Penunjang Penampilan, Ini 9 Harga Anting-Anting UEE di Ghost Doctor 

Buat yang mau kembaran sama UEE bisa, nih!

Ghost Doctor menghadirkan UEE sebagai pemeran utamanya bersama dengan Rain, Kim Bum, dan Son Na Eun. Mengambil tema medis, drama ini mendapuk UEE untuk melakoni peran sebagai seorang dokter.

UEE diceritakan sebagai Jang Se Jin, seorang dokter spesialis saraf yang bekerja di Amerika. Karena sebuah konflik, ia kembali ke Korea Selatan. Telah menjadi seorang dokter yang sukses, ia kerap kali mengenakan anting-anting di telinganya. Tidak terlalu mahal, namun dapat memberikan kesan elegan dan anggun. Kira-kira berapa harga anting-anting UEE di Ghost Doctor? Yuk, simak!

Baca Juga: Comeback Akting Jadi Dokter, 13 Harga Outfit UEE di Ghost Doctor

1. Anting UEE yang berwarna emas dengan desain simpel nan mewah keluaran Stylus Jewelry ini dihargai sebesar Rp5,9 juta 

Penunjang Penampilan, Ini 9 Harga Anting-Anting UEE di Ghost Doctor Harga Anting UEE di Ghost Doctor (instagram.com/style____mag)

2. Dibanderol dengan harga Rp1,5 juta, anting pejantan emas 14 karat yang dikenakan UEE diproduksi oleh brand Acadier 

Penunjang Penampilan, Ini 9 Harga Anting-Anting UEE di Ghost Doctor Harga Anting UEE di Ghost Doctor (instagram.com/celeb_it_official)

3. Berwarna silver dan mengusung gaya simpel, anting berbentuk cincin dengan lubang kecil keluaran brand Primaute bisa dibeli dengan harga Rp831 ribu saja 

Penunjang Penampilan, Ini 9 Harga Anting-Anting UEE di Ghost Doctor Harga Anting UEE di Ghost Doctor (instagram.com/eunsungcompany)

4. Hanya berbeda di warna, Kali ini UEE mengenakan anting yang sama seperti sebelumnya, dari merek Primaute seharga Rp831 ribu

Penunjang Penampilan, Ini 9 Harga Anting-Anting UEE di Ghost Doctor Harga Anting UEE di Ghost Doctor (instagram.com/eunsungcompany)

5. Dari merek J.Estina, UEE memakai anting emas 14 karat dengan taburan berlian yang harganya senilai Rp3,3 juta 

Penunjang Penampilan, Ini 9 Harga Anting-Anting UEE di Ghost Doctor Harga Anting UEE di Ghost Doctor (instagram.com/k_fashion.trend)

Baca Juga: 7 Artis Naungan Agensi Lucky Company, Ada Uee Bintang Ghost Doctor!

6. Masih dari brand J.Estina, anting silver dengan harga Rp1,7 juta yang UEE pakai ini menjadi titik elegan untuk gaya kasual UEE saat bekerja di rumah sakit 

Penunjang Penampilan, Ini 9 Harga Anting-Anting UEE di Ghost Doctor Harga Anting UEE di Ghost Doctor (instagram.com/k_fashion.trend)

7. Anting one clip dengan hiasan mutiara berwarna silver dari merek Get Me Bling ini bisa didapatkan hanya dengan Rp502 ribu saja, lho!

Penunjang Penampilan, Ini 9 Harga Anting-Anting UEE di Ghost Doctor Harga Anting UEE di Ghost Doctor (instagram.com/eunsungcompany)

8. Lagi-lagi dari merek Primaute, anting yang didesain minimalis tapi elegan ini ternyata hanya dibanderol seharga Rp831 ribu

Penunjang Penampilan, Ini 9 Harga Anting-Anting UEE di Ghost Doctor Harga Anting UEE di Ghost Doctor (instagram.com/eunsungcompany)

9. Anting emas 14 karat yang dihargai Rp4,7 juta merek Stone Henge dengan tambahan mutiara membuat UEE semakin anggun

Penunjang Penampilan, Ini 9 Harga Anting-Anting UEE di Ghost Doctor Harga Anting UEE di Ghost Doctor (instagram.com/k.fashionlupe)

Harga anting-anting UEE ternyata tidak sampai Rp10 juta.  Ia lebih sering mengenakan anting-anting dengan desain minimalis agar penampilannya pun dapat semakin manis. Karena harganya masih terjangkau, buat yang mau kembaran dengan UEE bisa banget, lho!

Baca Juga: 9 Potret Rain dan Uee di Drama Ghost Doctor, Jadi Mantan Kekasih, nih!

Min Ah Photo Verified Writer Min Ah

Just ordinary human

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya