Nostalgia! 7 Soundtrack Film 90an Ini Bawa Aura Romantis

Suka film dan lagu yang mana nih?

Sebuah film pasti gak bisa terpisahkan dari soundtrack yang membangun emosi filmnya. Bahkan, ada yang menyebut bahwa soundtrack adalah aktor yang tak terlihat. Selain sebagai pembangun emosi penonton, adanya musik juga jadi pemanis bagi sebuah film.

Nah, di antara sekian banyak film dengan soundtrack-nya yang pernah dibuat, ada beberapa yang sangat berkesan dan melekat. Gak cuman film baru, film 90an juga banyak kok yang punya soundtrack bagus dan bikin baper. 

Yuk nostalgia sebentar dengan lagu film yang ngehits tahun 90an! 

1. Pretty Woman

https://www.youtube.com/embed/_PLq0_7k1jk

Film ini jelas bikin baper karena akting dan chemistry antara Julia Roberts dan Richard Gere. Ditambah dengan soundtrack keren yang legendaris, Pretty Woman yang dinyanyikan oleh Roy Orbison bikin film ini sangat hits pada masanya.

Pretty woman walking down the street...

2. The Bodyguard

https://www.youtube.com/embed/3JWTaaS7LdU

Salah satu soundtrack film yang gak bisa dilupakan adalah I Will Always Love You dari film The Bodyguard yang rilis tahun 1992. Dinyanyikan oleh Whitney Houston, yang juga ikut membintangi film ini. Karakter suara Whitney emang gak ada yang bisa ngalahin. Makanya gak heran kalau lagu ini masih enak didengerin sampai sekarang.

3. Batman Forever

https://www.youtube.com/embed/yivLt9cTaio

Yes! Lagu Seal yang judulnya Kiss From A Rose ini menjadi soundtrack film Batman Forever yang dirilis 23 tahun yang lalu alias tahun 1995. Perpaduan liriknya yang romantis dan karakter suara Seal bikin lagu ini jadi super keren.

Baby, I compare you to a kiss from a rose on the grey.

4. Space Jam

https://www.youtube.com/embed/GIQn8pab8Vc

Film semi animasi Space Jam yang dirilis tahun 1996 ini juga punya soundtrack yang keren lho! Dinyanyikan oleh R. Kelly, lagu I Believe I Can Fly ini juga merupakan lagu Kelly yang paling populer. 

Bahkan, saking populernya lagu ini juga sering muncul dalam film dan serial televisi lainnya. Salah satunya adalah Ice Age: The Meltdown dan Glee.

5. Titanic

https://www.youtube.com/embed/WNIPqafd4As

Lagu ini merupakan salah satu lagu soundtrack terpopuler sepanjang masa. My Heart Will Go On dari Celine Dion ini adalah soundtrack dari film blockbuster garapan James Cameron, Titanic. Dengerin lagu ini, pasti langsung ingat sama kisah romantis Rose dan Jack yang sayangnya berakhir tragis.

Baca Juga: Nostalgia 5 Soundtrack Film Bertema Cinta Paling Hits Tahun 2000an

6. Armageddon

https://www.youtube.com/embed/JkK8g6FMEXE

Kata siapa lagu romantis harus dinyanyiin sama penyanyi yang kalem atau beraliran pop aja. Tuh kenyataannya, Aerosmith berhasil bikin lagu rock yang romantis dan bikin meleleh untuk soundtrack film Armageddon. Kalau dengerin lagu ini, pasti merinding saking romantis liriknya.

7. Robin Hood: Prince of Thieves

https://www.youtube.com/embed/Y0pdQU87dc8

Siapa yang bisa lupa sama lagu Bryan Adams ini? (Everything I Do) I Do It For You adalah soundtrack untuk film Robin Hood: Prince of Thieves yang dirilis pada tahun 1991. 

Single ini pernah menduduki puncak tangga lagu di banyak negara pada masanya, termasuk Inggris, Amerika Serikat, dan Kanada. Dan kenyataannya, sampai sekarang pun lagu ini menjadi salah satu single yang paling laris sepanjang masa.

8. Con Air

https://www.youtube.com/embed/AIzLHtHNFQU

Film lain yang punya soundtrack keren adalah Con Air yang rilis pada 1997. Walaupun aslinya lagu ini dinyanyiin oleh LeAnn Rimes, tapi Trisha Yearwood berhasil membuat lagu ini menduduki peringkat kedua di Amerika Serikat di tahun 1997. 

Kerennya lagi, lagu ini bahkan menduduki tangga Billboard Hot 100 selama 69 minggu berturut-turut. How do I, get through one night without you? 

9. Aladdin

https://www.youtube.com/embed/PmvT7B3u7II

Film animasi Disney juga punya soundtrack yang legendaris banget lho! Buktinya, A Whole New World, soundtrack Aladdin yang dinyanyiin sama Peabo Bryson dan Regina Belle ini. Walaupun filmnya dirilis pada tahun 1992 lalu, tapi nyatanya lagu ini masih membekas banget sampai sekarang. Romantis ala 90an!

10. Pearl Harbour

https://www.youtube.com/embed/BwyWmqV_RJc

There You’ll Be yang dinyanyikan oleh Faith Hill adalah soundtrack film Pearl Harbour yang dibintangi oleh Ben Affleck, Kate Beckinsale dan Josh Hartnett. Berkisah tentang penyerangan tentara Jepang ke markas angkatan laut Amerika Serikat, Pearl Harbour yang dirilis pada tahun 2001. 

Gimana, tetep asyik didengerin kan lagunya? Agar nostalgianya berlanjut, langsung masukin ke playlist kamu ya!

Baca Juga: Dijuluki 'Ratu Soundtrack', Ini 10 OST Film 2000an Hits Melly Goeslaw

attalicious - Photo Writer attalicious -

Pecinta kucing dan es krim yang (masih) berusaha menjadi lebih baik setiap harinya!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya