TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 KDrama Karya Penulis Kwon Ki Young, Terbaru Link: Eat, Love, Kill

Genre romance-nya selalu punya sentuhan baru

KDrama Link: Eat, Love, Kill (instagram.com/tvn_drama)

Keberhasilan drama Korea pastinya tidak lepas dari peran penulis naskah yang telah mendedikasikan idenya tersebut. Kwon Ki Young merupakan salah satu dari penulis naskah dari sejumlah KDrama yang kita tonton dalam beberapa tahun belakangan.

Dilansir Asianwiki, Kwon Ki Young telah menulis sebanyak 6 judul drama sejak tahun 2007. Berikut ini merupakan drama-drama karyanya yang bisa jadi rekomendasi tontonanmu.

Baca Juga: 5 KDrama Karya Penulis Park Hae Young, Terbaru Dibintangi Kim Ji Won

1. Crazy in Love (2007)

KDrama Crazy in Love (programs.sbs.co.kr)

Crazy in Love merupakan serial drama pertama yang ditulis oleh Kwon Ki Young. Drama ini memiliki kisah cinta yang menyedihkan di antara para karakternya yang diperankan oleh Lee Mi Yeon, Yoon Kye Sang, Lee Jong Hyuk, Koh Joon Hee, serta Ryu Tae Joon.

Kang Jae Hoon (Ryu Tae Joon) adalah tunangan dari Seo Jin-Young (Lee Mi Yeon) yang meninggal dunia akibat kecelakaan mobil yang disebabkan oleh Kim Chae Joon (Yoon Kye Sang). Memiliki pekerjaan yang sama sebagai teknisi pemeliharaan penerbangan, Jin Young dan Chae Joon bertemu dan saling jatuh cinta sebelum kemudian keduanya mengetahui bahwa Chae Joon adalah penyebab dari kecelakaan yang dialami oleh Jae Hoon.

Baca Juga: 9 Buku Self Development Karya Penulis Korea Selatan (Part 2)

2. Protect The Boss (2011)

KDrama Protect The Boss (programs.sbs.co.kr)

Protect the Boss merupakan drama yang diperankan oleh Choi Kang Hee, Ji Sung, Kim Jae Joong, dan Wang Ji Hye. Tayang di stasiun TV SBS tahun 2011, drama ini bertema komedi-romantis yang berfokus pada seorang sekretaris bernama Eun Sul (Choi Kang Hee) yang jatuh cinta pada bosnya, yaitu Ji Hun (Ji Sung).

Sedikit berbeda dengan drama sejenis pada umumnya saat itu, Protect the Boss membalikkan keadaan yang sering kali menampilkan wanita lemah. Karakter Eun Sul di drama ini dibuat sebagai wanita yang percaya diri dan tidak takut terhadap siapapun.

Di sisi lain, karakter Ji Hun yang terlihat sempurna di luar justru memiliki kelemahan. Ji Hun memiliki Ochlophobia atau fobia terhadap keramaian yang membuatnya sulit untuk bersosialisasi dan juga gangguan kecemasan, Agoraphobia.

3. All About My Romance (2013)

KDrama All About My Romance (programs.sbs.co.kr)

Drama All About My Romance bercerita tentang lika-liku hubungan romantis antara Kim Soo Young yang diperankan oleh Shin Ha Kyun dengan karakter yang dimainkan oleh Lee Min Jung bernama No Min Young. Drama ini dibalut dengan nuansa perpolitikan di dalamnya.

Kim Soo Young yang sebelumnya bekerja sebagai hakim ditekan untuk meraih posisi yang lebih tinggi lagi, sehingga ia memutuskan untuk masuk ke dunia politik. Setelahnya, ia terlibat dalam situasi yang rumit dengan No Min Young yang merupakan anggota Majelis Nasional dan juga anggota Partai Buruh Progresif. 

4. Hello Monster (2015)

KDrama Hello Monster (esaram.co.kr)

Hello Monster merupakan drama yang berhasil membuat nama Park Bo Gum mulai dikenal publik berkat aktingnya yang apik sebagai adik dari Lee Hyun (Seo In Guk), bernama Lee Min. Drama ini juga menjadi drama bertema thriller pertama yang ditulis oleh Kwon Ki Young, tetapi masih ada sedikit sentuhan romance di dalam alurnya.

Lee Hyun merupakan seorang profiler yang dikenal juga sebagai David Lee ketika ia berada di Amerika Serikat. Ia merupakan anak spesial dengan kecerdasan yang tinggi sehingga ayahnya sendiri menganggapnya sebagai monster. Ia secara tidak sengaja berhubungan dengan Lee Joon Ho (Choi Won Young) yang menjadi penyebab kehancuran keluarganya.

5. Suspicious Partner (2017)

KDrama Suspicious Partner (programs.sbs.co.kr)

Suspicious Parner tayang mulai tanggal 10 Mei 2017 menggantikan drama Saimdang, Memoir of Colors slot Rabu-Kamis di SBS. Ji Chang Wook berperan sebagai No Ji Wook yang merupakan seorang jaksa yang beralih menjadi pengacara. Ia beradu akting dengan Nam Ji Hyun yang berperan sebagai Eun Bong Hee yang bekerja di bawah No Ji Wook.

Penonton juga tertarik dengan kisah dari second lead couple di drama ini, yaitu antara Ji Eun Hyuk (Choi Tae Joon) dan Cha Yoo Jung (Kwon Na Ra). Beruntungnya keduanya juga memiliki akhir yang bahagia di akhir episode Suspicious Partner setelah melewati berbagai rintangan.

Baca Juga: Terbaru Love All Play, 5 Drama Korea Karya Penulis Heo Sung Hye 

Verified Writer

Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya