Bukan Odol, Ini 6 Tanaman yang Dipakai untuk Bersihkan Gigi Zaman Dulu

Kamu pernah nyoba belum nih, gengs?

Pasta gigi atau odol memang biasa digunakan masyakarat untuk membersihkan dan memutihkan gigi. Bahkan ada beberapa diantaranya yang memiliki kandungan untuk menguatkan email gigi. Zaman sekarang, pasta gigi pun hadir dalam kemasan, merek, dan bahan yang beragam sesuai dengan keluhan yang dirasakan.

Jika sekarang orang bisa dengan mudah membeli odol atau pasta gigi di minimarket, maka orang-orang zaman dulu biasa menggunakan bahan-bahan sederhana untuk membersihkan gigi. Khasiatnya berfungsi sebagai ‘odol’, 6 tanaman ini biasa digunakan oleh generasi zaman old untuk membersihkan dan menguatkan gigi.

1. Siwak

Bukan Odol, Ini 6 Tanaman yang Dipakai untuk Bersihkan Gigi Zaman Duluinfoherbalis.com

Orang zaman dulu memang biasa menggunakan siwak untuk membersihkan gigi. Siwak sendiri merupakan sikat gigi yang terbuat dari ranting pohon arok. Ranting pohon ini biasanya dipotong dengan ujungnya yang dibentuk menyerupai serabut. Ujung berbentuk serabut inilah yang nantinya digunakan untuk menggosok-gogok gigi agar lebih bersih dan kuat.

2. Cengkeh

Bukan Odol, Ini 6 Tanaman yang Dipakai untuk Bersihkan Gigi Zaman Dulurumahmesin.com

Meski rasanya agak sedikit pedas, orang zaman dulu biasa mengunyah cengkeh untuk menguatkan gigi dan mengharumkan nafas. Sering digunakan sebagai rempah sebagai penambah cita rasa makanan, cengkeh sangat berguna untuk kesehatan gigi. Tak heran, banyak orang-orang zaman dulu menggunakan cengkeh sebagai bahan pengganti pasta gigi.

3. Biji buah pinang

Bukan Odol, Ini 6 Tanaman yang Dipakai untuk Bersihkan Gigi Zaman Duluarenalagaayam.com

Biji buah pinang yang akan digunakan sebagai pasta gigi biasanya dibakar terlebih dahulu hingga berbentuk abu. Setelah halus, gosokkan biji buah pinang ke permukaan gigi secara merata dengan pijatan lembut lalu bersihkan dengan air. Biji buah pinang dipercaya bisa membersihkan dan menguatkan gigi oleh masyarakat zaman dulu.

4. Daun salam

Bukan Odol, Ini 6 Tanaman yang Dipakai untuk Bersihkan Gigi Zaman Duluhellosehat.com

Selain sebagai penambah cita rasa pada makanan, daun salam pun bisa menjadi alternatif bagi generasi zaman dulu untuk membersihkan gigi. Daun salam yang masih muda dan berwarna hijau digosokkan di sekitar permukaan gigi.

Kumur-kumur mulut dengan air hingga tak ada sisa daun salam yang ada di dalam mulut. Meski sederhana, daun salam pun ternyata bisa menjadi bahan untuk membersihkan gigi.

5. Daun jambu klutuk

Bukan Odol, Ini 6 Tanaman yang Dipakai untuk Bersihkan Gigi Zaman Dulugo-dok.com

Meski daun jambu klutuk biasa digunakan sebagai obat mencret untuk anak kecil, daun jambu klutuk pun bisa digunakan untuk membersihkan gigi. Selain buahnya yang nikmat, daun jambu klutuk pun memiliki khasiat untuk kesehatan gigi.

Daun jambu klutuk yang masih muda biasanya dikunyah mentah-mentah dan ada sebagiannya lagi yang ditelan karena daun jambu klutuk pun dipercaya bisa menyegarkan nafas.

6. Daun sirih

Bukan Odol, Ini 6 Tanaman yang Dipakai untuk Bersihkan Gigi Zaman Duluhalodok.com

Kamu pernah lihat kan ibu-ibu mengunyah daun sirih? Nah, hal itu bukan tanpa maksud, lho. Ibu-ibu biasanya menggunakan daun sirih untuk ‘nginang’ dengan mengunyah daun sirih yang dicampur dengan bahan-bahan lain.

Untuk merawat kesehatan gigi, ibu-ibu zaman dulu biasa menggunakan daun sirih dengan cara menggigit dan mengunyahnya.

Meski bahannya sederhana, ‘odol’ alami tersebut ternyata sangat bermanfaat bagi kesehatan gigi lho!

Iip Afifullah Photo Verified Writer Iip Afifullah

Someone

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya