5 Fakta Unik Seputar Pulpen Tinta, Alat Tulis Paling Umum Digunakan!

Rasanya hampir semua orang pasti pernah menggunakannya

Pulpen atau pena mungkin menjadi salah satu alat tulis yang sudah sangat umum bagi banyak orang. Hal ini karena penggunaan pulpen dirasa penting untuk membantu proses penulisan yang dilakukan.

Berbeda dengan pensil, pulpen umumnya menggunakan tinta sebagai bahan untuk menulis. Di balik fungsinya yang sudah sangat umum digunakan, kamu juga perlu mengetahui beberapa fakta unik berikut ini dari pulpen.

Simak ulasannya berikut ini, yuk!

1. Sejarah pulpen tinta

5 Fakta Unik Seputar Pulpen Tinta, Alat Tulis Paling Umum Digunakan!ilustrasi pulpen (unsplash.com/@liviu_c)

Membahas mengenai suatu benda tentunya tidak akan lepas dari sejarah dan penemuannya yang berharga. Tentu saja pulpen tinta juga memiliki sejarah di belakangnya sebelum akhirnya umum digunakan sebagai alat tulis banyak orang hingga saat ini.

Dilansir BBC, pulpen tinta pertama kali ditemukan oleh seseorang yang berasal dari Hungaria-Argetina, yaitu Laszlo Biro pada tahun 1938. Hal ini dapat dilihat dari bagaimana caranya dalam mengamati tinta yang cepat mengering setelah digunakan.

2. Pulpen sering dianggap sebagai penanda status sosial

5 Fakta Unik Seputar Pulpen Tinta, Alat Tulis Paling Umum Digunakan!ilustrasi pulpen (unsplash.com/@winu99)

Kamu mungkin akan berpikir bahwa pulpen hanyalah benda biasa yang digunakan untuk menulis. Namun, tak banyak yang menyadari bahwa pulpen ternyata bisa digunakan atau dianggap sebagai penanda dari status sosial seseorang.

Mengutip Learn How To, pulpen ternyata juga memiliki kolektornya tersendiri. Tak sedikit kolektor pulpen yang akan berusaha memperoleh benda tersebut untuk melengkapi koleksinya. Semakin mahal dan langka pulpen yang dimiliki, maka boleh dikatakan semakin tinggi pula status sosial pemiliknya.

3. Produksi pulpen tinta setiap tahunnya

5 Fakta Unik Seputar Pulpen Tinta, Alat Tulis Paling Umum Digunakan!ilustrasi pulpen (unsplash.com/@alvaroserrano)

Sebagai salah satu alat tulis penting, jelas produksi pulpen tinta menjadi hal penting yang harus terus diperhatikan. Produksi alat tulis yang satu ini pun tersebar masif di berbagai belahan bumi.

Di Amerika Serikat saja, ternyata jumlah produksi pulpen mencapai sekitar 2 triliun produk setiap tahunnya, seperti melansir Quality Logo Products. Tak seperti pensil yang harus melalui proses penebangan hutan, pulpen dinilai lebih ramah lingkungan.

Baca Juga: 6 Pulpen Termahal di Dunia, Ada yang Sampai 18 Miliar Rupiah!

4. Pulpen termahal di dunia

5 Fakta Unik Seputar Pulpen Tinta, Alat Tulis Paling Umum Digunakan!ilustrasi pulpen termahal (luxurylaunches.com)

Kamu mungkin akan berpikir bahwa pulpen merupakan benda yang sangat mudah ditemukan dimana-mana. Bahkan, harga pulpen juga termasuk ke dalam salah satu barang terjangkau yang tidak perlu sampai merogoh kocek terlalu dalam untuk mendapatkannya.

Meski begitu, ternyata ada pulpen yang termasuk ke dalam kategori pulpen termahal di dunia, yaitu pulpen bernama Fulgor Nocturnus by Tibaldi yang dibanderol sekitar 5.9 juta euro atau sekitar Rp91 miliar. Pulpen ini sendiri berharga sangat mahal lantaran menggunakan menggunakan berlian hitam yang langka sebagai tinta.

5. Pulpen khusus astronot

5 Fakta Unik Seputar Pulpen Tinta, Alat Tulis Paling Umum Digunakan!ilustrasi pulpen astronot (penaddict.com)

Pulpen memiliki prinsip kerja yang berbeda jika dibandingkan dengan pensil. Pulpen secara khusus memiliki area tinta tersendiri yang bisa digunakan untuk menulis. Namun, pernahkah kamu membayangkan bagaimana cara kerja pulpen bagi para astronot yang ada di luar angkasa?

Melansir Scientific American, ada sebuah pulpen bernama Fisher's pens yang memang secara khusus digunakan oleh para astronot dari Rusia dan Amerika Serikat. Prinsip penggunaan pulpen ini jelas berbeda menyesuaikan tidak adanya gaya gravitasi di luar angkasa.

Ternyata ada banyak hal unik dari pulpen yang menjadi alat tulis penting bagi semua orang. Mulai dari fakta sejarah hingga pulpen termahal, manakah fakta yang baru kamu ketahui?

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Pensil Tulis yang Jarang Diketahui, Unik!

Salsabila Manlan Photo Verified Writer Salsabila Manlan

Jangan bosan menebarkan ilmu baru pada sesama!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya