7 Momen Kecemburuan Ra Ik pada Se Na di Drakor Idol I, Tanda Suka?

Drama Korea Idol I mengisahkan Do Ra Ik (Kim Jae Young), seorang anggota grup idola populer Gold Boys yang terkena skandal pembunuhan. Sejak saat itu, ia harus berhadapan dengan hukum dan menjadikan Maeng Se Na (Sooyoung) sebagai pengacaranya. Ra Ik tak mengetahui jika Se Na merupakan penggemar beratnya.
Walaupun Se Na merupakan penggemar Ra Ik, tetapi ia profesional dalam bekerja. Se Na sering membuat Ra Ik cemburu ketika perempuan itu terlibat interaksi dengan lelaki lain. Apa saja momen kecemburuan Ra Ik pada Se Na?
1. Ra Ik mengira Se Na tak pulang ke rumah hingga pagi. Ia menduga Se Na menghabiskan malam dengan Park Chung Jae (Kim Hyun Jin)

2. Melihat kedekatan Se Na dan Chung Jae, Ra Ik mempertanyakan hubungan mereka. Hal itu membuatnya bertanya pada Chung Jae

3. Ra Ik semakin heran ketika Chung Jae menjelaskan hubungan yang ia miliki dengan Se Na lebih kuat dari ikatan darah

4. Ketika jaksa Kwak Byung Gyun (Jeong Jae Kwang) menyapa Se Na dengan panggilan masa lalu Se Na, Ra Ik langsung menghadang jaksa tersebut

5. Bermaksud membela Se Na dari Byung Gyun, Ra Ik justru diminta pergi oleh gadis tersebut. Hal itu membuat Ra Ik heran dan merasa cemburu

6. Tak bisa menahan rasa penasaran, Ra Ik akhirnya bertanya langsung pada Se Na mengenai kedekatan yang dimiliki gadis itu dengan jaksa Byung Gyun

7. Ra Ik juga mengomentari bahwa Se Na bertingkah seperti tak pernah pacaran, tapi memiliki banyak pria di sekitarnya

Ternyata, tak hanya Se Na yang menyukai Ra Ik diam-diam. Ra Ik juga mulai menunjukkan ketertarikannya pada Se Na. Ia cemburu tiap mengetahui lelaki yang terlihat punya hubungan dekat dengan Se Na. Hal ini jadi lampu hijau buat penggemar yang mendukung mereka sebagai couple di drama ini!



















