4 Tips Menghadapi Orang Pick Me ala Drakor Marry My Husband

Kamu perlu berhati-hati, lho

Karakter Jung Soo Min (Song Ha Yoon) di drakor Marry My Husband sukses bikin penonton geram, lho. Ada saja tingkahnya yang bikin elus dada, seperti merebut suami sahabatnya, memfitnah, tebar pesona ke atasan, merendahkan orang lain, dan masih banyak lagi. Tak heran ia diberi gelar pick me girl karena cenderung ingin diterima dan disukai orang lain.

Di kehidupan nyataorang yang berkarakter pick me juga ada, lho, tak menutup kemungkinan cewek atau cowok. Nah, supaya kamu perlu berhati-hati dengan tipu muslihat orang pick me, yuk, simak sederet tips yang bisa kamu ambil dari drakor Marry My Husband!

1. Fokus pada inti pembicaraan

4 Tips Menghadapi Orang Pick Me ala Drakor Marry My HusbandPark Min Young dan Song Ha Yoon di KDrama Marry My Husband (instagram.com/tvn_drama)

Orang pick me suka melebih-lebihkan dirinya agar orang lain tertarik, bahkan mereka bisa juga merendahkan orang lain demi meninggikan diri mereka. Nah, ketika kamu berhadapan dengan orang tersebut, penting untuk fokus pada inti pembicaraan. Apabila ia sudah mulai menonjolkan diri, kamu tak perlu ikut-ikutan menonjolkan diri.

Saat SMA, Kang Ji Won (Park Min Young) berteman dengan Jung Soo Min (Song Ha Yoon). Soo Min banyak bercerita hal-hal yang berlebihan, tidak beralaskan fakta, bahkan merendahkan Ji Won. Misalnya, alih-alih ingin terlihat seperti sahabat sejati, Soo Min memberikan anting imitasi kepada Ji Won yang dipakai untuk acara reuni SMA.

Belajar dari kehidupan sebelumnya, Ji Won jadi cukup hati-hati. Saat Soo Min berbicara dengannya, ia tak banyak mengeluarkan kalimat. Cukup pada intinya dan Ji Won pun pergi.

2. Hindari perangkap kompetisi

4 Tips Menghadapi Orang Pick Me ala Drakor Marry My Husbandcuplikan KDrama Marry My Husband (dok.tvN/Marry My Husband)

Saat orang pick me beraksi, usahakan sebisa mungkin tidak perlu berusaha berkompetisi melebihi mereka. Sebaiknya, kamu dapat mengalihkan percakapan pada hal positif yang bisa dicapai bersama. Hal ini akan menyurutkan keinginannya untuk bersaing, lho.

Kamu perlu menjelaskan bahwa setiap orang memiliki kontribusi dan kerja sama menjadi hal yang utama. Dengan demikian, kamu juga bisa menciptakan lingkungan yang harmonis, nih.

Misalnya saja, saat Kang Ji Won, Park Min Hwan (Lee Yi Kyung), Jung Soo Min, dan Yoo Hee Yeon (Choi Gyu Ri) makan siang bersama di kantin kantor U&K, Soo Min tak segan memandang rendah Hee Yeon karena nafsu makannya yang besar dan membandingkan dirinya yang suka pilih makanan dan hanya makan sedikit saja. Namun, Hee Yeon tidak terpancing, nih. Ji Won yang peka terhadap situasi, langsung mengajak Hee Yeon untuk pergi mengambil air minum dan meninggalkan Soo Min dan Min Hwan.

Baca Juga: 7 Bukti Jung Soo Min di Marry My Husband Seorang Pick Me Girl

3. Tidak memberikan respon berlebihan

4 Tips Menghadapi Orang Pick Me ala Drakor Marry My Husbandcuplikan KDrama Marry My Husband (dok.tvN/Marry My Husband)

Ketika malam lamaran oleh Park Min Hwan ke Kang Ji Won, Jung Soo Min menghampiri Ji Won di tepi danau. Saat itu ia mau  basa-basi meminta maaf, namun Ji Won tak menggubrisnya. Untuk mendapat perhatian, ia pun menceburkan diri ke danau.

Sontak, Ji Won pun ikut terjun ke dalam danau untuk menolong Soo Min. Namun, Soo Min malah menikmati hal tersebut, bahkan ia tersenyum dan sengaja menarik tangan Ji Won agar masuk lebih dalam.

Salah satu tujuan sifat pick me muncul untuk mencari perhatian. So, penting banget bahwa kamu tak perlu memberikan reaksi berlebihan, nih. Jika kamu peka terhadap kondisi yang berubah menjadi tidak produktif, bisa saja kamu alihkan percakapan ke tema yang lebih luas atau kembali ke tujuan awal komunikasi tersebut. Hal itu dapat membantu mengurangi dampak pick me dan tetap menjaga fokus.

4. Tetapkan batasannya

4 Tips Menghadapi Orang Pick Me ala Drakor Marry My Husbandcuplikan KDrama Marry My Husband (dok.tvN/Marry My Husband)

Saat acara gathering U&K, Kang Ji Won telah mengutarakan isi hatinya kepada Jung Soo Min. Ji Won yang sekarang berbeda. Hal itu membuat Soo Min marah dan ingin merebut semuanya dari Ji Won, termasuk kebahagiaan Ji Won.

Jika sifat pick me mulai membuatmu tidak nyaman atau mengganggu kerja sama tim, ada baiknya kamu perlu menetapkan batasan dengan arif. Jelaskan bagaimana perilakunya memengaruhi interaksi. Komunikasi yang jujur dapat membantu mengatasi masalah, terlebih lagi membuatmu lega, bukan?

Pemahaman dan kebijaksanaan adalah kunci dalam menghadapi orang pick me. Sikap itu bisa muncul karena ingin mendapat validasi orang lain. Melalui tips ini, kamu dapat hidup dalam lingkungan sosial yang positif, lho.

Baca Juga: 3 Karakter Misoginis di Drakor Marry My Husband, Gak Cuma Cowok!

Arsiaty Sumule Photo Verified Writer Arsiaty Sumule

A Pharmacist

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya