5 Plot Twist My Dearest Episode 18-19, Lee Jang Hyun Hilang Ingatan?

Lee Jang Hyun dituduh sebagai pemberontak

Mendekati akhir penayangan, My Dearest menyuguhkan tontonan dengan plot twist yang makin menegangkan. Dua episode terbarunya, menyoroti konflik internal yang terjadi di dalam istana. Konflik mencapai puncaknya ketika Putra Mahkota So Hyun (Kim Mu Jun) kembali ke Joseon. 

Kepulangan Putra Mahkota So Hyun, ternyata membuat Raja Injo (Kim Jong Tae) gelisah. Dengan pikiran yang kalut, ia membuat keputusan-keputusan kontroversial yang membuat situasi istana tidak kondusif. Berikut 5 plot twist yang terjadi di episode 18-19! 

Baca Juga: 3 Teori Sosok Berambut Putih di Episode Awal My Dearest, Siapakah Dia?

1. Mantan tawanan dilarang kembali ke Joseon

5 Plot Twist My Dearest Episode 18-19, Lee Jang Hyun Hilang Ingatan?cuplikan drama My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

Raja Injo melarang mantan tawanan menginjakkan kaki di tanah airnya sendiri. Mendengar berita ini, Lee Jang Hyun (Namgoong Min) merasa dikhianati. Namun, karena sudah berjanji dengan Goo Yang Chun (Choi Mu Sang), ia nekat memulangkan para mantan tawanan ke Joseon. 

Rombongan mantan tawanan yang dipimpin oleh Goo Yang Chun berhasil menyeberangi sungai dengan selamat. Namun tiba-tiba mereka diserang oleh pasukan bersenjata yang ternyata kiriman pihak istana. Lee Jang Hyun dan Ryang Eum (Kim Yoon Woo) menghalau pasukan tersebut. Sementara itu, Goo Jam (Park Kang Sub) membawa para tawanan kembali ke Shimyang. 

2. Lee Jang Hyun dituduh sebagai pemimpin pemberontakan

5 Plot Twist My Dearest Episode 18-19, Lee Jang Hyun Hilang Ingatan?cuplikan drama My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

Kalah jumlah pasukan, membuat Lee Jang Hyun dan Ryang Eum tumbang. Lee Jang Hyun dan beberapa tawanan lainnya dibawa ke biro perlengkapan istana. Oleh petugas kerajaan, Lee Jang Hyun dituding sebagai pemimpin pemberontakan yang ingin menggulingkan tahta Raja Injo. 

Tanpa adanya barang bukti, mereka menuduh para mantan tawanan yang dibawa dari Qing telah dibekali kemampuan bela diri. Padahal pada kenyataannya mereka hanyalah petani biasa. Lee Jang Hyun disiksa sampai tak berdaya karena menolak menjawab tiap pertanyaan yang ditujukkan padanya. 

Baca Juga: 10 Karakter Janda di Drakor 2023, Ada Yoo Gil Chae My Dearest

3. Raja Injo memerintahakan agar semua pengikut Putra Mahkota So Hyun dimusnahkan

5 Plot Twist My Dearest Episode 18-19, Lee Jang Hyun Hilang Ingatan?cuplikan drama My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

Raja Injo merupakan sosok pemimpin yang mempunyai rasa kecemasan yang tinggi. Ia takut akan banyak hal. Kepulangan Putra Mahkota So Hyun ternyata membuat Raja Injo gelisah dan gusar. Dirinya takut jika tahta kerajaan direbut oleh anaknya sendiri. 

Untuk menjaga tahta yang dimilikinya, ia mengeluarkan perintah-perintah yang tidak manusiawi dan kejam. Ia memerintahkan agar semua orang yang ada di pihak Putra Mahkota So Hyun, untuk segera dibinasakan.  

4. Putra Mahkota Sohyun dan istrinya menghembuskan nafas terakhir

5 Plot Twist My Dearest Episode 18-19, Lee Jang Hyun Hilang Ingatan?cuplikan drama My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

Konflik berkepanjangan dengan sang ayah ternyata perlahan menggerogoti kesehatan mental dan fisik Putra Mahkota So Hyun. Di saat tubuhnya sedang tidak bersahabat, ia juga harus membereskan kekacauan yang terjadi di istana. Karena terlalu memaksakan diri, akhirnya Putra Mahkota So Hyun tumbang. 

Putra Mahkota So Hyun menghembuskan nafas terakhir, sesaat setelah menulis selembar surat untuk Lee Jang Hyun. Beberapa hari kemudian, istrinya juga ikut menyusul Putra Mahkota So Hyun. Penyebab kematian istrinya adalah racun yang dimasukkan ke makanannya. Raja Injo memerintahkan bawahannya untuk meracuni menantunya. 

5. Lee Jang Hyun mengalami hilang ingatan

5 Plot Twist My Dearest Episode 18-19, Lee Jang Hyun Hilang Ingatan?cuplikan drama My Dearest (instagram.com/mbcdrama_now)

Pasca penyiksaan yang dilakukan oleh petugas istana, Lee Jang Hyun mengalami luka parah yang membahayakan nyawa. Yoo Gil Chae telah memanggil beberapa tabib, tetapi hasilnya nihil. 

Setelah beberapa hari tak sadarkan diri, Lee Jang Hyun akhirnya mampu membuka mata. Namun, ada satu hal yang aneh, ia tidak mengenali siapa pun, termasuk dirinya sendiri. Pukulan benda keras yang diarahkan pada kepalanya ternyata mengakibatkan Lee Jang Hyun hilang ingatan. 

Konflik internal keluarga kerajaan sepertinya akan menjadi konflik final drakor My Dearest. Lee Jang Hyun yang pernah menjadi sosok kepercayaan Putra Mahkota So Hyun, sekarang menjadi buronan yang paling dicari pihak istana. Lantas apa yang akan dilakukan Lee Jang Hyun untuk menyelamatkan dirinya? 

Baca Juga: 11 Pertanyaan Ini Wajib Terjawab di Ending My Dearest Part 2, Setuju?

Benokaba Photo Verified Writer Benokaba

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya