Drama Korea terbaru berjudul Moon River siap menyapa penonton dengan cerita yang unik dan penuh kejutan. Drama ini dibintangi oleh Kim Se Jeong dan Kang Tae Oh sebagai pemeran utama. Keduanya akan memerankan karakter dari kasta yang berbeda yang secara misterius bertukar jiwa.
Kim Se Jeong berperan sebagai Park Dal Yi, seorang pedagang lincah dan cerdas. Sementara Kang Tae Oh memerankan Lee Kang, seorang putra mahkota yang hidup di dalam istana. Pertukaran jiwa antara mereka menjadi awal dari berbagai konflik dan cerita menarik dalam drama ini. Untuk lebih jelasnya, yuk kenalan dengan lima karakter utama dalam drakor Moon River.
