TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Drakor dan Film Terbaru Yeom Hye Ran Setelah The Glory

Ada yang tuai kontroversi sebelum tayang

Yeom Hye Ran di The Glory (instagram.com/acefactory.official)

Di drama The Glory (2022--2023), keberhasilan Moon Dong Eun (Song Hye Kyo) membalaskan dendamnya pada geng bully tak luput dari aksi cerdik Kang Hyun Nam. Aktris Yeom Hye Ran yang memerankan karakter tersebut lantas dibanjiri pujian. 

Setelah mendapat sorotan dalam drama The Glory, berikut lima drakor dan film Korea yang akan dibintangi Yeom Hye Ran selanjutnya. Comeback-nya sudah sangat dinantikan!

Baca Juga: 10 Drakor Yeom Hye Ran, Partner Song Hye Kyo di The Glory

1. Woong Nam

poster film Woong Nam (dok. Kimchi Co., Ltd./Woong Nam)

Usai menuai sorotan lewat drama The Glory, Yeom Hye Ran comeback membintangi film Woong Nam yang dirilis pada 22 Maret 2023. Film Korea komedi ini mengisahkan Woong Nam (Park Sung Woong), mantan polisi yang hidup menganggur di sebuah desa.

Film tersebut menampilkan banyak aktor spesialis lawak, seperti Lee Yi Kyung, Oh Dal Su, dan Choi Min Soo. Adapun Yeom Hye Ran yang memerankan karakter Jang Kyung Sook.

Baca Juga: 7 Alasan Tak Perlu Kesal dengan Yeom Ji di Drakor Island, Aslinya Baik

2. Mask Girl

still cut drama Mask Girl (dok. Netflix/Mask Girl)

Drama Korea orisinal Netflix Mask Girl juga dikabarkan tayang 2023. Cerita yang diadaptasi dari webtoon karya Maemi ini membahas sosok wanita karier yang insecure dengan penampilannya. Wanita itu tampil menggunakan topeng saat jadi Broadcast Jockey (BJ).

Nana After School, Go Hyun Jung, dan Ahn Jae Hong didapuk sebagai pemeran utama. Sementara itu, Yeom Hye Ran akan memerankan karakter Kim Kyung Ja, ibu dari karakter Joo Oh Nam (Ahn Jae Hong).

3. The Uncanny Counter Season 2

poster drama The Uncanny Counter (dok. OCN/The Uncanny Counter)

Geng Counter akan menyapa penonton dalam serial The Uncanny Counter 2. Pada musim pertamanya yang tayang 2020 lalu, drama ini sukses menyita perhatian penonton hingga mencetak rating fantastis untuk setiap episode.

Drama adaptasi webtoon karya Jang Yi tersebut melanjutkan aksi Kim Se Jeong, Cho Byung Gyu, Yoo Jun Sang, dan Yeom Hye Ran dalam memburu roh jahat. Tokoh Chu Mae Ok (Yeom Hye Ran) diceritakan punya kekuatan menyembuhkan.

4. Citizen of A Kind

Yeom Hye Ran (instagram.com/acefactory.official)

Citizen of A Kind adalah film terbaru yang mendapuk Yeom Hye Ran sebagai pemeran utama bernama Bong Rim. Film Korea bergenre aksi komedi tersebut menceritakan empat sekawan yang berupaya untuk menangkap sindikat phishing suara. 

Yeom Hye Ran juga akan beradu akting dengan Ra Mi Ran, Gong Myung, dan Jang Yoon Ju. Citizen of A Kind sudah memasuki tahapan post-production, namun belum diketahui jadwal pasti penayangannya.

Baca Juga: Apakah Moon Dong Eun dan Kim Gyeong Ran The Glory Aslinya Sahabatan?

Verified Writer

Ristiani Umayang

Logophile

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya