Angka-angka Ini Dipercaya Jadi Angka Sial di Seluruh Dunia. Percayakah Kamu?

Kalau harus berhubungan dengan angka-angka tertentu, apalagi yang dianggap keramat, orang-orang di seluruh dunia kerap bergidik ngeri. Tak tahu asalnya dari mana, usut punya usut, hampir semua negara memang punya angka yang dikeramatkan. Entah karena dipercaya membawa keburukan atau lantaran mengandung arti yang kurang baik. Angka berapa saja yang dihindari? Apa maknanya?
1. Angka 13 oleh orang Indonesia dan negara-negara lain.
2. Angka 4 buat orang Korea berarti kematian.
Kalau banyak negara percaya angka 13 paling menakutkan, Korea tidak begitu. Bagi masyarakatnya, angka 4 itu paling bikin bulu bergidik ngeri. Sebab, angka 4 identik dengan makna kematian. Ternyata tak hanya Korea yang percaya. Orang Cina, Taiwan, Hong Kong, Jepang, dan wilayah lain di Asia juga meyakini hal yang sama.
3. Angka 9 di Jepang sangat jadi momok.
4. Angka 17 di Italia.
Meski sudah tergolong negara maju, ternyata Italia masih juga percaya dengan hal-hal yang berhubungan dengan supranatural. Salah satunya percaya dengan adanya kebenaran tentang angka yang dianggap keramat. Bila orang-orang Asia mengeramatkan 4, orang Italia justru menganggap 17 adalah angka yang menakutkan dan membawa sial.
Mulanya merupakan ajaran bangsa Romawi. Angka 17 dalam Romawi dilambangkan dengan XVII, yang dalam bahasa anagram ditulis VIXI. Bila diartikan, bunyi itu bermakna “hidup saya telah berakhir". Itulah yang membuat angka 17 identik dengan kematian.
Editor’s picks
Baca Juga: BELA'S OOTD MINGGU: Sensasi Balutan Busana Serba Hitam yang Misterius
5. Angka 8 di India.
Menurut kepercayaan Cina, 8 adalah angka yang membawa kebaikan. Sebab bentuknya seperti garis yang tak putus. Namun berlainan dengan orang India. Mereka menganggap kalau 8 adalah perlambang dari keburukan. Menurut hitung-hitungan, angka 8 adalah perwujudan dari planet Saturnus. Planet itu memiliki tiga bintang yang dianggap bisa jadi perusak hubungan dan pemecah kedamaian. Karena itu, angka 8 pun dianggap dapat membuat orang celaka, miskin, dan segera mati.
6. Angka 39 di Afghanistan dianggap angka sial.
Sama seperti di Indonesia, Afghanistan ternyata percaya dengan adanya angka sial. Di sana, 39 adalah angka yang dikeramatkan. Bahkan, mobil yang di pelatnya terdapat angka ini sulit sekali laku. Begitu juga dengan hotel dan rumah sakit. Hampir semua menghindari angka itu. Bahkan, kalau orang berulang tahun ke-39, mereka akan menyebut usia mereka 40-1.
7. 666 Dihindari oleh banyak negara yang mayoritas penduduknya beragama Kristen.
Kita semua tahu kalau 6 identik dengan angka setan. Angka ini dianggap berkaitan dengan Lucifer, yakni iblis. Karena itu, dianggaplah 6 sebagai angka yang keramat. Dalam beberapa film, tergambar juga kalau gereja-gereja setan sering menyembah angka 6. Bahkan ada yang sampai phobia dengan angka itu.
Pada dasarnya, semua angka adalah baik. Namun tiap negara punya budaya yang berlainan yang percaya bahwa angka-angka tertentu dianggap kurang membawa keberuntungan.