Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

10 Alasan Woo Joo di Would You Marry Me Layak Jadi Standar Cowok Ideal

cuplikan drakor Would You Marry Me
cuplikan drakor Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)
Intinya sih...
  • Kim Woo Joo sangat peka terhadap perasaan orang lain dan cepat menyadari hal yang tidak nyaman dirasakan pasangannya.
  • Supportif banget, Kim Woo Joo mendukung mimpi dan pekerjaan pasangannya, serta berhati lembut dan mudah bersimpati terhadap orang lain.
  • Kim Woo Joo bertanggung jawab, dewasa dalam menghadapi konflik, humoris, menghargai perempuan, dan terbuka serta jujur tentang perasaannya.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Drakor Would You Marry Me merupakan salah satu drakor rom-com yang diproduksi oleh SBS. Ia berhasil mencuri atensi penggemar drakor karena mengusung kisah romansa yang unik, yakni tentang menyatunya dua orang yang saling mencintai karena rekayasa pernikahan palsu.

Salah satu karakternya yang bernama Kim Woo Joo diperankan oleh aktor Choi Woo Sik. Seorang cowok yang memiliki sifat dan sikap baik dan tulus sehingga mudah menyentuh hati orang lain yang berada di dekatnya. Berikut sepuluh bukti karakter Kim Woo Joo layak jadi standar baru pasangan ideal.

1. Kim Woo Joo sangat peka dengan apa yang ada di sekitarnya. Beberapa adegan menunjukkan ia cepat menyadari hal yang gak nyaman dirasakan Yoo Me Ri

cuplikan drakor Would You Marry Me
cuplikan drakor Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

2. Supportif banget, Kim Woo Joo mendukung mimpi dan pekerjaan pasangannya, tampak dari ia mengevaluasi desain Yoo Me Ri agar mudah diterima pimpinan

Jung So Min dan Choi Woo Sik di drakor Would You Marry Me
Jung So Min dan Choi Woo Sik di drakor Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

3. Berhati lembut, Kim Woo Joo sangat mudah bersimpati terhadap orang lain. Ia sering kali menanyakan dan memastikan kondisi orang terdekatnya

Jung So Min dan Choi Woo Sik di drakor Would You Marry Me
Jung So Min dan Choi Woo Sik di drakor Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

4. Act of service pol! Kim Woo Joo akan melakukan apa pun demi kenyamanan pasangannya, termasuk membawakan barang pasangan meski tidak dimintai

cuplikan drakor Would You Marry Me
cuplikan drakor Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

5. Ia juga sungguh dewasa dalam menghadapi konflik, daripada marah-marah dan ngambek, Woo Joo lebih memilih untuk menyelesaikan masalah dengan tenang

Jung So Min dan Choi Woo Sik di drakor Would You Marry Me
Jung So Min dan Choi Woo Sik di drakor Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

6. Royal dan ringan tangan juga bukti Woo Joo cowok green flag. Ia akan membayar makanan karyawan, juga membantu orang terdekat yang sedang kesulitan

Jung So Min dan Choi Woo Sik di drakor Would You Marry Me
Jung So Min dan Choi Woo Sik di drakor Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

7. Selain itu, Woo Joo juga sosok cowok yang begitu humoris. Ia bisa mencairkan suasana dan membuat orang lain tertawa nyaman berada di dekatnya

still cut drama Korea Would You Marry Me
still cut drama Korea Would You Marry Me (x.com/SBSNOW)

8. Kim Woo Joo juga sangat menghargai perempuan, terlihat saat ia memperlakukan Yoo Me Ri dan ibunya. Ia memastikan mereka aman saat bersamanya

cuplikan drakor Would You Marry Me
cuplikan drakor Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

9. Kim Woo Joo bertanggung jawab terhadap amanah yang diemban. Ia dipercayakan sebagai manajer di perusahaan dan ia laksanakan dengan sungguh-sungguh

still cut drama Korea Would You Marry Me
still cut drama Korea Would You Marry Me (x.com/SBSNOW)

10. Kim Woo Joo juga begitu terbuka dan jujur. Ia akan bicara langsung dan terbuka tentang perasaannya, baik saat cemburu, khawatir, maupun senang

poster drama Korea Would You Marry Me
poster drama Korea Would You Marry Me (x.com/SBSNOW)

Karakter Kim Woo Joo tidak hanya menghibur, tetapi memberi banyak pelajaran berharga kepada penikmat drakor Would You Marry Me. Apalagi ia bisa menjadi panutan dan inspirasi untuk berbuat baik kepada diri sendiri dan sekitar.

Melalui banyak cobaan hidup yang tidak terduga sejak kecil, Kim Woo Joo ternyata tumbuh dewasa menjadi sosok cowok yang bisa diandalkan. Sosoknya patut banget dijadikan standar baru cowok ideal wanita untuk dijadikan pasangan! Bagaimana menurutmu?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Inaf Mei
EditorInaf Mei
Follow Us

Latest in Korea

See More

5 Stereotip yang Melekat pada Go Da Rim dalam Drakor Dynamite Kiss

22 Nov 2025, 22:16 WIBKorea