan tinggi misalnya promosi gelar dosen, lulus jenjang doktoral dan sebagainya.

udeez.blogspot.com

Sinder adalah pengawas pekerja di bidang ekstraksi hasil alam. Misalnya pegawai perkebunan sawit, karet, atau pengambil kayu dari hutan.

Bagaimana, apakah kamu kira-kira berniat melamar pekerjaan tersebut?

Baca Juga: Artis Hollywood yang Dulu Dipuja-puja, Lalu Sekarang Bernasib Naas

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya