Apakah Akan Ada Twinkling Watermelon Season 2?

Gak rela pisah, penonton minta season 2 Twinkling Watermelon

Drama Twinkling Watermelon tamat pada Selasa (14/11/2023). Penggemar bisa menghembuskan napas lega, karena drama tvN ini berakhir bahagia.

Meski memberikan ending yang cukup jelas, penonton masih belum siap berpisah dari drama ini. Gak sedikit, lho, yang berharap kalau drama ini bisa berlanjut ke season 2. Hmm, mungkin gak ya akan ada season 2 Twinkling Watermelon?

Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler!

1. Ending-nya bahagia dan masa depan para karakter berubah

Apakah Akan Ada Twinkling Watermelon Season 2?Still cut drama Korea Twinkling Watermelon (Instagram.com/tvn_drama)

Twinkling Watermelon memberikan akhir bahagia untuk para karakter utama dan pendukungnya. Masa depan Ha Eun Gyeol (Ryeo Un), Ha Yi Chan (Choi Hyun Wook), On Eun Yu (Seol In Ah), dan Yoon Chung Ah (Shin Eun Soo) ternyata berubah jadi lebih baik.

Usaha Ha Eun Gyeol dan On Eun Yu membuahkan hasil. Ayah dan ibunya tetap bersama, bahkan kini jauh lebih sukses dari sebelumnya. Hubungan Ha Yi Chan dewasa dengan teman-teman band Watermelon Sugar juga tetap terjalin. Eun Gyeol pun berhasil menjalani mimpinya sebagai musisi.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu A Song For You, OST Twinkling Watermelon

2. Penonton berharap drama ini akan melanjutkan ceritanya

Apakah Akan Ada Twinkling Watermelon Season 2?Still cut drama Korea Twinkling Watermelon (Instagram.com/tvn_drama)

Dengan akhir cerita yang memuaskan, banyak penonton justru menantikan kelanjutan dari drama ini. Melalui unggahan terbaru @tvn_drama, para penggemar yang gak siap berpisah sama Twinkling Watermelon terpantau meminta kisah lanjutan, entah spin-off atau sekuelnya.

"Boleh langsung minta S2 gak?" 

"Harus ada season 2 gak sih  beb? Gak rela tolong @selvia97__." 

"Terima kasih untuk 16 episode-nya. Aku harap ada season 2."

3. Belum ada konfirmasi dari pihak produksi

Apakah Akan Ada Twinkling Watermelon Season 2?Still cut drama Korea Twinkling Watermelon (Instagram.com/tvn_drama)

Ending Watermelon Sugar memang cukup memuaskan, tetapi masih ada beberapa hal yang diharap penonton bisa dieksplor lebih dalam lagi. Misalnya, kebersamaan Ha Yi Chan dan Yoon Chung Ah setelah insiden kecelakaan yang tidak diceritakan jelas atau nasib keluarga On Eun Yu yang tidak disebut-sebut. Hmm, kira-kira bakal ada season 2-nya gak, ya?

Sampai artikel ini dirilis, pihak tvN dan tim produksi Twinkling Watermelon (2023) belum buka suara. Bagaimana pendapatmu soal ending drakor ini?

Baca Juga: Setlist Lagu Band Watermelon Sugar di Twinkling Watermelon

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya