Siapa yang tidak tergiur dengan uang 20 miliar won? Bukan cuma menarik perhatian warga sipil, permainan rolet berhadiah fantastis tersebut juga menarik atensi beberapa pejabat kota Hosan. Perbedaannya adalah para pejabat tersebut tidak berpartisipasi aktif dalam permainan, melainkan memanfaatkan situasi yang muncul akibat permainan tersebut.
Hadirnya Ahn Myeong Ja (Yum Jung Ah) dan Lee Sang Bong (Kim Moo Yeol) memberi warna baru dalam drama ini. Kedua orang yang dekat dengan kekuasaan tersebut memberi gambaran politik yang sebenarnya. Berikut empat realita politik yang diceritakan di drakor No Way Out: The Roulette.
