Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

[VIRAL] Pria Ini Bisa Membuat Semua Benda Menempel Tersedot ke Tubuhnya

Jamie "Kepala Kaleng" Keeton, alias "manusia "cangkir hisap" bisa menempelkan kaleng, botol dan semua benda yang gak bergerak ke kulitnya. Dia melakukannya tanpa menggunakan perekat apapun, itu semua karena pori-pori kulitnya secara ajaib bisa "menyedot benda" dan membuatnya menempel!

Default Image IDN

Kok bisa sih? Sebenarnya pori-porinya itu kenapa? Itu semua akan dibahas di sini!

Kemampuan menghisap dari kulit Keeton itu pertama disadari saat menyukur kepalanya, banyak yang menyangka semua akibat getah pinus.

Default Image IDN

Benda-benda dari dulu selalu menempel kepada Keeton, tapi sebagai bocah yang tinggal di Florida, ia selalu memanjat pohon pinus. Jadi semua orang menyangkanya itu semua karena getah pinus. Ia diketahui menyadari kemampuan menyedot dari kulitnya itu 20 tahun yang lalu, setelah menyukur kepalanya untuk pertama kali, itu dalam kondisi sadar.

Keeton pertama kali diketahui kemampuannya oleh publik saat sedang duduk menonton pertandingan baseball secara langsung.

Default Image IDN

Pertama kalinya orang-orang mengetahuinya adalah saat pertandingan baseball. Hari itu sangat panas dan Keeton meminum soda kalengan. Kemudian salah satu tim berhasil memukul bola home run dan ia memutuskan untuk melepas kaleng sodanya untuk menangkap bola tersebut tapi meleset.

Default Image IDN

Setelah itu dia keheranan mencari kaleng soda yang ia kira jatuh, ternyata itu menempel di kepalanya secara horizontal. Semua orang yang melihatnya langsung tertawa.

"Penderita" kondisi kulit misterius ini ternyata hanya ada tiga di dunia dan belum ada nama medisnya.

Default Image IDN

Keeton akhirnya mengetahui bahwa ia memiliki kondisi medis misterius yang membuat kulitnya bisa menyedot seperti tentakel gurita. Para dokter terkejut dengan kondisi ini dan masih belum memiliki nama atas kondisi tersebut, itulah menurut Dr. Win Myint di Oak Lawn, Illinois. Keeton adalah satu-satunya orang di Amerika Serikat yang punya kondisi ini, sementara "penderita" lainnya ada satu di India dan satu di Amerika Selatan dari seluruh dunia.

Keeton akhirnya menjadi selebritis kaya, diundang ke berbagai acara televisi bahkan mendapat penghargaan Guinness World Record.

Seiring ia bisa menempelkan berbagai macam benda ke seluruh tubuh, ia melihat itu sebagai potensi bisnis yang bagus. Saat ini Keeton adalah selebritis yang memperoleh pendapatan hingga US$ 8.000 per minggu atau sekitar Rp 107 juta. Orang-orang memasang produknya di kepala Keeton sebagai bentuk promosi, atau meletakkan brand-nya di baju yang ia kenakan. Ia bertemu banyak seleb Hollywood yang ingin berfoto dengannya serta diundang ke banyak acara televisi. Ia bahkan mendapat penghargaan Guinness World Record.

Default Image IDN

Dengan kondisi kulitnya tersebut, ternyata suhu tubuh Keeton selalu tinggi dari orang kebanyakan. Inilah yang membuat tubuhnya mampu menghisap semua benda kecuali yang memiliki pori-pori seperti kain. Kamu mau tempelin apa di wajahnya? Boleh kok coba-coba.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Bayu D. Wicaksono
EditorBayu D. Wicaksono
Follow Us