Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
still cut drama The Judge From Hell (instagram.com/sbsdrama.official)

Misteri kematian Kang Bit Na (Park Shin Hye) akhirnya terbongkar di drakor The Judge From Hell. Setelah 25 tahun menghilang, pembunuh berantai J muncul kembali membawa korban baru. Tak tinggal diam, Han Da On (Kim Jae Young) dan Kang Bit Na bekerja sama untuk melacak pembunuh berantai J.

Dalam episode 11 dan 12, menampilkan kronologi kematian Kang Bit Na yang secara tidak langsung berkaitan dengan pembunuh berantai J. Seperti apa lengkapnya? Yuk, simak kronologinya di bawah ini! 

1. Sehari sebelum kematiannya, Kang Bit Na mengunjungi rumah keluarga Jung sekaligus calon tunangannya

still cut drama The Judge From Hell (instagram.com/sbsdrama.official)

2. Karena tak ada orang, Bit Na meminta izin kepada pelayan untuk berkeliling. Namun, dia justru menemukan hal mengejutkan

still cut drama The Judge From Hell (instagram.com/sbsdrama.official)

3. Di dalam sebuah rubanah, Bit Na memutar sebuah rekaman yang menunjukkan aksi kejahatan Tae Gyu (Lee Kyu Han) kepada ibu tirinya

still cut drama The Judge From Hell (instagram.com/sbsdrama.official)

4. Di tengah keterkejutannya, Tae Gyu datang menghampiri dan berbicara seolah-olah sedang mengancam Bit Na

still cut drama The Judge From Hell (instagram.com/sbsdrama.official)

5. Tak lama, Tae Gyu menemui Seon Ho (Choi Dong Gu) dan memerintahkannya untuk membunuh Kang Bit Na

still cut drama The Judge From Hell (instagram.com/sbsdrama.official)

6. Keesokan harinya, Bit Na berada di sebuah taman seperti tengah menunggu seseorang. Dia tampak ketakutan sambil mengirim pesan kepada Tae Gyu untuk membatalkan pertunangan

still cut drama The Judge From Hell (instagram.com/sbsdrama.official)

7. Lalu Bit Na dikejutkan dengan kehadiran Seon Ho yang memakai pakaian serba hitam

still cut drama The Judge From Hell (instagram.com/sbsdrama.official)

8. Meskipun berjanji tidak akan membocorkan informasi, Seon Ho tetap menusuknya hingga Bit Na tewas kehabisan darah

still cut drama The Judge From Hell (instagram.com/sbsdrama.official)

Terbongkarnya kronologi kematian Kang Bit Na menjadi titik balik yang signifikan dalam alur cerita The Judge From Hell. Tragisnya, sejak awal Kang Bit Na hanya dimanfaatkan oleh keluarga Jung. Dalam episode 12, Seon Ho menyerahkan diri dan mengakui perbuatannya. 

Bukan terkait insiden penusukan, tetapi pengurungan dan penyerangan yang terjadi sebelumnya. Meski begitu, penonton kurang puas dengan hukuman yang diterima Seon Ho. Menurutmu bagaimana? 

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team