Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

7 Tujuan Sebenarnya James Menjual Narkoba di Walking on Thin Ice

Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice
Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)

James (Kim Young Kwang) sebenarnya punya nama asli sebagai Lee Kyung di Walking on Thin Ice. Namun, ia lebih sering dikenal sebagai James, yakni pengedar narkoba bernama Mint yang disukai orang-orang kaya.

Awalnya, ia hanya bergerak sendiri sebelum akhirnya bekerja sama dengan seorang ibu rumah tangga biasa, Kang Eun Soo (Lee Young Ae). Tidak seperti pengedar narkoba biasanya, James menjual narkoba dengan niat yang cukup misterius.

Terutama hubungannya dengan Kang Hwi Rim (Do Sang Woo), seorang pebisnis yang candu narkoba. Kira-kira apa tujuan asli James menjual narkoba? Berikut inilah tujuh ulasannya. Yuk, simak!

1. Waktu James masih SMA, ia pernah dijebak atas tuduhan narkoba dan membunuh temannya dengan obat tersebut

Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)
Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)

2. Padahal, kejadian sebenarnya adalah Hwi Rim yang memaksa dia dan temannya memakai narkoba. James selamat, tapi temannya jadi overdosis

Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice
Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)

3. Hwi Rim kebal hukum karena kekuasaan ayahnya. Sementara itu, James jadi kambing hitam dan menanggung hukuman itu

Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice
Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)

4. Hal ini membuat James dibuang sama keluarganya sendiri, dianggap memalukan nama keluarga. Bahkan, ibunya takut karena James disebut membunuh orang

Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice
Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)

5. Ia menjual narkoba karena ingin mengumpulkan uang sebanyak-banyaknya, lantas membeli saham banyak di perusahaan Hwi Rim

Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)
Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)

6. Dengan bantuan kakaknya, James berhasil jadi pemegang saham terbesar perusahaan Hwi Rim. Dengan begitu, ia bisa merebut kekuasaan Hwi Rim

Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)
Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)

7. Untuk membeli saham itulah James menempuh jalan penuh risiko dengan menjual narkoba. Ia juga bisa mengungkap skandal kalau Hwi Rim pecandu narkoba

Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)
Cuplikan drama Korea Walking on Thin Ice (dok. KBS2/Walking on Thin Ice)

Tujuan James atau Lee Kyung di Walking on Thin Ice ini memang atas dasar balas dendam. Ia bukan pecandu narkoba yang gila harta, hanya saja memiliki rencana balas dendam yang mengharuskannya mendapatkan uang banyak dalam waktu singkat.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Kirana Mulya
EditorKirana Mulya
Follow Us

Latest in Korea

See More

15 Variety Show Korea Bertema Liburan, Cocok untuk Healing!

24 Okt 2025, 14:31 WIBKorea