Anang Hermansyah bukanlah nama baru dalam jagat industri musik tanah air. Selain sebagai penyanyi, Anang pun dikenal sebagai pencipta lagu romantis sekaligus produser musik yang sudah melambungkan beberapa penyanyi. Kini menjadi anggota dewan, suami dari Ashanty ini masih tetap menggeluti dunia musik dengan karya-karya apiknya.
Nostalgia sejenak yuk bersama beberapa lagu yang sempat dibawakan oleh Anang Hermansyah di tahun 90-2000an ini, dijamin bikin kamu kangen suara khasnya.