7 Hal yang Menghambat Penjualan Rumah Song Ha Gyeong di Last Summer

- Song Ha Gyeong memerlukan persetujuan Baek Do Ha untuk menjual rumahnya, namun Do Ha tidak setuju.
- Baek Do Ha mengancam akan menggugat Song Ha Gyeong jika nekat menjual rumahnya, karena telah merusak properti rumah.
- Song Ha Gyeong hanya akan menjual rumahnya kepada pembeli yang tidak akan merenovasi atau menggunakan sebagai rumah liburan.
Drakor terbaru KBS, yakni Last Summer telah menayangkan dua episode perdananya. Drakor bergenre romance tersebut akan berfokus pada karakter Song Ha Gyeong (Choi Seung Eun), ASN eselon tujuh yang sedang berusaha mengubur memori masa kecilnya. Hal pertama yang akan ia lakukan adalah menjual rumah yang sudah ia tinggali selama tujuh belas tahun.
Rumah tersebut berdampingan dengan rumah Baek Do Ha (Lee Jae Wook), teman masa kecil yang kini jadi musuhnya. Sayangnya, upaya Song Ha Gyeong menjual rumahnya tidak kunjung berbuah manis. Pasalnya, ada beragam hal yang menghambatnya. Apa saja?
1. Sebelum melepas ke pemilik baru, Song Ha Gyeong juga memerlukan persetujuan dari Baek Do Ha sebagai pemilik rumah. Sayangnya, Do Ha tidak setuju

2. Jika nekat menjual rumahnya, Baek Do Ha mengancam akan menggugat Song Ha Gyeong. Baek Do Ha sudah menyiapkan pengacara andal untuk mengurusnya

3. Meskipun Song Ha Gyeong sudah mengirim somasi ke pengacara Baek Do Ha. Tetap saja Song Ha Gyeong akan kalah, sebab ia telah merusak properti rumah

4. Sudah banyak yang tertarik dengan rumahnya, namun Song Ha Gyeong hanya akan menjualnya kepada pembeli yang tidak akan merenovasi rumah tersebut

5. Selektif kepada pembeli, Ha Gyeong menekankan agar rumah tersebut bukan dijadikan rumah liburan atau investasi, namun rumah yang dihuni dan dirawat

6. Baek Do Ha memahami alasan rumah tersebut dijual. Demi menjaga kenangan masa kecilnya, Baek Do Ha mendekati dan perlahan membuat Ha Gyeong luluh

7. Pada dasarnya, Song Ha Gyeong tidak serius menjual rumahnya. Buktinya, ia tidak mengizinkan developer mengajak calon pembeli survei tanpa Ha Gyeong

Pantas saja jika rumahnya tidak cepat laku. Pasalnya, Song Ha Gyeong mengajukan syarat yang tidak masuk akal kepada calon pembeli. Di sisi lain, Baek Do Ha yang juga pemilik rumah tersebut tidak mengizinkan rumahnya dijual. Hal ini membuat konflik antara Song Ha Gyeong dengan Baek Do Ha semakin sengit.


















