Kasus Kaya (Jung Hoe Rin) dalam drakor Pro Bono menjadi salah satu titik paling emosional sekaligus politis dalam drama ini. Setelah kalah di sidang banding dan terancam deportasi, permohonan suaka menjadi satu-satunya jalan yang tersisa bagi perempuan imigran tersebut untuk bertahan hidup dan terbebas dari lingkaran kekerasan yang dialaminya.
Sidang suaka ini tidak hanya menguji kecakapan hukum Kang Da Wit (Jung Kyoung Ho) dan tim pro bono firma hukum Oh and Partners, tetapi juga menguji nurani negara. Ada lima kunci penting yang akhirnya membuat permohonan suaka Kaya dikabulkan, sekaligus membuka wajah lain Korea Selatan di hadapan hukum internasional dan dunia.
