TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Lagu BBB Ini Jadi Favorit Remaja 2000an, Kamu Juga?

#2000an andalan nih di ponsel jadul

instagram.com/melly_goeslaw

Masa 2000-an tak lepas dari grup Bukan Bintang Biasa (BBB). Grup musik yang beranggotakan Raffi Ahmad, Dimas Beck, Laudya Cynthia Bella, Ayushita dan Chelsea Olivia ini dibentuk oleh Melly Goeslow selaku produser musik.

Kehadiran BBB di tahun 2006 menambah industri musik tanah air. Meski kini tak terdengar lagi gaungnya, namun lagu-lagu mereka melekat di remaja 2000-an. Ini dia lagu-lagu mereka yang hits di masanya!

1. Lets Dance Together

https://www.youtube.com/embed/-sd4WAOBR38

Lagu semi Disko pertama yang diciptakan oleh Melly Goeslow untuk BBB. Bahkan kamu bisa sambil bergoyang ketika mendengarkan lagu Lats Dance Together. Siapa nih yang rela download lagu ini di warnet kemudian jadi playlist utama di ponsel jaman dahulu?

Baca Juga: 8 Sinetron Era 2000an Bertema Anak Sekolahan ini Temani Masa ABG Kamu 

2. Bukan Bintang Biasa

https://www.youtube.com/embed/KULMbRf1_lQ

Sesuai namanya, lagu ini menggambarkan personel Bukan Bintang Biasa, Lagu ini bahkan dijadikan film dan soundtracknya. Berusaha menggapai impian bagi remaja saat itu. Tiba-tiba jadi semangat deh dengerin lagu ini di zaman itu!

3. Putus Nyambung

https://www.youtube.com/embed/Gg6y1ly0ARA

Lagu yang bercerita tentang romansa cinta remaja yang seringkali putus nyambung. Sifat labil yang dimiliki remaja digambarkan dalam lagu ini.

Mulai dari awal menjalin kasih, lalu galau dan curhat pada sahabat. Maklum, dulu gak ada sosial media yang bisa dijadikan teman curhat guys!

4. Jangan Bilang tidak

https://www.youtube.com/embed/hq2wsz61-S8

Ragu akan menjalani hubungan digambarkan dalam lagu ini. Lagu "Jangan Bilang Tidak" seringkali dijadikan lagu ketika mendekati gebetan semasa sekolah. Hayo, siapa nih yang sering di kode-in menggunakan lagu ini?

Baca Juga: 5 Lagu Tipe-X Tahun 2000an yang Akan Membuatmu Kembali Berjoget

Verified Writer

AKbar

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya