Pakai Obat Kumur Saat Puasa, Batal Gak ya?

Hayo siapa yang sering...

Saat puasa pasti kamu gak ingin, kan aroma mulutmu tercium saat kamu bicara? Biasanya orang mengatasi hal ini dengan cara memakai obat kumur. Namun apakah memakai obat kumur saat puasa diperbolehkan? Lalu apakah puasanya gak batal?

Berkumur dengan obat kumur sama aja hukumnya dengan menggosok gigi.

Pakai Obat Kumur Saat Puasa, Batal Gak ya?windanasari.com

Berkumur memakai obat kumur sama halnya ketika kamu sedang menggosok gigi. Kedua aktivitas ini sama-sama memiliki tujuan menyegarkan mulut. Keduanya juga punya kesamaan memasukkan sesuatu ke mulut yang berguna untuk membersihkannya selama waktu tertentu.

Seperti yang disebutkan dalam HR. Bukhari, Nabi Muhammad SAW sering bersiwak saat sedang berpuasa. Sementara, kayu arak yang digunakan untuk bersiwak pada zaman dulu memiliki kandungan susu.

Baca Juga: Dikira Membatalkan Puasa, 8 Hal Ini Ternyata Boleh Dilakukan

Lalu, bagaimana jika obat kumurnya mempunyai rasa kuat?

Pakai Obat Kumur Saat Puasa, Batal Gak ya?netdoctor.co.uk

Beberapa obat kumur ada yang mengandung antiseptik atau memiliki rasa, mint atau green tea misalnya. Namun, tetap saja tidak akan membatalkan puasa jika kamu menggunakannya. Asalkan kamu gak menelannya. Untuk menghindari tertelannya obat kumur tersebut, ada baiknya kamu tidak memakai obat kumur saat puasa.

Nah, jadi kamu gak perlu khawatir puasamu batal ya. Karena menggunakan obat kumur tidak membatalkan puasa, hal ini juga sama ketika kamu menggosok gigi. Dengan syarat kamu gak menelannya hingga masuk ke dalam perut. Kalau kamu dengan sengaja menelannya, ya jelas puasanya batal dong...

Baca Juga: Apakah Menyikat Gigi Membatalkan Puasa?

Topik:

Berita Terkini Lainnya