5 Drakor Bertema Medis Ini Siap Tayang pada 2023, Patut Diantisipasi!

Nonton drakor sembari belajar dunia kesehatan, lho!

Di penghujung tahun 2022, tentu saja para penggemar drama Korea tak sabar menantikan kehadiran drama-drama baru di tahun mendatang. Para pekerja seni Korea pun sudah mempersiapkan drama terbaiknya yang segera ditayangkan tahun 2023.

Para pemeran dan premis cerita menjadi salah dua alasan penonton tak sabar menantikannya, seperti drakor bertema medis berikut. Yuk, simak!

1. Brain Cooperation (KBS)

5 Drakor Bertema Medis Ini Siap Tayang pada 2023, Patut Diantisipasi!Jung Yong Hwa di KDrama Brain Cooperation (instagram.com/kbsdrama)

Bergenre komedi-misteri, Brain Cooperation mengisahkan dua pria yang bekerja sama memecahkan kasus kejahatan. Mereka adalah seorang dokter dan seorang polisi. 

Diceritakan, Shin Ha Ru (Jung Yong Hwa) merupakan ahli syaraf yang penuh percaya diri dan bertindak sesuai dengan keyakinannya. Di sisi lain, Geum Myung Se (Cha Tae Hyun), polisi yang bertindak sembrono, berbicara seenaknya tanpa memikirkan perasaan orang lain, dan memiliki otak altruistik. Banyak orang yang menganggapnya polisi korup, tapi sebenarnya ia detektif yang baik hati dan saleh.

Mampukah Shin Ha Ru dan Geum Myung Se memecahkan kasus kriminal dengan kepribadian mereka yang bertolak belakang? Drama Brain Cooperation segera tayang pada 2 Januari mendatang, lho!

2. Poong, the Joseon Psychiatrist Season 2 (tvN)

5 Drakor Bertema Medis Ini Siap Tayang pada 2023, Patut Diantisipasi!poster Poong, the Joseon Psychiatrist Season 2 (instagram.com/real.be)

Siapa yang penasaran dengan kelanjutan kisah ahli akupuntur masa Joseon, Yoo Se Poong (Kim Min Jae)? Bergenre romance-misteri, Poong, the Joseon Psychiatrist Season 2 melanjutkan petualangan Yoo Se Poong cs untuk mengungkap penyebab kematian raja sebelumnya dan membersihkan nama baiknya dari konspirasi tersebut.

Di akhir episode Poong, the Joseon Psychiatrist Season 1, raja menawari Yoo Se Poong untuk menjadi tabib kerajaan yang baru. Meski ia mencintai keluarganya di Klinik Gyesu, ia juga ingin memenuhi impian ayahnya untuk menjadi bagian dari dokter kerajaan.

Namun, di adegan terakhir, Yoo Se Poong terlihat ke klinik Gyesu diikuti oleh anak buah raja yang menyuruhnya mematuhi perintah kerajaan. Seperti apa pilihannya? Temukan jawabannya di penayangan perdana Poong, the Joseon Psychiatrist Season 2 pada 11 Januari 2023.

3. The Season of Kkok Du (MBC)

5 Drakor Bertema Medis Ini Siap Tayang pada 2023, Patut Diantisipasi!para pemeran KDrama The Season of Kkok Du (instagram.com/mbcdrama_now)

Bergenre romance-fantasy, The Season of Kkok Du mengisahkan malaikat maut bernama Kkok Du (Kim Jung Hyun) yang turun ke dunia untuk menghukum manusia setiap 99 tahun. Karena kesalahan sebelumnya, ia dikutuk untuk memimpin arwah di akhirat dan menyingkirkan manusia jahat di bumi dengan memasuki tubuh Do Jin Woo, manusia yang mirip dengannya.

Saat hidup sebagai Do Jin Woo, ia bertemu Han Gye Jeol (Im Soo Hyang), dokter wanita yang memiliki kemampuan misterius mengenali Kkok Du dalam diri Do Jin Woo. Mampukah mereka membangun romansa di balik beda dunia? Jangan lupa saksikan penayangan perdananya pada 27 Januari 2023, ya!

Baca Juga: 8 Drakor Adaptasi Webtoon Siap Tayang 2023, Ada Beragam Genre!

4. Doctor Slump (JTBC)

5 Drakor Bertema Medis Ini Siap Tayang pada 2023, Patut Diantisipasi!Park Shin Hye (instagram.com/ssinz7)Park Hyung Sik (instagram.com/phs1116)

Bergenre romance-comedy, Doctor Slump mengisahkan dokter yang mengalami kemerosotan dalam karier dan kehidupan yang hancur. Drama rom-com medis ini membangun romansa dua karakter yang tinggal di rumah atap setelah berhenti dari pekerjaannya sebagai dokter.

Park Shin Hye menjadi pemeran wanita utama, lho. Ia akan memerankan karakter Nam Ha Neul. Drama ini akan menjadi drama comeback medis pertama Park Shin Hye sejak perannya di drakor Doctors (2016) dan setelah menikah serta melahirkan.

Sementara Park Hyung Sik dikabarkan menjadi pemeran utama pria, Yeo Jeong Woo. Ia adalah seorang dokter ahli bedah plastik yang sukses, tetapi bangkrut setelah kecelakaan medis. Drama ini dijadwalkan tayang pada Oktober 2023.

5. Doctor Cha Jung Sook (JTBC)

5 Drakor Bertema Medis Ini Siap Tayang pada 2023, Patut Diantisipasi!Uhm Jung Hwa dan Kim Byung Chul (dok.JTBC/Doctor Cha Jung Sook)

Bergenre melodrama, Doctor Cha Jung Sook menggambarkan kisah yang berpusat pada keluarga dokter. Cha Jung Sook (Uhm Jung Hwa), ibu rumah tangga lulusan sekolah kedokteran memutuskan kembali bekerja di bidang medis.

Sementara suaminya yang juga seorang dokter, Seo In Ho (Kim Byung Chul), hebat dalam pekerjaannya dan selalu membahagiakan istrinya. Namun, di balik kesempurnaannya, Seo In Ho juga hebat dalam menipu istrinya.

Tak diduga, Cha Jung Sook bekerja di rumah sakit tempat suaminya bekerja sebagai ahli bedah. Drama ini dijadwalkan tayang paruh pertama tahun 2023, lho.

Nah, sejumlah drama medis di atas menghadirkan premis cerita yang menyenangkan bukan? Tentu saja, para penggemar pun tak sabar untuk menantikannya. Jangan lupa catat di watchlist kamu, ya!

Baca Juga: 5 Drakor tentang Kisah Cinta Segitiga yang Tayang Desember 2022

Arsiaty Sumule Photo Verified Writer Arsiaty Sumule

Oraet labora

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya