Shin Hyun Soo Berterima Kasih pada Fans Duty After School di Indonesia

Wawancara Shin Hyun Soo, Letnan Lee di Duty After School

Surabaya, IDN Times - Duty After School Part 1 sukses menarik perhatian penggemar drama Korea global, termasuk di Indonesia. Bagian keduanya yang juga akan tayang di tvN sudah ditunggu-tunggu penggemar. Drama anak sekolah yang harus melawan alien ini pun menaikkan nama-nama aktornya, termasuk Shin Hyun Soo.

Meski bukan pendatang baru, namum drama ini sukses membuat Shin Hyun Soo makin dikenal fans drakor di luar Korea. Berperan sebagai Letnan Lee Choon Ho, Shin Hyun Soo keluar dari zona nyamannya untuk berperan sebagai sosok karismatik yang dingin, namun lembut hatinya. Sebelum ini, Shin Hyun Soo lebih sering wara-wiri di drama romantis dan komedi.

IDN Times mendapat kesempatan dari tvN untuk mewawancarai Shin Hyun Soo. Sang aktor pun bercerita tentang serunya proses di balik layar Duty After School (2023) hingga keinginannya untuk menyapa penggemar di Indonesia.

1. Shin Hyun Soo lepas image rom-com di Duty After School

Shin Hyun Soo Berterima Kasih pada Fans Duty After School di IndonesiaShin Hyun Soo di Duty After School (dok. tvN Asia/Duty After School)

Shin Hyun Soo lebih dulu dikenal lewat drama komedi dan romantis. Sang aktor juga mengakui jika penggemar lebih menyukai karakternya di drama dengan genre tersebut. Meski begitu, ia tidak gentar menerima tantangan memerankan Letnan Lee Choon Ho yang karismatik.

Lee Choon Ho sendiri merupakan satu-satunya penyintas yang berhasil selamat dari serangan Alien Bola Ungu di salah satu skuat tentara. Ia kemudian ditugaskan menjadi kepala peleton 2, tim cadangan yang berisi siswa kelas 3-2 SMA Sungjin.

Saat memerankan drama romantis dan komedi, Shin Hyun Soo cenderung menyuguhkan berbagai sisi, serta ekspresi. Tapi berbeda ketika harus memerankan Letnan Lee yang cenderung karismatik.

"Ketika aku akting di drama komedi atau romantis, yang mana banyak orang menyukaiku di sana, aku mencoba memaksimalkan sisi tertentu dalam diriku untuk mengekspresikan karakter tersebut. Untuk Choon Ho, aku fokus memberikan tatapan yang hangat, tapi juga sedih saat melihat anak-anak," jelas Shin Hyun Soo.

Gak heran kalau Letnan Lee lebih sering mengamati daripada memberikan ekspresi tertentu ke siswa kelas 3-2, ya.

2. Kelemahan dan kelebihan Letnan Lee Choon Ho

Shin Hyun Soo Berterima Kasih pada Fans Duty After School di IndonesiaStill cut drama Korea Duty After School (dok. tvN Asia/Duty After School)

Penonton memuji penampilan Letnan Lee Chon Ho, karena karismatik dan kemampuannya di medan perang. Ketika ditanya apa kelebihan dan kekurangan dari Letnan Lee, Shin Hyun Soo memberikan jawaban mengejutkan. 

"Kekuatan dan kelemahan Choon Ho adalah kecenderungannya untuk melindungi atau mendahulukan anak-anak (terutama kelas 3-2)," jawab Shin Hyun Soo.

Shin Hyun Soo sendiri mengaku menyukai sisi lain dari karakter Letnan Lee tersebut. Penonton tentu setuju dengan pendapat Shin Hyun Soo yang satu ini soal Letnan Lee.

3. Episode favorit Shin Hyun Soo

Shin Hyun Soo Berterima Kasih pada Fans Duty After School di IndonesiaStill cut drama Korea Duty After School (dok. tvN Asia/Duty After School)

Syuting Duty After School (2023) sudah berlangsung sejak tahun 2021. Selama satu tahun melakukan syuting, tentu banyak momen tak terlupakan. Jika harus memilih, Shin Hyun Soo paling suka adegan perang tepung antara Letnan Lee, Sersan Kim Won Bin (Lee Soon Won), dan siswa kelas 3-2 sebelum operasi militer ke Maesong.

Shin Hyun Soo memulai ceritanya, "Di episode 5, ada adegan ketika aku (Letnan Lee Choon Ho) sangat bahagia bermain perang tepung dengan anak-anak dan aku ingat sangat totalitas memainkan adegan tersebut."

"Aku merasa seperti anak kecil lagi dan aku sangat larut dalam adegan itu," lanjut Shin Hyun Soo.

Wah, pantesan senyum Letnan Lee di adegan tersebut kelihatan bahagia banget!

Baca Juga: Lim Se Mi soal Kematiannya di Duty After School hingga Ingin ke Bali 

4. Ikut merasakan kesulitan siswa kelas 3-2

Shin Hyun Soo Berterima Kasih pada Fans Duty After School di IndonesiaShin Hyun Soo dan Lee Soon Won di Duty After School (dok. tvN Asia/Duty After School)

Meski proses syutingnya diliputi momen sukacita, ternyata Shin Hyun Soo punya pendapat lain setelah menonton Duty After School (2023). Kira-kira kenapa, ya?

"Aku pikir penonton akan merasa kasihan melihat anak-anak yang kesulitan bertahan hidup dan ketika mereka menonton dramanya, mereka akan memahami dan tergugah," ujar aktor berusia 34 tahun itu.

5. Shin Hyun Soo yakin penggemar akan menyukai Duty After School

Shin Hyun Soo Berterima Kasih pada Fans Duty After School di IndonesiaLim Se Mi dan Shin Hyun Soo di Duty After School (dok. tvN Asia/Duty After School)

Meski memerankan karakter yang cukup berbeda dari biasanya, Shin Hyun Soo percaya diri dengan hasilnya. Ia juga yakin jika Duty After School akan dicintai penonton.

"Seperti aku menyukai Duty After School, maka aku juga percaya (penonton menyukainya). Aku harap kalian menikmati drama ini," ucapnya.

Terbukti, saat ini Duty After School jadi salah satu drama yang ramai dibicarakan, termasuk di Indonesia. Duty After School Part 2 episode 7 dan 8 akan tayang di tvN pada Sabtu (22/4/2023) pukul 20:15 WIB, sedangkan episode 9 dan 10 pada Minggu (23/4/2023) di waktu yang sama.

6. Pemeran Letnan Lee ini ingin ketemu penggemar di Indonesia

Shin Hyun Soo Berterima Kasih pada Fans Duty After School di IndonesiaShin Hyun Soo di Duty After School (dok. tvN Asia/Duty After School)

Dalam kesempatan wawancara ini, Shin Hyun Soo juga ingin berterima kasih secara langsung kepada penggemar. Ia tahu banyak penggemar drama Korea di Indonesia.

"Aku ingin berterima kasih untuk semua penggemar yang menyukai drama Korea di Indonesia," tutur Shin Hyun Soo sebelum mengakhiri wawancara tertulis bersama IDN Times.

Aktor kelahiran Incheon itu juga berharap bisa bertemu langsung dengan penggemar Indonesia. Shin Hyun Soo berharap kesempatan itu akan segera datang.

"Aku belum pernah ke Indonesia, tapi aku sangat ingin bertemu penggemar di Indonesia," tutupnya.

Shin Hyun Soo makin dikenal berkat perannya sebagai Letnan Lee Choon Ho di Duty After School (2023). Tentu kehadirannya di Indonesia akan dinanti para penggemar!

Baca Juga: Kim Ki Hae soal Sohib di Duty After School hingga Ingin ke Indonesia

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya