TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Alasan Kim Do Ha Bukan Sosok Pembunuh di Drakor My Lovely Liar

Kebohongan yang diucapkan Kim Do Ha berkata lain

still cut My Lovely Liar (instagram.com/tvn_drama)

Di drakor My Lovely Liar (2023), Kim Do Ha (Hwang Min Hyun) mengalami trauma akibat pernah menjadi tersangka kasus menghilangnya seorang gadis bernama Choi Eom Ji (Song Ji Hyun). Wajahnya tersebar luas sebagai kriminal hingga ia mendapat perlakuan buruk. Kim Do Ha akhirnya tidak berani menunjukkan wajahnya di depan publik.

Namun tuduhan tersebut sangat berkebalikan dengan sikap Kim Do Ha. Ia pribadi yang lembut dan perhatian. Bahkan Mok Sol Hee (Kim So Hyun) yang bisa mendeteksi kebohongan tidak pernah mendengar kebohongan darinya. Yang bikin penonton kaget adalah justru satu-satunya kebohongan terdeteksi ketika Kim Do Ha berkata ia bukan pembunuh.

Benarkah Kim Do Ha membunuh Choi Eom Ji? Yuk simak teori berikut.

Baca Juga: Asal-usul Kemampuan Lie Detector Mok Sol Hee di Drakor My Lovely Liar

1. Choi Eom Ji berusaha bunuh diri, bukan dibunuh

still cut My Lovely Liar (instagram.com/tvn_drama)

Pada beberapa kilas balik terlihat bahwa Choi Eom Ji bukannya dibunuh. Ia justru ingin bunuh diri dengan menyayat pergelangan tangannya di depan Kim Do Ha. Alasan Choi Eom Ji bunuh diri adalah karena Kim Do Ha yang diakui Choi Eom Ji sebagai pacar ingin memutus hubungan dengannya.

Setelah kejadian itu Choi Eom Ji menghilang. Bahkan mayatnya tidak ditemukan. Belum jelas kejadian apa yang dialami Choi Eom Ji pasca ia mengiris tangannya. Namun yang pasti Kim Do Ha tidak berniat membunuhnya.

Baca Juga: 7 Kesamaan Mok Sol Hee dan Kim Do Ha di Drakor My Lovely Liar

2. Kim Do Ha merasa hal itu adalah kesalahannya

still cut My Lovely Liar (instagram.com/tvn_drama)

Namun di episode 4 Kim Do Ha justru terdeteksi berbohong oleh Mok Sol He ketika berkata ia bukan pembunuh. Hal ini bukan berarti Kim Do Ha adalah pembunuh Choi Eom Ji. Bisa jadi Kim Do Ha merasa menghilangnya Choi Eom Ji adalah karena dirinya, sehingga ia merasa menjadi pembunuh Choi Eom Ji.

Selama ini prosea deteksi kebohongan Mok Sol Hee belum diketahui mekanismenya. Ia hanya percaya bahwa jika seseorang berbohong ia akan mendengar suara berisik di pendengarannya. Namun Mok Sol He sendiri tidak mengetahui kebenaran di balik kebohongan yang didengarnya. 

Bisa jadi karena merasa bersalah, Kim Do Ha menganggap dirinya adalah pembunuh. Pikiran tersebut sangat kuat hingga ia menganggapnya sebagai kenyataan. Maka ketika ia berbicara sebaliknya, pendengaran Mok Sol Hee mendeteksinya sebagai kebohongan.

Baca Juga: 7 Fakta Peran Kim So Hyun di My Lovely Liar, Jadi Lie Detector

Verified Writer

Anita Hadi Saputri

Seorang ibu | Freelancer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya