7 Teori Alasan Hilangnya Kekuatan Eun Ho di No Tail to Tell, Misterius

Eun Ho (Kim Hye Yoon) di No Tail to Tell adalah rubah berekor sembilan yang sakti. Hanya lewat jentikan jari, Eun Ho bisa menyulap segala hal jadi sesuai keinginannya.
Namun, begitu ia mengenal Kang Si Yeol (Lomon), zona nyamannya itu perlahan goyah. Secara mendadak, ia tiba-tiba kehilangan kekuatannya begitu saja.
Mengapa hal ini bisa terjadi? Saat Eun Ho ingin mencoba bertanya pada Dewa (Joo Jin Mo), sang Dewa justru menghilang tanpa jejak. Inilah tujuh teori hilangnya kekuatan Eun Ho.
1. Eun Ho kehilangan kekuatannya karena menghidupkan manusia yang sudah mati, yakni Si Yeol yang hampir mati karena dibunuh Jang Do Cheol

2. Hal ini bisa jadi faktor terbesar karena Eun Ho mengintervensi takdir manusia tanpa diminta. Dalam sistem neraca Eun Ho, ini tindakan tercela

3. Sepanjang hidupnya, Eun Ho hanya bertindak jika manusia meminta. Namun dalam kasus Si Yeol, dorongan emosional mengalahkan prinsip

4. Hal ini diperkuat saat sebelum Eun Ho pingsan dan kehilangan kekuatan, sebuah batu kristal berwarna biru pecah

5. Namun, di sisi lain, bisa jadi ini memang kehendak para dewa untuk menghukum Eun Ho. Ini ditandakan dengan adegan hujan deras dan petir yang seram

6. Sang Dewa yang selama ini memperingati Eun Ho pun tiba-tiba menghilang. Sebelum menghilang, ia berucap, "waktunya sudah tiba"

7. Teori paling kuat adalah takdir Eun Ho dan Si Yeol diduga saling terhubung. Bisa jadi, ini karena Eun Ho terlalu lama melawan arah takdirnya

Antara neraca yang pecah, takdir yang saling terikat, dan kematian yang ia lawan, Eun Ho berada di persimpangan terbesarnya. Di No Tail to Tell, kehilangan kekuatan mungkin bukan akhir bagi Eun Ho, melainkan awal dari perubahan yang tak bisa lagi ia hindari.
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.


















