Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre Action

Setiap bulan setidaknya ada 5 film rilis

Korea Selatan adalah salah satu negara yang rutin memproduksi film setiap bulannya. Bahkan tak sedikit film Korea yang diakui kancah internasional, khususnya Indonesia.

IDN Times sudah merangkum deretan film Korea yang rilis di tahun 2023 berdasarkan MyDramaList. Sayangnya, tidak semua film tayang di bioskop atau OTT legal Indonesia.

1. Daftar film Korea rilis pada Januari 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre ActionThe Point Men (dok. MyDramaList/The Point Men)

1. Oh! My Assistant3 Januari 2023

Film bergenre komedi, romantis, dan drama ini mengangkat kisah Boys Lover (BL) yang diadaptasi dari drama berjudul sama.

2. Switch4 Januari 2023 

Film yang dibintangi Kwon Sang Woo, Oh Jung Se, hingga Lee Min Jung ini berkisah tentang aktor populer penuh skandal yang kehidupannya berubah di hari Natal.

3. Gangnam Zombie5 Januari 2023 

Dibintangi Ji Il Joo dan Park Ji Yeon, film ini berkisah tentang Hyun Suk, serta Min Jung yang terjebak di sebuah gedung yang diambil alih zombie.

4. 10-Day Lover12 Januari 2023

Berkisah tentang cinta pertama yang bersemi kembali setelah 10 tahun. Cinta rahasia yang bersemi kembali harus diakhiri dalam 10 hari.

5. Phantom18 Januari 2023

Film ini dibintangi Sol Kyung Gu, Lee Ha Nee, Park So Dam, Park Hae Soo, hingga Seo Hyun Woo. Berkisah tentang aksi mata-mata berlatar tahun 1933 saat Jepang menjajah Korea.

6. The Point Men18 Januari 2023

Dibintangi oleh Hwang Jung Min, Hyun Bin, dan Kang Ki Young, film ini berkisah tentang penyelamatan sekelompok orang Korea yang diculik Taliban saat berada di Afganistan.

7. JUNG_E20 Januari 2023Netflix

Film yang dibintangi mendiang Kang Soo Yeon, Kim Hyun Joo, dan Ryu Kyung Soo ini berkisah tentang robot kloning pahlawan Korea Selatan di abad ke-22.

8. Past Lives21 Januari 2023

Film ini dibintangi Greta Lee dan Yoo Teo. Berkisah tentang Nora dan Hae Sung, teman masa kecil yang bertemu lagi setelah 20 tahun.

9. Adulting at Eighteen25 Januari 2023

Berkisah tentang Yoon Seo yang bertemu dengan seorang delivery man tanpa sengaja. Mereka tanpa sengaja bertemu untuk kedua kalinya.

10. White River26 Januari 2023

Berkisah tentang Yang Fan yang hidup penuh peraturan, namun semua berubah ketika ia menemukan web erotis.

2. Daftar film Korea rilis pada Februari 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre ActionUnlocked (dok. MyDramaList/Unlocked)

1. A Side of a Relationship1 Februari 2023

Karya omnibus berisi empat film pendek yang dibintangi Ryu Jun Yeol. 

2. Maybe We Broke Up8 Februari 2023

Lee Dong Hui dan Jung Eun Chae memerankan sepasang sahabat yang hidup bersama. Perlahan rasa cinta muncul di antara keduanya.

3. Love My Scent8 Februari 2023

Berkisah tentang Ara yang tertarik dengan parfum spesial milik Changsu.

4. To My Star 210 Februari 2023

Film BL ini bercerita tentang aktor Kang Seo Joon yang terlibat kisah cinta dengan chef muda bernama Han Ji Woo.

5. Unlocked17 Februari 2023Netflix

Dibintangi Chun Won Hee dan Im Si Wan, film ini berkisah tentang psikopat yang menjadi stalker seorang wanita. 

6. Count22 Februari 2023

Bercerita tentang mantan peraih medali emas yang berubah menjadi pelatih gym.

7. Marui Video22 Februari 2023

Berisi tentang video pembunuhan yang tragis dan brutal, tapi tidak dipublikasikan. Reporter dan jaksa berusaha menggali kasus tersebut.

8. In Water22 Februari 2023

Film ini mengisahkan aktor muda yang menyerah tentang akting dan membuat film pendek di Pulau Jeju.

9. The Assassin22 Februari 2023

Dibintangi Shin Hyun Joo, film drama sageuk ini berkisah tentang ahli pedang Yi Nam.

3. Daftar film Korea rilis pada Maret 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre ActionKill Boksoon (dok. MyDramaList/Kill Boksoon)

1. My Heart Puppy1 Maret 2023Viu

Diperankan oleh Cha Tae Hyun dan Yoo Yeon Seok, drama ini bercerita tentang seorang laki-laki yang harus mencari tempat penitipan untuk sang anjing karena calon istrinya alergi bulu.

2. The Devil's Deal1 Maret 2023

Film noar dan action yang dibintangi oleh Jo Jin Woong, Lee Sung Min, hingga Kim Mu Yeol.

3. There Is People Here, Too1 Maret 2023

Bercerita tentang Choong Gil, aktor tak populer yang putus dengan sang kekasih dan mendapat masalah di tempat kerja. 

4. A Song for My Dear8 Maret 2023

Bercerita tentang dosen musik tradisional dan sang istri yang menderita demensia.

5. Soulmate15 Maret 2023

Film ini menyajikan kisah persahabatan yang diperankan oleh Kim Da Mi, Jeon So Nee, dan Byeon Woo Seok.

6. Bear Man22 Maret 2023

Berkisah tentang beruang di Pro-North Korean Institute of Technology yang menghilang setelah memakan mugwort dan bawang.

7. The Glorious My Revenge29 Maret 2023

Film ini mengisahkan Detektif Ryoo Ji Yae yang kehilangan putranya karena tabrak lari.

8. Infinite Orbit: Lies in the Mask29 Maret 2023

Film kriminal yang menyajikan tiga cerita tentang berbagai orang yang tinggal di sebuah villa.

9. On the Sand House29 Maret 2023

Suatu hari, ibu Jin Young meninggal dunia. Ia harus hidup hanya dengan sang ayah di sebuah rumah bersama tiga keluarga berbeda.

10. Kill Boksoon31 Maret 2023Netflix

Bercerita tentang Gil Bok Soon, ibu tunggal yang bekerja sebagai pembunuh bayaran. Ketika memutuskan pensiun, bos agensinya berusaha membunuh Gil Bok Soon.

4. Daftar film Korea rilis pada April 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre ActionDream (dok. MyDramaList/Dream)

1. Rebound5 April 2023

Diadaptasi dari kisah nyata tim terlemah di Kejuaraan Basket SMA Nasional 2012 yang latihan nonstop selama 8 hari.

2. Immortal Woman5 April 2023

Dibintangi Ahn Nae Sang, film ini berkisah tentang pegawai toko kosmetik yang tanpa emosi, namun harus melayani pelanggan paling ceria.

3. Solar Flower6 April 2023

Bercerita tentang Seon Yeop yang baru keluar dari penjara dan bekerja di sebuah motel. 

4. Swallow12 April 2023

Dibintangi Woo Ji Hyun, Yoon Park, Yoo In Soo, hingga Park So Jin, film ini berkisah tentang Cha Eun Sook yang merilis buku berjudul 'Jebi'.

5. Invisible12 April 2023

Invisible (2023) mengisahkan penyanyi-penulis lagu bernama Kevin yang terlibat masalah jelang comeback.

6. I Am Here12 April 2023

Film laga kriminal yang mengisahkan proses penangkapan tersangka pembunuhan oleh detektif.

7. Killing Romance14 Februari 2023

Bercerita tentang aktris dengan skill akting buruk yang tidak sengaja menikah dengan jutawan di sebuah pulau. Film ini dibintangi Lee Lee Ha Nee, Lee Sun Kyun, hingga Gong Myung.

8. The Ghost Station19 April 2023Prime Video

Mengisahkan kutukan hantu yang dimulai dari Stasiun Oksu. Film ini dibintangi Kim Bo Ra.

9. Punch-Drunk Love19 April 2023

Bercerita tentang pensiunan pemain sepak bola yang menderita sakit jantung karena sebuah kecelakaan.

10. Dream26 April 2023Netflix

Pemain sepak bola bermasalah yang diminta melatih tim sepak bola tunawisma.

11. 2Percent27 April 2023

Bercerita tentang seorang sutradara yang harus menjadi asisten sutradara dalam waktu lama karena dramanya gagal.

12. A Tour Guide28 April 2023

Seorang pemandu tur terlibat masalah ketika sejumlah turis asal China terseret isu politik antara China dan Korea.

13. No Heaven, But Love.30 April 2023

Dibintangi Lee Yoo Mi, film ini berkisah tentang hubungan asmara antara dua sahabat perempuan di tahun 1999.

5. Daftar film Korea rilis pada Mei 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre ActionThe Roundup: No Way Out (dok. MyDramaList/The Roundup: No Way Out)

1. Long Distance10 Mei 2023

Dibintangi Jang Dong Yoon dan Park Yoo Na, film ini mengisahkan hubungan jarak jauh di era modern yang dipenuhi teknologi.

2. Windmill10 Mei 2023

Film bergenre noir tentang dua anak muda yang dibintangi oleh Cha Sun Woo dan Yoo Ji Ae.

3. Streamer10 Mei 2023

Sekelompok streamer mengunjungi gedung terbengkalai untuk menemukan rekaman berisi seorang BJ yang sekarat.

4. A Man Wishes for the First, A Woman Wishes for the Last18 Mei 2023

Menceritakan kisah cinta Dong Joon dan Hye Ji yang penuh lika-liku.

5. The Roundup: No Way Out31 Mei 2023

Dibintangi Ma Dong Seok, Lee Joon Hyuk, dan Aoki Munetaka, film ini mengisahkan Detektif Ma Seok Do membasmi geng narkoba di Incheon.

6. Daftar film Korea rilis pada Juni 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre ActionThe Childe (dok. MyDramaList/The Childe)

1. Extreme Festival7 Juni 2023

Bercerita tentang usaha Hye Soo untuk menyukseskan Jeongjong Cultural Festival.

2. Annapurna8 Juni 2023

Kang Hyeon dan Seon Woo mendaki ke Bugaksan setelah keluar dari wajib militer. 

3. The Wanderers8 Juni 2023

Bercerita tentang Kyun Mo, penulis yang perfi ke Pulau Jeju untuk menemui sunbae-nya. Sunbae-nya ternyata tinggal dengan sekumpulan orang aneh di Jeju.

4. Unintentional Love Story Special14 Juni 2023

Film BL yang diadaptasi dari webtoon Biuidojeog Yeonaedam.

5. Behind the Love20 Juni 2023

Film BL ini berkisah tentang Jay, sutradara yang jatuh cinta dengan penulis naskahnya, yaitu Imre. 

6. The Childe21 Juni 2023

Jadi ajang comeback Kim Seon Ho, film ini berkisah tentang laki-laki yang bermimpi menjadi petinju, serta datang ke Korea Selatan untuk menemukan ayahnya.

7. In Dream21 Juni 2023

Bercerita tentang perempuan biasa dan pembunuh berantai yang bisa mengontrol mimpi orang lain.

8. Salon de Seoul21 Juni 2023

Soo Jin, seorang karaoke helper di Salon, salah satu kantor media di distrik hiburan Seoul.

9. Butterfly Effect22 Juni 2023

Bercerita tentang ayah Joo Yeon, vokalis dari band Butterfly Effect yang sakit parah dan ingin sang anak tampil di TV sebelum meninggal.

10. Live Stream28 Juni 2023

Berkisah tentang seorang PD freelance yang menyadari kalau kekasihnya tampil di siaran langsung bersama sosok misterius, yaitu 'Gentleman'.

11. Abroad30 Juni 2023

Setelah kekasihnya menghilang, seorang pria yang tersesat menjadi tersangka.

Baca Juga: 10 Film Korea Romantis Terbaik 2023, Ada yang Campur Genre Lain

7. Daftar film Korea rilis pada Juli 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre ActionSmugglers (dok. MyDramaList/Smugglers)

1. Her Hobby2 Juli 2023

Dibintangi Jung Yi Seo dan Kim Hye Na, film ini diadaptasi dari novel berjudul Her Secret Hobby oleh Seo Mi Ae.

2. Iron Mask2 Juli 2023

Berkisah tentang Jae Woo, pemuda yang terpilih sebagai anggota tim Kendo nasional. Ia bertemu dengan Tae Su yang membunuh sang kakak.

3. Helpless2 Juli 2023

Tawaran kerjasamanya ditolak Jong Man, streamer Keun Sung justru menayangkan video bullying yang ia alami di masa sekolah saat mabuk. Ternyata tayangan itu menjadi video komedi viral.

4. Unknown Narrative: Skyrocket Junipers Under the Crescent3 Juli 2023

Berkisah tentang Gi Eun dan Gi Un yang meminum painkillers sampai mereka tertidur seharian. Di alam mimpi mereka bertemu dan saling terkoneksi.

5. Devils5 Juli 2023

Film ini bercerita tentang detektif yang jiwanya tertukar dengan pembunuh bengis. Di dalam tubuh pembunuh tersebut, sang detektif harus melindungi keluarganya.

6. My Worst Neighbor5 Juli 2023

Diadaptasi dari film Prancis berjudul Blind Date, film ini berkisah tentang dua tetangga yang terlibat hubungan asmara.

7. Where Would You Like to Go?5 Juli 2023

Dibintangi Park Ha Sun, Kim Nam Hee, dan Jun Suk Ho, film ini diadaptasi dari cerita pendek Eodilo Gago Sipeusingayo? oleh Kim Ae Ran.

8. Bump Up Businees9 Juli 2023

Diadaptasi dari webtoon Bump Up Business, film BL ini berkisah tentang asmara member boyband dan aktor di agensi yang sama.

9. I Haven't Done Anything12 Juli 2023

Berkisah tentang Oh Tae Kyung yang ingin menjadi aktor dan memulai saluran YouTube-nya sendiri.

10. Girl Wrighter20 Juli 2023

Film ini menyuguhkan kisah komikal siswi SMP yang menulis novel dewasa.

11. Smugglers26 Juli 2023

Film laga kriminal dengan latar tahun 1970 di desa terpencil yang dibintangi Kim Hye Soo hingga Jo In Sung.

8. Daftar film Korea rilis pada Agustus 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre ActionThe Moon (dok. MyDramaList/The Moon)

1. Ransomed2 Agustus 2023

Diplomat Korea disandera saat perang Lebanon di Beirut pada tahun 1986. Dua tahun kemudian, diplomat muda dikirim untuk menyelamatkan sandera dan satu tas berisi uang.

2. The Moon2 Agustus 2023Viu

Di masa depan, Korea menerbangkan astronot ke Bulan untuk kedua kalinya, namun perjalanan itu tidak berjalan lancar.

3. The New Employee (Movie)3 Agustus 2023

Film BL ini mengisahkan Seung Hyun, pria berusia 20-an akhir yang masih perjaka dan jatuh cinta kepada bosnya, Kim Jong Chan.

4. Happy Merry Ending (Movie)5 Agustus 2023

Film BL ini menyuguhkan kisah asmara antara penyanyi dan MC pernikahan dengan seorang pianis yang diadaptasi dari webtoon Happy Merry Ending karya Dorae. 

5. Concrete Utopia9 Agustus 2023

Film yang dibintangi Park Seo Joon hingga Park Bo Young ini berkisah tentang sekumpulan orang yang bertahan hidup setelah gempa di sebuah apartemen.

6. Yeonak, My Destiny10 Agustus 2023

Film sageuk ini menyuguhkan kisah cinta sedih antara Park Yeon, musisi di dinasti Joseon dengan Baek Ah, gisaeng sekaligus pemain gayageum.

7. Honey Sweet15 Agustus 2023

Dibintangi Yoo Hae Jin dan Kim Hee Sun, film rom-com ini menyuguhkan kisah ibu tunggal yang membesarkan anaknya sambil bekerja di perusahan confectionery.

8. A Man of Reason15 Agustus 2023

Setelah 10 tahun dipenjara, Soo Hyuk ingin lepas dari organisasi. Namun bosnya tidak setuju dan menculik sang putri.

9. Horror Mate25 Agustus 2023

Suatu hari, Min Hoon, Shi Woon, dan I Hyun membuat permainan horor. Namun, karakter hantu itu keluar dari permainan dan menghantui mereka di dunia nyata.

10. Target30 Agustus 2023

Dibintangi Shin Hye Sun, film ini mengisahkan tentang Soo Hyun yang membeli mesin cuci second secaraa online. Sayangnya, itu menjadikannya target dari seorang penjahat.

9. Daftar film Korea rilis pada September 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre ActionSleep (dok. MyDramaList/Sleep)

1. Sleep6 September 2023

Film terakhir mendiang Lee Sun Kyun tentang pengantin baru yang hidupnya menjadi mimpi buruk karena kebiasaan aneh saat tidur sang suami.

2. Chabak: The Night of Murder and Romance13 September 2023

Liburan romantis Soo Won dan Mi Yoo di hari jadi pernikahan pertama berubah menjadi malapetaka ketika sosok asing datang.

3. A Normal Family14 September 2023

Film yang dibintangi oleh Sol Kyung Gu hingga Kim Hee Ae ini diadaptasi dari novel berjudul The Dinner karya Herman Koch.

4. Havana20 September 2023

Berkisah tentang Jeong Min, pengacara muda yang harus membela Yoon Ah atas tuduhan membunuh sang suami. Jeong Min harus melawan jaksa dan hakim kejam.

5. Our Dating Sim (Movie)25 September 2023

Film BL ini bercerita tentang cinta bersemi kembali antara Lee Wan dan Shin Gi Tae yang dulunya teman sekolah.

6. Cobweb27 September 2023

Berkisah tentang lika-liku tim produksi film di tahun 1970 ketika banyaknya aturan karena badan sensor Korea Selatan.

7. Road to Boston27 September 2023

Diadaptasi dari kisah nyata, film ini mengisahkan perjuangan Seo Yoon Bbok untuk berlaga di Boston Maraton tahun 1947.

8. Dr. Cheon and Lost Talisman27 September 2023

Film yang diadaptasi dari webtoon ini bercerita soal Dr. Cheon, pengusir setan palsu yang harus menyelesaikan kasus kerasukan tersulit baginya.

10. Daftar film Korea rilis pada Oktober 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre ActionBallerina (dok. MyDramaList/Ballerina)

1. Love Reset3 Oktober 2023

Berkisah tentang Jung Yeol dan Na Ra yang jatuh cinta hingga menikah. Saat akan bercerai, mereka kecelakaan hingga lupa ingatan.

2. Because I Hate Korea4 Oktober 2023

Diadaptasi dari novel Hanguki Silheoseo, film ini bercerita tentang Gye Na yang meninggalkan pekerjaan, keluarga, hingga kekasihnya untuk pindah ke New Zealand.

3. Ms. Apocalypse5 Oktober 2023

Di tahun 1999, karena harus menagih hutang, Young Mi dan Yu Jin tiba-tiba hidup bersama.

4. It's Okay!6 Oktober 2023

Berkisah tentang In Young, penari Korea yang kehilangan ibunya karena kecelakaan mobil. Sampai akhirnya ia diusir karena tunggakan apartemen dan tinggal di akademi seni.

5. Ballerina6 Oktober 2023Netflix

Bercerita tentang mantan pengawal pribadi yang membalaskan dendam kematian sang balerina, sahabatnya.

6. Delivery7 Oktober 2023

Berkisah tentang pasangan tak mampu yang merelakan kehamilan mereka untuk keluarga kaya raya. Dengan balasan, mereka akan mendapatkan uang.

7. At the End of the Film7 Oktober 2023

Film ini menceritakan Si Won, sutradara film yang gagal dan memutuskan membuat film tentang pegunungan. Namun kematian hewan kesayangannya mengubah alur film menjadi tidak terduga.

8. Work to Do8 Oktober 2023

Menceritakan Jun Hee, yang dipindahkan ke departemen human resources. Tugas pertamanya adalah membuat list daftar orang yang harus dipecat.

9. FAQ8 Oktober 2023

Berkisah tentang siswa SMA yang meminum arak beras di kamp musim panas, serta berkhayal sebuah kode morse dan bahasa Farsi sedang berbicara kepadanya.

10. Concerning My Daughter8 Oktober 2023

Film Girls Lover (GL) ini mengisahkan seorang putri yang pindah ke rumah ibunya karena masalah keuangan. Di sisi lain, sang putri juga membawa kekasih perempuannya.

11. The Guest9 Oktober 2023

Demi membayar hutang Min Cheol dan Young Kyu merekam semua pengunjung sebuah motel. Suatu hari, tanpa sengaja mereka merekam kejahatan kejam.

12. Miss Fortune11 Oktober 2023

Dibintangi Uhm Jung Hwa, film ini mengisahkan Ji Hye dan putrinya yang menyusup ke rumah broker aset budaya dengan kekayaan 60 miliar won.

13. Hopeless11 Oktober 2023

Film kriminal-thriller yang dibintangi Song Joong Ki ini tayang di International Festival de Cannes.

14. Love Mate (Movie)12 Oktober 2023

Film BL ini menyuguhkan kisah asmara antara Lee Jun dan Jeong Ha Ram. Apakah mereka akan bersama?

15. Taste of Horror18 Oktober 2023

Karya omnibus ini menyajikan 10 film horor yang disutradara oleh 10 sutradara berbeda.

16. Brave Citizen25 Oktober 2023

Dibintangi Shin Hye Sun dan Lee Jun Young, film ini berkisah tentang guru SMA yang melawan murid perundung di ring tinju. 

11. Daftar film Korea rilis pada November 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre Action12.12 The Day (dok. MyDramaList/12.12. The Day)

1. The Wild15 November 2023

Berkisah tentang konspirasi, serta pengkhianatan yang dilakukan Woo Cheol dan Do Shik.

2. Believer 217 November 2023Netflix

Melanjutkan kisah film pertamanya tentang Detektif Won Ho yang mencari identitas Guru Lee, serta organisasi narkobanya.

3. Loan Boy22 November 2023

Kisah coming of age yang dibintangi Yoo Sun Ho, Kang Mi Na, dan Yoo In Soo.

4. 12.12: The Day22 November

Satu-satunya film Korea di tahun 2023 yang tembus 11 juta penonton ini berkisah tentang kudeta militer pada 12 Desember 1979 di Korea Selatan.

5. Single in Seoul29 November 2023

Berkisah tentang dua orang dengan kepribadian berbeda yang mengingat lagi kisah cinta mereka.

12. Daftar film Korea rilis pada Desember 2023

Daftar Lengkap Film Korea yang Tayang di 2023, Banyak Genre ActionBait (dok. MyDramaList/Bait)

1. Our Season6 Desember 2023

Park Bok Ja menikmati perjalanan khusus usai kematiannya untuk mengunjungi sang putri. Ekspektasi tentang kehidupan sang putri seketika berubah.

2. Unforgivable13 Desember 2023

Dibintangi Kim Jung Hyun film ini berkisah tentang pembunuhan berantai berlatar kekerasan di dunia militer. 

3. Under Your Bed13 Desember 2023

Berkisah tentang Ji Hoon yang sembunyi di bawah kasur Ye Eun untuk menyelamatkannya dari pernikahan menyedihkan.

4. Bait14 Desember 2023

Film ini mengisahkan Joo Yeong, atlet menjanjikan yang kehidupannya berubah karena disakiti orang kepercayaannya. Ia berusaha bangkit dan menata hidupnya kembali.

5. From the God's World20 Desember 2023

Bercerita tentang pembelot Korea Utara yang ingin membangkitkan putranya dari kematian.

6. Noryang: Deadly Sea20 Desember 2023

Mengisahkan Perang Imjin yang terjadi selama tujuh tahun pada 1598 yang dipimpin Yi Sun Shin.

7. Cinematic Novel 228 Desember 2023

Film yang dibintangi Jin Ji He, Jo Yoon Seo, dan Lee Ho Won ini adalah sekuel dari Cinemtic Novel (2022).

Setidaknya ada minimal 5 film Korea yang rilis setiap bulannya. Namun deretan judul di atas belum termasuk film dokumenter. Ada berapa film yang pernah kamu tonton?

Baca Juga: 8 Film Korea Netflix Paling Terkenal 2023, Ada Kill Boksoon-Ballerina

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya