TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Film Korea Project Silence Resmi Diundang ke Festival Film Cannes 2023

Menyusul film Cobweb dan Hopeless, nih!

Lee Sun Kyun (post.naver.com/호두앤유ent) | Ju Ji Hoon (post.naver.com/에이치앤드) | Kim Hee Won (dok. JC E&T/Kim Hee Won)

Festival Film Cannes ke-76 sebentar lagi akan digelar. Festival film internasional bergengsi tersebut telah merilis daftar seleksi resmi pada hari Kamis (13/4/2023). Pengumuman daftar seleksi resmi tambahan menyusul pada hari Senin (24/4/2023).

Dari beberapa film yang dipilih, terdapat satu film Korea berjudul Project Silence yang masuk dalam daftar seleksi resmi tambahan tersebut. Film tersebut jadi proyek pertama sutradara Kim Tae Gon yang diundang untuk melakukan premiere di festival film ini.

Baca Juga: Film Korea Cobweb dan Hopeless Diundang ke Film Festival Cannes 2023

1. Sinopsis film Project Silence

poster film Project Silence (dok. CJ ENM/Project Silence)

Sebelumnya dikenal sebagai Silence, film ini resmi mengubah judul internasionalnya menjadi Project Silence melalui perilisan daftar seleksi resmi dari Festival Film Cannes. Ceritanya adalah tentang bencana yang terjadi di suatu jembatan bandara.

Jembatan tersebut berada di ambang kehancuran dan diselimuti oleh kabut tebal. Orang-orang yang terjebak di sana berjuang untuk bertahan hidup. Namun, ada ancaman tak terduga lainnya yang mengintai mereka.

Film ini disutradarai oleh Kim Tae Gon yang terakhir kali mengarahkan film Goodbye Single (2016). Selain itu, produser dari film ini juga menarik atensi. Ia adalah Kim Yong Hwa yang sebelumnya memproduseri film Escape from Mogadishu (2021).

Baca Juga: Film Pendek Sineas Makassar Masuk Festival Film Cannes 2023

2. Pemain film Project Silence

Lee Sun Kyun (post.naver.com/호두앤유ent) | Ju Ji Hoon (post.naver.com/에이치앤드)

Dua aktor utama dari film ini adalah Lee Sun Kyun dan Ju Ji Hoon. Lee Sun Kyun berperan sebagai Cha Jung Won yang terjebak di jembatan bandara tersebut bersama putrinya. Kemudian Ju Ji Hoon memerankan pengemudi mobil derek yang berkeliaran di jalan bernama Jo Park.

Selain kedua aktor tersebut, film ini juga dibintangi oleh wajah-wajah yang gak asing lagi. Sebut saja Kim Hee Won, Moon Sung Keun, Ye Soo Jung, Park Hee Von, Park Ju Hyun, Kim Tae Woo, dan Kim Su An. Informasi detail dari setiap karakter di film ini masih terbatas.

3. Diundang ke bagian Midnight Screenings

Project Silence diundang ke bagian Midnight Screenings Festival Film Cannes 2023 (instagram.com/cjenmmovie)

Project Silence termasuk dalam salah satu film yang melengkapi official selection Festival FIlm Cannes ke-76 tahun ini. Film Lee Sun Kyun dan Ju Ji Hoon ini diundang pada bagian Midnight Screenings.

FIlm yang diundang ke bagian ini adalah film yang memiliki genre menarik atau film dengan kualitas konten yang menantang. Selain Project Silence, film yang diundang pada bagian Midnight Screenings antara lain:

  • Kennedy oleh Anurag Kashyap
  • Omar La Fraise oleh Elias Belkeddar
  • Acide oleh Just Philippot
  • Hypnotic oleh Robert Rodriguez

4. Termasuk salah satu dari tiga film Korea yang diundang ke Festival Film Cannes 2023

poster film Hopeless (instagram.com/plusm_entertainment) | poster film Cobweb (instagram.com/thejokersfilms)

Pengumuman masuknya film Project Silence ke dalam daftar seleksi resmi Festival Film Cannes ini menyusul dua film Korea sebelumnya, yaitu Cobweb dan Hopeless. Film Cobweb menggaet Song Kang Ho yang menerima piala Aktor Terbaik di festival ini tahun lalu, sementara Hopeless akan menampilkan aksi dari Song Joong Ki.

Cobweb akan ditayangkan perdana pada bagian Out of Competition dan Hopeless pada bagian Un Certain Regard. Ketiga film tersebut menambah daftar panjang film Korea yang berhasil menarik perhatian di kancah internasional dan berhasil diundang ke festival bergengsi ini.

5. Sutradara dan produser ungkap rasa senang

sutradara Kim Tae Gon (dok. Korean Film Council/Kim Tae Gon) | produser Kim Yong Hwa (dok. Korean Film Council/Kim Yong Hwa)

Melalui artikel yang dirilis CJ ENM selaku distributor film, sutradara Kim Tae Gon menyampaikan rasa senang atas diundangnya Project Silence ke Festival Film Cannes. Ia berharap agar film ini bisa mendapat tanggapan yang baik di sana.

Produser Kim Yong Hwa juga mengungkap bahwa undangan premiere di Festival Film Cannes ini adalah suatu kehormatan. Ia menambahkan, meski proses syutingnya sulit, tetapi sutradara, aktor, dan staf sudah bekerja keras. Dirinya pun berharap agar ada banyak orang yang melihat dan memberikan dukungan untuk film Project Silence.

Baca Juga: 7 Film Jebolan Cannes yang Masuk Nominasi Oscar 2023

Verified Writer

Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya