Go Ma Jin (Lee Chang Hoon) memutuskan untuk kembali bekerja sebagai karyawan Typhoon Trading dalam drakor Typhoon Family. Ia bergabung menjadi salah satu staff, setelah perusahaan itu dipimpin oleh Kang Tae Poong (Lee Jun Ho) sebagai CEO. Tak hanya memiliki CEO baru, Typhoon Trading juga mempekerjakan Oh Mi Seon (Kim Min Ha) sebagai staff senior di bagian penjualan.
Meski mengetahui kompetensi Oh Mi Seon, Go Ma Jin menganggap bahwa perempuan yang sebelumnya bekerja sebagai akuntan itu tidak cocok bekerja di bagian penjualan. Ma Jin bahkan tak segan menunjukkan bahwa dirinya meremehkan kemampuan Mi Seon. Apa saja bukti Go Ma Jin meremehkan Oh Mi Seon sebagai pedagang di drakor Typhoon Family?
