TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Benarkah The Simpsons Sudah Prediksi Twitter Bakal Ganti Logo?

Katanya, The Simpsons sudah prediksi Twitter ganti logo

The Simpsons prediksi Twitter ganti logo (twitter.com/everythingooc)

Setiap ada kejadian yang menghebohkan, selalu ada cerita tentang kartun The Simpson yang katanya sudah meramal kejadian tersebut dari jauh-jauh hari. Pun dengan momen Twitter ganti logo menjadi X.

Akun Twitter @everythingooc mengunggah gambar adegan lama dari The Simpson, yang memperlihatkan logo X yang mirip dengan logo baru Twitter. Benarkah demikian?

 

Baca Juga: 10 Bukti Kartun The Simpsons Bisa 'Prediksi' Masa Depan

1. Logo X di adegan The Simpsons disorot

The Simpsons prediksi Twitter ganti logo (twitter.com/everythingooc)

Pada gambar yang diunggah akun tersebut, terlihat salah satu karakter dari kartun The Simpson sedang memegang ponsel. Pada potongan adegan tersebut, kelihatannya karakter itu sedang membaca berita dari ponselnya.

Lalu yang jadi sorotan adalah, di bagian bawah ponsel tersebut ada deretan logo aplikasi, salah satunya ada logo X yang jadi logo baru Twitter.

2. Aslinya bukan logo X Twitter

The Simpsons prediksi Twitter ganti logo (twitter.com/trouwduc)

Ternyata, narasi soal The Simpsons telah memprediksi Twitter ganti logo ini adalah hoax. Salah seorang warganet dengan akun @trouwduc, mengunggah tangkapan layar asli dari adegan The Simpson tersebut.

Pada gambar asli, memang terlihat ada logo X di deretan aplikasi ponsel tersebut. Namun, logo X yang tampil bukanlah X milik Twitter sekarang ini. Sehingga bisa dipastikan, The Simpsons tidak memprediksinya dan foto adegan yang beredar adalah editan.

Baca Juga: 10 Prediksi The Simpsons yang Gagal, Gak Selalu Benar, kok

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya