Drama terbaru yang menggabungkan elemen thriller dengan fantasi berjudul S Line telah menyita perhatian penonton sejak penayangan episode perdananya. Drama ini menceritakan tentang sebuah fenomena garis merah misterius yang muncul di atas kepala orang-orang. Garis merah tersebut menandakan hubungan seksual seseorang. Semakin banyak garis yang muncul, maka itu berarti seseorang tersebut sudah melakukan hubungan seksual dengan banyak orang.
Fenomena aneh ini hanya bisa dilihat orang tertentu. Tidak semua orang bisa melihat garis merah yang disebut S-Line. Salah seorang yang bisa melihat S-Line adalah Hyun Heup (Arin Oh My Girl). Dia dikaruniai pengelihatan itu sejak dirinya masih kecil. Awalnya, Hyun Heup mengira hanya dirinya saja yang bisa melihat hal tersebut. Namun, ada orang lain yang juga memiliki kemapuan yang sama dengannya.
Hal ini pun menimbulkan banyak pertanyaan yang muncul. Apa saja pertanyaan itu?