TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

11 Pemeran Drakor The Love Story of Chunhwa, Go Ara Gantikan Go A Sung

Go Ah Sung memutuskan mundur karena masalah kesehatan

Go Ara (instagram.com/ara_go_0211) | Jang Ryul (instagram.com/management_mmm)

Go Ah Sung dan Jang Ryul telah dikonfirmasi untuk membintangi drakor The Love Story of Chunhwa pada 2 Juni 2023. Sayangnya, Go Ah Sung terpaksa mundur karena masalah kesehatan. Ia dirawat di rumah sakit akibat retak sakrum (tulang di antara tulang pinggul). Masa penyembuhan Go Ah Sung akan memakan waktu sekitar 12 minggu.

Sehubungan dengan hal itu, Go Ara akan menggantikan Go Ah Sung dalam drakor ini. Kingkong by Starship selaku agensi Go Ara sudah mengonfirmasi kabar tersebut. Tak hanya Go Ara dan Jang Ryul yang akan membintangi drakor The Love Story of Chunhwa. Beberapa pemeran lain pun sudah dikonfirmasi. Langsung cek daftarnya, yuk!

1. Go Ara berperan sebagai putri raja bernama Hwa Ri yang berjiwa bebas dan mandiri. Ia mencari pelukis yang menjadikannya objek lukisan erotis

Go Ara (instagram.com/ara_go_0211)

2. Jang Ryul memerankan Choi Hwan, orang terkemuka di ibukota yang jadi calon suami pertama Hwa Ri. Namun, Choi Hwan adalah seorang playboy

Jang Ryul (instagram.com/ryul_chang)

3. Chani SF9 kembali dengan drakor sageuk setelah Under the Queen's Umbrella (2022). Ia berperan sebagai Jang Won, sarjana elit Sungkyunkwan

Chani SF9 (post.naver.com/FNC)

4. Son Woo Hyun akan memainkan karakter putra mahkota di drakor ini. Ia sekaligus kakak tertua dari Putri Hwa Ri

Son Woo Hyun (post.naver.com/킹콩 by 스타쉽)

Baca Juga: 6 Fakta Drakor The Love Story of Chunhwa, Ada Go Ah Sung-Chang Ryul

5. Han Seung Yeon KARA akan bertransformasi menjadi Ji Won. Ia adalah adik Jang Won yang memiliki kecantikan dan juga kecerdasan

Han Seung Yeon KARA (post.naver.com/YG STAGE)

6. Im Hwa Young di sini memerankan karakter Putri Mahkota In Jeong selaku istri dari sang putra mahkota. Keduanya menikah pada usia muda

Im Hwa Young (post.naver.com/유본컴퍼니)

7. Do Yeon Jin bakal berperan jadi saingan Putri Hwa Ri yang bernama Putri Hwa Jin. Ia dan Hwa Ri beda ibu karena Hwa Jin terlahir dari selir raja

Do Yeon Jin (instagram.com/beyondj_ent)

8. Putri Hwa Ri tidak hanya memiliki satu orang kakak. Ada pula kakak kedua bernama Pangeran Hwa Seong yang diperankan Kim Taek

Kim Taek (instagram.com/935entertainment)

9. Aktor rookie bernama Bae Youn Kyu ini akan berpartisipasi sebagai pemeran Min Hong yang merupakan seorang pelukis yang terlahir jenius

Bae Youn Kyu (post.naver.com/엘줄라이엔터테인먼트)

10. Sementara itu, aktor veteran Park Won Sang yang comeback pasca jadi kameo di Oasis (2023), akan berperan sebagai raja alias ayah Putri Hwa Ri

Park Won Sang (movie.daum.net/박원상)

Baca Juga: 10 Potret Karakter Im Siwan dan Go Ah Sung di Drama Korea Tracer

Verified Writer

Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya