Captivating the King bukan hanya fokus ke karakter Yi In (Jo Jung Suk) dan Kang Mong Woo (Shin Se Kyung). Ada juga satu karakter yang sering jadi sorotan bersama keduanya, yaitu Kim Myung Ha (Lee Sin Young). Dirinya adalah putra dari menteri perang terdahulu bernama Kim Jong Bae (Cho Seong Ha).
Myung Ha menjadi salah satu karakter yang dirugikan dalam konflik perebutan takhta di istana. Ia memiliki nasib yang malang hingga kehilangan ayahnya sendiri karena jebakan seseorang. Adapun kemalangan yang terjadi pada Myung Ha dalam Captivating the King ditunjukkan pada poin-poin berikut ini.
Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.